Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

indah.housewareAvatar border
TS
indah.houseware
Pengertian Mahar (Mas kimpoi) Jumlah dan Bentuknya


Mahar (arab : المهر = maskimpoi), secara terminologi artinya pemberian wajib dari calon suami kepada calon istri sebagai ketulusan hati calon suami untuk menimbulkan rasa cinta kasih bagi sang isteri kepada calon suami. mahar disebut juga dengan istilah yang indah, yakni shidaq, yang berarti kebenaran. Jadi makna mahar lebih dekat kepada syari’at agama dalam rangka menjaga kemuliaan peristiwa suci. Salah satu dari usaha Islam ialah memperhatikan dan menghargai kedudukan wanita, yaitu memberinya hak untuk memegang urusannya. Di zaman Jahiliyah hak perempuan itu dihilangkan dan disia-siakan. Sehingga walinya dengan semena-mena dapat menggunakan hartanya, dan tidak memberikan kesempatan untuk mengurus hartanya, dan menggunakannya. Lalu Islam datang menghilangkan belenggu ini, kepadanya diberikan hak mahar.

Mahar Mutlak Menjadi Milik Isteri


Dan kepada suami diwajibkan memberikan mahar kepadanya bukan kepada ayahnya. Dan kepada orang yang paling dekat kepadanya sekalipun tidak dibenarkan menjamah sedikitpun harta bendanya tersebut, kecuali dengan ridhanya dan memampuannya sendiri. Allah swt. berfirman:
1. وَءَاتُواْ ٱلنسَآءَ صَدُقَـٰتِہِن نِحۡلَة‌ۚ فَإِن طِبۡنَ لَكُمۡ عَن شَىۡء منۡهُ نَفۡسا فَكُلُوهُ هَنِيٓـ۬ا مرِيٓـ۬ا Berikanlah maskimpoi [mahar] kepada wanita [yang kamu nikahi] sebagai pemberian dengan penuh kerelaan . Kemudian jika mereka menyerahkan kepada kamu sebagian dari maskimpoi itu dengan senang hati, maka makanlah [ambillah] pemberian itu [sebagai makanan] yang sedap lagi baik akibatnya.(Q.S.An-Nisa: 4)

2. وَإِنۡ أَرَدتمُ ٱسۡتِبۡدَالَ زَوۡج مڪَانَ زَوۡج وَءَاتَيۡتُمۡ إِحۡدَٮٰهُن قِنطَارا فَلَا تَأۡخُذُواْ مِنۡهُ شَيۡـا‌ۚ أَتَأۡخُذُونَهُ ۥ بُهۡتَـٰنا وَإِثۡما مبِينا Dan jika kamu ingin mengganti isterimu dengan isteri yang lain [1], sedang kamu telah memberikan kepada seseorang di antara mereka harta yang banyak, maka janganlah kamu mengambil kembali daripadanya barang sedikitpun. Apakah kamu akan mengambilnya kembali dengan jalan tuduhan yang dusta dan dengan [menanggung] dosa yang nyata? (Q.S. An-Nisa: 20)

3. وَكَيۡفَ تَأۡخُذُونَهُ ۥ وَقَدۡ أَفۡضَىٰ بَعۡضُڪُمۡ إِلَىٰ بَعۡض وَأَخَذۡنَ مِنڪُم ميثَـٰقًا غَلِيظا Bagaimana kamu akan mengambilnya kembali, padahal sebagian kamu telah bergaul [bercampur] dengan yang lain sebagai suami-isteri. Dan mereka [isteri-isterimu] telah mengambil dari kamu perjanjian yang kuat. (Q.S.An-Nisa: 21)

Maksud dari ayat-ayat di atas, adalah:

• Berikanlah mahar kepada para isteri sebagai pemberian wajib, bukan pembelian atau ganti rugi.
• Jika isteri berkenan memberikan sebagian maharnya kepadamu dengan ikhlas tanpa paksaan, maka terimalah dengan baik, dibolehkan.
• Mahar merupakan jalan yang menjadikan isteri berhati senang dan ridha menerima kekuasaan suaminya kepada dirinya.

Spoiler for "Jumlah Mahar ":


Islam tak menyukai mahar yang berlebihan, bahkan sebaliknya mengatakan bahwa setiap kali mahar itu lebih murah sudah tentu akan memberi barakah dalam kehidupan suami-isteri. Dan mahar yang murah adalah menunjukkan kemurahan hati si perempuan. Dari 'Aisyah r.a. bahwa Nabi saw. bersabda: "Sesungguhnya perkimpoian yang besar barakahnya adalah yang paling murah maharnya." Dan sabdanya pula: "Perempuan yang baik hati adalah yang murah maharnya, memudahkan dalam urusan perkimpoiannya dan baik akhlaknya. Sedang perempuan yang celaka yaiitu yang maharnya mahal, sulit perkimpoiannya dan buruk akhlaknya."
Banyak sekali manusia yang tidak mengenal ajaran ini. Bahkan menyalahinya dan berpegang kepada adat jahiliyah dalam pemberian mahar yang berlebih-lebihan dan menolak menikahkan anaknya kecuali kalau dapat membayar mahar yang besar, memberatkan dan menyusahkan itu. Sehingga seolah-olah perempuan itu merupakan barang dagangan yang dipasang tarip dalam etiket perdagangannya itu.

Spoiler for Mahar Kontan dan Mahar Hutang:


Spoiler for sumber :



" Semoga Bermanfaat "


jika agan berkenan akan thread ini bisa timpukin ane
emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)dan emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star


anasabilaAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan anasabila memberi reputasi
2
15.9K
107
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.