Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

yakuza69Avatar border
TS
yakuza69
Menteri Susi Ternyata Pernah Jadi Buronan Polisi
Menteri Susi Ternyata Pernah Jadi Buronan Polisi

Sebelum menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti dikenal sebagai pengusaha ikan dan operator maskapai penerbangan yang melayani daerah terpencil. Namun tak banyak yang tahu, Susi ternyata pernah menjadi buronan polisi atau masuk dalam Daftar Pencarian Orang atau DPO.

Hal ini diungkapkan Susi saat berdiskusi dengan sejumlah pengusaha perikanan di kantornya, Selasa, 11 November 2014. Menurut Susi, dirinya pernah menjadi diburu oleh aparat sebuah kepolisian resor di Sumatera Utara karena ketahuan membawa 5 ton solar bersubsidi dari Medan ke Simeuleu, Aceh.

Namun, kata Susi, dirinya saat itu tidak berniat menyelundupkan solar, yang seharusnya digunakan oleh nelayan kecil. "Solar itu justru saya berikan untuk nelayan di Simeuleu, karena di sana susah mendapatkannya," kata Susi.

Selain untuk nelayan, Susi mengatakan solar tersebut digunakan untuk menyalakan generator listrik. "Agar listrik penduduk bisa menyala," ujar Susi. Saat itu, Susi masih menjabat sebagai Direktur Susi Air.

Dalam kesempatan itu Susi juga mengutarakan opini bahwa bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi merupakan sumber maksiat. Sebab, BBM bersubsidi banyak dinikmati oleh kapal-kapal asing. "Bahkan ada kapal dinas pemerintah yang menjual solarnya di tengah laut, makanya jarang berpatroli," ujar Susi.

Code:
http://www.tempo.co/read/news/2014/11/11/090621252/Menteri-Susi-Ternyata-Pernah-Jadi-Buronan-Polisi


Spoiler for Dibayar Untuk Terjemahkan Subtitle Film, Dokumen Penting dan Buku :
Diubah oleh yakuza69 16-11-2014 11:42
0
2.8K
24
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.