Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

letmechoiceAvatar border
TS
letmechoice
Cara encrypt bash script
Cara encrypt bash script

Kali ini saya akan berbagi bagaimana cara untuk menyembunyikan kode asli dari bash shell scripting.
Setelah browsing, saya menemukan sebuah tool kecil yang dapat membantu kita untuk menyembunyikan
kode asli dari bash shell script. Nama tool tersebut adalah SHC.
Proses instalasinya adalah sebagai berikut :


$ sudo apt-get install git
$ git clone https://github.com/existz/shc-3.8.9.git
$ cd shc-3.8.9
$ make

Masih pada direktori shc-3.8.9, kita cek apakah SHC sudah bisa dijalankan :


$ ./shc -v
shc parse(-f): No source file specified

shc Usage: shc [-e date] [-m addr] [-i iopt] [-x cmnd] [-l lopt] [-rvDTCAh] -f script


Selanjutnya masih pada folder yang sama siapkan sebuah file bash shell.
Contohnya seperti ini :


#!/bin/bash
echo "Hallo Apa kabar"

simpan dengan nama hallo.sh pada direktori shc-3.8.9. Lalu proses untuk enkripsinya adalah :


$ ./shc -f hallo.sh

Maka akan ada 2 file :
hallo.sh.x.c
hallo.sh.x

File hallo.sh.x.c merupakan source code C yang dibuat dari file hello.sh
File hallo.sh.x merupakan hasil compile dari file hallo.sh.x.c
sehingga hasil compile ini menjadi file binary.

Sekarang kita ubah nama hallo.sh.x menjadi hallo. Perintahnya seperti ini :


$ mv hallo.sh.x hallo

Dan file tersebut sudah dapat kita jalankan :


$ sudo ./hallo

Dan saat ini file bash sudah dienkripsi ke dalam bentuk binary.
Dan kita pun tidak bisa melihat source code asli dari file hallo,
Kita bisa melihat jenis file ini dengan perintah :


$ file hallo
hallo: ELF 32-bit LSB executable, Intel 80386, version 1 (SYSV), dynamically linked (uses shared libs),
for GNU/Linux 2.6.24, BuildID[sha1]=3f5bfe09f4f7c6a8a04cef4bc4fe3463c238cb9b, stripped

Selain itu kita juga membuat dan memberikan expiration date pada file binari.
Contohnya saya akan memberikan waktu habis pada tanggal 12 Februari 2015,
maka perintahnya adalah sebagai berikut :


$ ./shc -e 12/02/2015 -f hallo.sh

Maka ketika kita menjalankan file hallo, hasilnya akan seperti ini :


$ sudo ./hallo
./hallo: has expired!
Please contact your provider

Kita juga dapat memberikan pesan jika waktu penggunaan telah habis. Perintahnya adalah :


$ ./shc -e 12/02/2015 -m "Waktunya sudah habis gan,kalo mau pakai bayar ya emoticon-Big Grin" -f hallo.sh

Maka ketika kita mengeksekusi program dan masa penggunaannya telah habis maka akan muncul pesan yang baru saja kita buat :


$ sudo ./hallo
./hallo: has expired!
Waktunya sudah habis gan,kalo mau pakai bayar ya

Semoga bermanfaat

Sumber : Jasa Pembuatan Website dan software
Diubah oleh letmechoice 04-03-2015 15:22
0
8.2K
2
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Computer Stuff
Computer StuffKASKUS Official
50.5KThread9.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.