Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Z0mbyAvatar border
TS
Z0mby
Menteri Susi ungkap kelicikan asing dan kebodohan RI kelola laut
Merdeka.com - Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, membeberkan kebodohan Indonesia dalam mengelola hasil laut dan perairan Indonesia. Salah satu kebodohan Indonesia adalah pada 2004, di mana Amerika mengeluarkan kebijakan tarif barrier atau dumping produk laut pada lima negara seperti China, Thailand, Vietnam dan lainnya.

Menurut Susi, momentum ini seharusnya bisa dimanfaatkan Indonesia untuk merebut pasar asing. Namun kenyatannya, China malah memanfaatkan Indonesia sebagai negara transhipment atau perantara. Hasil laut China di bawa ke Indonesia kemudian diberi bendera Indonesia sebelum dikirim ke Amerika untuk mendapatkan pembebasan tarif.

"Kita ini sekarang harus mulai buka-bukaan rahasia umum jangan tabu dibicarakan. Kita tidak bisa selesaikan masalah. Mimpi saya saat itu (2004) KKP merevitalisasi seluruh pertambakan kita. Harga kita harusnya 2 kali lipat. Tetapi kita hanya jadi transhipment mereka. Barang China masuk Amerika pakai bendera Indonesia," ucap Susi di Kantornya, Jakarta, Rabu (12/11).

Menurut Susi, pengusaha dan pemerintah waktu itu terbuai dengan keuntungan menjadi negara transhipment. Seharusnya pemerintah waktu itu bisa memaksa China untuk investasi dan membangun tambak di Indonesia jika mereka ingin ekspor tanpa kena tarif.

"China itu dumpingnya 110 persen, Vietnam 90 persen dikenakan. Harusnya paksa China bikin tambak di Indonesia. Ini yang mestinya kita sadari. Rahasia umum kok dibicarakan di belakang," tutupnya.

http://www.merdeka.com/uang/menteri-...lola-laut.html

pemerintah sblonnya dikadalin.untung ada yg sadar......smoga dibenahi
0
1.7K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.6KThread41.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.