Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dianamarcelinaAvatar border
TS
dianamarcelina
Wisata Korea: Naik Angkutan Apa di Seoul?
Salah satu ciri negara maju adalah sistem transportasi umumnya yang nyaman, cepat dan memadai. Begitu juga dengan Seoul. Sebagai salah satu negara maju, transportasi di negeri yang terkenal dengan ginsengnya ini sudah canggih.

Nah, yang paling saya suka kalau pergi ke luar.. >>> hak pejalan kakinya sangat dihormati! Bukan bermaksud membandingkan, dan tak adil juga rasanya jika saya membandingkan Seoul yang negara maju dengan Jakarta yang negaranya masih berkembang. Namun sebagai anak rantau yang sehari-hari naik turun angkot dan demen berjalan kaki, saya sangat mengidam-idamkan area pedestrian yang nyaman..

Di ibukota Jakarta tampaknya baru segelintir tempat saja yang memiliki area pedestrian yang memadai, itupun biasanya di tempat-tempat yang terkenal/perkantoran seperti area Mega Kuningan misalnya. Kenapa ya, pemkot Jakarta kayaknya sulit sekali menyediakan area pedestrian yang nyaman untuk pejalan kaki. Kapan ya saya bisa berjalan kaki tanpa harus khawatir diserempet motor/mobil. Jalur pejalan kaki saja kadang-kadang malah dipakai pedagang kaki lima untuk berjualan. Walah kok jadi curhat, hehehee…

Balik lagi ke transportasi di Korea Selatan. Apa saja alternatif angkutan umum yang tersedia di sana? Berikut ini beberapa alternatif transportasinya.

1. Kereta Bawah Tanah (Subway)


Subway adalah kereta bawah tanah yang banyak dipakai warga untuk menjelajahi kota-kota di Seoul. Hampir seluruh kota di Seoul terjangkau subway, karena itulah subway jadi sarana transportasi utama di sana. Berbekal peta jalur subway, saya yakin siapa pun bisa naik subway ini dengan mudah karena petunjuknya pun lengkap. Setiap akan berhenti di stasiun, maka akan ada pengumuman dalam Bahasa Korea dan Inggris, jadi jangan takut kebablasan. Waktu kedatangan kereta berikutnya juga bisa dilihat di papan informasi tempat kita menunggu.

Agar mudah diingat, maka setiap stasiun subway diberi nama yang sesuai dengan area di sekitarnya. Tiap stasiun subway juga diberi kode nomor dan warna (yang ditandai dengan Line Subway). Khusus untuk stasiun Transfer, yaitu stasiun pergantian kereta, pada peta ditandai dengan tanda lingkaran yang lebih besar. Siap-siap kaki pegal karena kamu akan banyak berjalan kaki dari satu titik pemberhentian ke titik lainnya. Jangan berharap beli tiketnya manual yaaa… emoticon-Big Grin Di sini kamu dituntut untuk mandiri, beli tiket sendiri dengan memakai mesin (seperti MRT di Singapura dan Thailand). Mesin tiket beroperasi dalam bahasa Korea, Inggris, Jepang dan China.

Jenis kartu yang tersedia ada 2:

- Single Journey Transportations Cards

– Kartu ini hanya untuk satu kali perjalanan
– Hanya bisa digunakan di subway
– Jika kartu dikembalikan, maka uang kamu akan dibalikin sebesar 500 won (per kartu), ngembaliin kartunya di Deposit Refund Device.

- Multiple Journey Transportation Cards

– Kartu ini cocok untuk mereka yang tinggal lebih lama/sering bepergian dengan subway
– Bisa diisi ulang
– Selain di subway, kartu ini juga bisa dipakai saat naik bus/taksi

Pilih mana? Kalau saya, karena kemana-mana naik subway, jadi saya beli yang multiple agar gak repot bolak-balik beli setiap mau naik subway. Selain itu harga kartu dasarnya lebih murah. Stasiun subway juga menyediakan fasilitas seperti loker penyimpanan yang juga serba sistem, toilet, tempat belanja, hingga pertunjukan.

