Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

gareanoAvatar border
TS
gareano
Hati-Hati Melengkungkan Serat Optik (Mengenal Macrobending Losses)
Welcome for my first thread gan!


Mau bagi-bagi cerita sih gan ilmu pas ane jadi asisten lab. emoticon-Malu (S)Semoga bermanfaat!

Hati-Hati Melengkungkan Serat Optik (Mengenal Macrobending Losses)


Tau kah gan kalau serat optik itu ga boleh dibengkokkan dengan ukuran diameter tertentu? Biasanya kan kita nggulung suka "yang penting rapi". Tau ga gan kalau serat optik itu sensitif sama bengkokan yang terjadi. Jadi ini penjelasannya deh.

Sekilas Cara Kerja Serat Optik
Spoiler for Struktur Serat Optik:
Serat optik bisa bekerja dengan cara manfaatin perbedaan indeks bias pada bagian inti (core), misal n1 dan selubung (cladding), misal n2. Pulsa cahaya bisa ditransmisiin dengan cara memantul dii dalam coregan tapi dengan syarat indeks bias di core lebih besar dibanding di cladding
Spoiler for Snell's Law:
Misalnya, contoh gan, saat indeks bias corelebih besar, akan terjadi pemantulan. Asalkan sudut datangnya masih lebih besar dari sudut kritisnya. Kejadian ini disebut: total internal reflection
Spoiler for Penerapan Snell's Law di Serat Optik:

Macrobending
Macrobendingatau bengkokan makro adalah pembengkokan serat optik yang menyebabkan cahaya yang memantul atau merambat pada serat optik, berbelok arah transmisinya. Cahaya yang berbelok tersebut bisa keluar dari kabel ketika dibengkokkan. Semakin tajam bengkokkannya, semakin banyak yang keluar dari jalur. Nah, indeks bias pada bisa berubah oleh karena macrobending juga gan. Karena terjadi perubahan kepadatan material.
Spoiler for Perubahan Kepadatan Material:
Spoiler for Penyebaran Cahaya:

Masalah Akibat Macrobending
Biasanya saat dipasang, ada tuh gan yang ga peduli masalah seperti ini. Padahal pengaruh juga nih. Semakin besar bengkokannya semakin tinggi juga rugi-ruginya, berupa:
1. penurunan daya
2. data yang diterima jadi error(meningkatnya bit error rate)
3. hal lain yang terkait dengan performa sistem, dan yang terakhir
4. pecaaah, ini udah kondisi paling parah gan

Pencegahan Macrobending
Macrobending bisa dicegah dengan cara: mengecilkan bengkokan. Ini memang udah pasti banget gan. Jangan sampe saat instalasi, dipasang meliak-liuk macam ular. Meski jauh dari diameter lekukan kritisnya, tapi jumlah lekukan ternyata pengaruh juga gan.
Spoiler for Don't do this:


Solusi biar ga Salah Pemasangan
1. Perhatikan saat pemasangan.
2. Saat ada lekukan, tanya: ini nggak apa, Pak?
3. Selesai dipasang, jangan lupa dicoba gan.

Sumber:
Jurnal Elektro UB (Barani, 2013)
Progress Report (Lau, 1981)
Hati-Hati Melengkungkan Serat Optik (Mengenal Macrobending Losses)

Itu dari ane, semoga bermanfaat untuk yang membaca emoticon-Malu (S)
Cheers!
0
8.7K
6
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sains & Teknologi
Sains & TeknologiKASKUS Official
15.5KThread11.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.