Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bintangpapuaAvatar border
TS
bintangpapua
Prosedur Pengamanan Sepatu Jelang 60 Tahun KAA
Jelang Peringatan KAA, Pengamanan Sepatu Jadi Perhatian Publik


Prosedur Pengamanan Sepatu Jelang 60 Tahun KAA

Peringatan Konferensi Asia Afrika ke 60 yang jatuh pada 24 April 2015 mendatang menjadi agenda penting Indonesia, khususnya bagi kota Bandung yang menjadi tuan rumah. Selain berbenah mempercantik kotanya, pemerintah kota Bandung juga menyiapkan berbagai fasilitas pendukung pelaksanaan acara yang tinggal sebulan lagi.

Dalam rapat koordinasi dengan jajaran Kepolisian dan TNI, 25 Maret 2015 kemarin, Walikota Bandung Ridwal Kamil membahas soal pengamanan kepala negara dan delegasi selama acara utama. Dimana pengamanan berlapis akan melibatkan 6.700 personel kedua lembaga tersebut. Pengamanan akan dilakukan di jalur yang akan dilewati para tamu, dari Bandara Husein Sastranegara, pintu tol Pasteur, stasiun kereta, hingga ke lokasi acara di Gedung Merdeka.

Ada yang menarik dalam rakor sempat dibahas juga prosedur pengamanan sepatu para kepala negara yang rencananya akan menjalankan shalat Jumat di Masjid Agung Bandung. Tidak hanya itu, pihak pemerintah kota Bandung juga menyiapkan toilet khusus untuk para kepala negara tersebut. Bagaimana netizen, khususnya pengguna Twitter Indonesia menanggapi event peringatan Konferensi Asia Afrika ini? EVELINEmerangkumnya untuk Anda.

Pemantauan dilakukan pada periode 20-26 Maret 2015, di mana terdapat 8.768 tweet bicara tentang Peringatan Konferensi Asia Afrika. 1.619 tweet mencuitkan negara-negara yang rencananya hadir di acara tersebut. 643 tweet mengapresiasi Ridwan Kamil yang aktif mengkoordinasi persiapan peringatan KAA. Sementara 456 tweet menyarakan concern-nya terhadap isu keamanan selama acara berlangsung.

Yang juga menarik adalah adanya 897 tweet bicara tentang Kim Jong Un, pemimpin Korea Utara yang sebelumnya diharapkan ikut hadir dalam peringatan KAA, namun akhirnya memastikan tidak hadir. Ada hal yang sangat unik dari para netizen, di mana 841 tweet dicuitkan khusus untuk menyoroti persiapan pengamanan sepatu para kepala negara yang rencananya akan melaksanakan shalat Jumat di Masjid Bandung. Meskipun terdengar sederhana, urusan pengamanan sepatu ini sampai dibahas dalam rakor antara Ridwan Kamil dengan jajaran Polisi dan TNI. Di mana diputuskan pengamanan sepatu menjadi tanggung jawab masing-masing protokoler negara bersangkutan dengan koordinasi pihak keamanan Indonesia.

SUMBER
0
1.4K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.3KThread41.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.