2. Bus

Bus di Seoul diklasifikasikan berdasarkan warna, yaitu:
– Biru, bus warna ini beroperasi di jalan-jalan utama dan untuk jarak yang relatif panjang.
– Hijau, bus warna ini melayani perjalanan yang rutenya lebih pendek dari bus warna biru, biasanya mengangkut penumpang yang transfer antar titik.
– Merah, ini adalah bus ekspres (antar kota) yang beroperasi dari Seoul ke daerah pinggiran kota.
– Kuning, bus ini beroperasi pada sirkuit tertentu saja di Seoul, salah satunya ke NSeoul Tower. Saya nyobain naik bus ini usai dari NSeoul Tower dan turun di sebuah stasiun subway, lalu lanjut naik subway. Busnya bersih, terawat… bayarnya bisa cash atau pakai T-Money card. Siapin saja uang recehan, karena tarif busnya tidak mahal kok, saya lupa berapa.. :P

Hampir di setiap halte bus terdapat peta dan rute bus. Pada halte-halte tertentu, terdapat layar monitor yang memberitahukan waktu kedatangan bus. Ingat: bus hanya akan berhenti pada halte, jadi jangan sembarangan menyetop bus yaaa.. emoticon-Big Grin

3. Taksi
Taksi biasanya mangkal di area yang aktifitasnya ramai. Selain cash, taksi-taksi di sini juga bisa menerima pembayaran dengan kartu kredit atau kartu transportasi publik seperti T-Money Card. Tarif taksi diatur berdasarkan jarak. Untuk taksi jenis Reguler, tarif dasarnya sekitar 2.500 won (untuk 2km pertama) dan akan naik 100 won setiap 144 meter. Lalu ada pula taksi jenis Deluxe. Tarif dasarnya lebih tinggi yaitu 4.500 won untuk 3km pertama, dan naik 200 won tiap 164 meter. Bedanya dengan taksi reguler hanya terletak pada space di dalamnya yang lebih luas.

Ada pula Internasional Taksi, taksi ini diluncurkan sejak Mei 2009. Nah, yang menjadi keunggulannya adalah supirnya bisa berbahasa Inggris atau Jepang. Taksi ini beroperasi berdasarkan pesanan saja, tarifnya dihitung berdasarkan jarak, tujuan atau waktu. Bayarnya bisa cash atau pakai kartu kredit Visa, Master, Amex, JCB.

Kalau perginya rame-rame, menurut saya naik taksi lebih hemat karena bisa saweran. Setiap taksi sudah dilengkapi dengan monitor informasi yang juga berfungsi sebagai alat navigasi. Saya pernah nyoba naik taksi biasa (reguler), dan betul kata teman saya… supir taksinya nggak bisa berbahasa Inggris.. emoticon-Smilie

4. Kereta Super Cepat (Korea Train Express/KTX)
Kalau ada rencana bepergian antar kota di Seoul, alternatif angkutan yang bisa kamu naiki adalah kereta super cepat. Kalau naik bus, tentu lama perjalanan akan bergantung pada trafik lalu lintas. Dengan KTX bisa lebih cepat. KTX di Korea diklasifikasikan ke dalam 3 jenis:
- KTX express trains
- Non-express Saemaeul (versi bisnis)
- Mugunghwa trains (versi ekonomi)

Harga tiket tergantung pada klasifikasi kereta. Tiket bisa dipesan online melalui situs: Stasiun kereta api yang terkenal di Seoul adalah Seoul Station, salah satu jalur melayani rute dari Seoul ke Busan. Lokasinya ada di Seoul Station Square, kalau naik subway turun di Seoul Station (Lines 1/4/AREX/Gyeongui Lines, Exits 1/14).

5. Penerbangan Domestik

Kalau punya uang berlebih dan ingin bepergian dalam waktu singkat, kamu bisa ngunjungi kota-kota lain di Korea Selatan dengan pesawat domestik. Misalnya ke Jeju, Gwangju, Cheongju, dll..
sumber: http://www.dewningrum.com
0
2.8K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Korea Selatan
Korea SelatanKASKUS Official
838Thread343Anggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.