Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

3073777Avatar border
TS
3073777
Meizu MX4 Ubuntu Edition ? Wow !!
Quote:



Bukan sekedar rumor, ternyata Meizu benar-benar membuat smartphone berbasis Ubuntu. Hal itu diketahui setelah Meizu memperkenalkannya pada ajang pameran teknologi Mobile World Congress (MWC) 2015 yang pekan ini sedang berlangsung di Barcelona, Spanyol.




Seperti dilansir GizChina, (3/3/2015), penampakan pertama sistem operasi Ubuntu buatan Meizu dan partnernya Caronical terlihat mirip Flyme OS. Mungkin bagi yang pertamakali menggunakannya akan terasa kurang familiar karena control dan gesture-nya berbeda. Sebab semua navigasi dilakukan dengan fungsi swipe atau menyapukan layar.

Selain itu, ikon aplikasi terdapat di sebelah kiri layar yang berderet sejajar dari atas ke bawah yang bisa Anda buka. Sedangkan aplikasi yang terletak di sebelah kanan menunjukan aplikasi yang sedang berjalan.

Sebenarnya, tampilan Meizu MX4 Ubuntu Edition terlihat sangat halus, namun sayangnya masih ada celah bag yang berpotensi membahayakan. Selain itu, performanya cukup bagus, tapi tampilan antar mukanya masih terlihat rumit dan membingungkan dibandingkan Android dan iOS.

Dilihat dari hardware-nya, ponsel Ubundu sama saja dengan model Android. Meizu MX4 Ubuntu Edition memakai prosesor octa-core MT6595 buatan Mediatek, disokong RAM 2 GB, kamera utama 20,7 mega-piksel dan mendukung jaringan LTE. Akan tetapi belum diketahui seberapa besar kontribusi sistem operasi Ubuntu terhadap kecepatan kinerjanya.

Seperti diketahui, Meizu MX4 versi Android Flyme OS menggunakan prosesor yang sama MT6595 dan berhasil menjadi ponsel tercepat di dunia dengan skor di atas 50 ribuan. Mengalahkan Galaxy Note 4, HTC One M8, One Plus One, Xiaomi Mi4 dan ponsel merk lainnya.

Meski sudah resmi diperkenalkan, sistem operasi Meizu MX4 Ubuntu Edition masih dalam pengembangan yang artinya akan terus disempurnakan. Saat ini, baru diuji coba di dua ponsel Meizu MX4 dan BQ phone. Ke depannya tim Meizu berharap sistem operasi buatannya bisa dioperasikan di PC mode.


Quote:
0
4.3K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.