Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

diozcemplukAvatar border
TS
diozcempluk
MODUS KEJAHATAN SEKSUAL VIA SMS
halo para kaskuser, saya ingin sedikit bercerita tentang pengalaman saya, saya harap tulisan saya ini tidak dibaca sebagai usaha saya menjatuhkan seseorang, tapi membuat kita lebih waspada.

beberapa bulan lalu saya dan pacar saya membeli 2 HP bundling smartfrend (kebetulan nomornya berurutan), meskipun saya percaya ini tidak ada hubungan dengan provider yang saya sebut, tapi menurut saya, cukup aneh, ada 1 orang dengan alasan sembarang mencet nomer, menghubungi no HP pacar saya (awalnya) dan menghubungi no SF saya (akhirnya), yang endingnya adalah menginginkan melakukan tindakan asusila (ngajak nge-seks), bagi saya aneh, kenapa kok dia tau no HP itu adalah perempuan, padahal no smartfren kami tidak pernah diberikan kepada orang lain, selain pihak keluarga

kronologi dan awal dari sebuah sms ke nomer HP pacar saya:
1. eh kok kamu sudah ga pernah minta uang lagi sama saya

- saya yang dikabari hal itu langsung bertanya, siapa saja yang kamu beri nomer itu, mungkin itu orang tua dari murid les mu, tapi kok bahasa nya aneh. lalu di jelaskan bahwa tidak ada yang diberitahu nomer kami selain keluarga.
- lalu saya mencoba iseng kontak nomer tersebut (0878-XX102060) dan terjadilah pembicaraan panjang tentang menanyakan alamat saya, pekerjaan saya, dan keseharian saya (dia mengira saya wanita)
- ada percakapan yang menjadikan inti kenapa saya membuat thread ini
Saya : "pak kok sms saya bertanya soal minta uang? anda siapa dan apa maksudnya? kok tau nomer saya dari mana?"
Dia : jujur, aku cuma salah sms, kenapa ga percaya? aku tau nomermu dari nuvi
Saya : (masih kurang percaya) nuvi sapa? kenapa kok sms soal saya minta uang sama anda?
Dia : udahlah kalau kamu laki-laki ga usah kamu sms lagi, aku cuma mau ngasih uang kok 1 jt (saya rasa ini jawaban "umpan" tapi bikin saya maik penasaran)
Saya : aku perempuan pak (bohong), anda ga tau saya kenapa mau ngasih uang 1jt?
Dia : aku itu suka dengan cewek, kalau aku suka membantu kekurangannya dengan memberi bantuan uang, memberi uang jajan
Saya : ooo memberi uang buat apa pak? buat dapet isi clana dalam?
Dia : udahlah kalo kamu cowok ga usah sms lagi, aku hanya mau cewek
Saya : kalau kamu jujur kenapa kamu mesti ga percaya kalau aku juga jujur? aku cewek juga kok (bohong lagi)
Dia : kalau cewe beneran mana pin BBM mu? mana FB mu? siapa namamu? kalau cowo ga usah sms lagi, malu jadi banci
Saya : kalau bapak crita jujur, kenapa anda insecure dengan cerita ku? aku ndak perlu kasih kan data diri ku sama orang yang ga ku kenal, lagian sepertinya bapak bertujuan jahat
Dia : aku ini ngasi uang 1jt, aku tau tiap perempuan pasti suka uang, makanya aku buat hatinya senang dengan uang, setelah itu aku dapat hatinya
Saya : paling cuma kimcil yang mau sama kamu pak.. saya ga mau
Dia : kalau kamu butuh kasih sayang, kehangatan full, aku bisa ngasihnya
Saya : anda bukan tipe pria yang masuk dalam kriteria saya, saya suka pria berkomitmen dan yang tidak aneh-aneh

saya berusaha menyudahi percakapan itu, tapi dia masih saja mengganggu, percakapan ini terjadi hari sabtu 7 feb 2015, hingga hari senin pagi ini, dia berusaha terus merayu saya. bahkan sms saya menggunakan nomor yang lain (0857-XX87-5445) dengan gaya bahasa alay.

sms-sms nya masih saya simpan, gaya bahasa awal alay, bahasa indonesia, dan lama-kelamaan vulgar, mengaku berumur 30++ dan mengiming2i uang 1jt di beberapa sms awal untuk meyakinkan saya bahwa dia adalah lelaki yang suka membantu wanita dengan memberi uang. dia orang wates.

berhati-hati dengan modus seperti ini. uang terkadang menjadi hal yang paling tidak bisa ditolak untuk kita semua, tetapi kita perlu waspada jika sumbernya tidak jelas, siapa tahu justru berakhir dengan kejahatan / pelecehan seksual. apalagi jika target nya adalah anak-anak kita, saudara, adik dll, yang belum ngerti cara mensiasati hal-hal seperti ini.

NB : sebelum saya menuliskan thread ini, saya sempat "mengancam" pelaku, saya akan mengunggah kasus ini di kaskus jika dia tidak berhenti mengganggu. dan dia bilang terserah kamu.
semoga tulisan saya gak salah tempat dan bisa jadi perhatian bagi anda semua, supaya lebih berhati-hati, "karena uang bisa menjadi hamba yang baik, tapi juga bisa menjadi tuan yang sangat jahat"
0
4.4K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.