Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nevsonAvatar border
TS
nevson
Tolak Ruangan Sempit dan Toilet Dipakai Beramai-ramai, DPR Akan Bangun Gedung Baru


JAKARTA, KOMPAS.com — Politisi Partai Golkar, Roem Kono, langsung bekerja seusai terpilih sebagai Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR. Dia mewacanakan pembangunan gedung baru setelah mengecek ke sejumlah ruangan di Gedung DPR.

Menurut dia, banyak ruangan dan fasilitas di Gedung DPR yang tidak layak. Ruangan-ruangan yang ada, kata Roem, tidak memadai untuk kegiatan anggota DPR.

"Penambahan ruangan penting, bukan hanya untuk fasilitas anggota, melainkan juga tenaga ahli, sekretaris, dan tamu," kata Roem saat berkunjung ke ruang wartawan DPR, di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (31/10/2014).

Menurut Roem, ruangan untuk anggota DPR saat ini sangat sempit. Saat ini, kata dia, setiap anggota mendapatkan ruangan 4 x 7 meter. Padahal, menurut dia, fasilitas yang ideal adalah 16 x 16 meter.

"Luasnya perlu ditambah. Mereka kan bawa tenaga ahli, relawan yang datang. Masa satu toilet dipakai sampai 8-9 orang," keluhnya.

Roem lalu beranjak untuk mengecek lantai II Nusantara III DPR, tempat pegawai pemberitaan berada. Dia turut mengajak wartawan mengikuti kegiatannya.

"Museum dan perpustakaan juga harus kita perbaiki, memperbaiki citra DPR. Dihuni 560 orang loh. Masa kalah sama BPK, yang anggotanya cuma sembilan orang, luas bangunannya separuhnya gedung ini. Mereka kan enggak banyak tamu," ujarnya kepada para pegawai.

"Anggota DPR nggak betah di ruangannya, sempit. Di dalam situ ada tenaga ahli, relawan, sekretaris, apalagi kalau cantik-cantik," tambah Roem.

Jadi, akan bangun gedung baru? "Menambah ruangan kan harus membangun, masa cuma patok-patok saja," ujar Roem sambil tertawa.

Wacana pembangunan gedung baru DPR sempat muncul ketika periode 2009-2014. Setelah dikritik publik, rencana tersebut dibatalkan.


*WAKIL Rakyak perlu di rukyah semua emoticon-Ngakak
0
4.5K
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.1KThread41KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.