hidupenjoyajaAvatar border
TS
hidupenjoyaja
Ini Daftar Para Calon Menteri Ekonomi Versi Relawan Jokowi


Jakarta -Relawan Jokowi Center dan Radio Jokowi membuat polling calon menteri untuk membantu Gubernur DKI itu menyusun kabinet. Polling ini menyodorkan sejumlah nama ke masyarakat pengguna internet untuk dipilih, termasuk para jajaran calon menteri-menteri ekonomi.

Polling bernama 'Kabinet Alternatif Usulan Rakyat' ini tampil dalam bentuk dokumen online dan sudah tersebar di dunia maya. Diasumsikan ada 34 pos kementerian yang akan dibuat oleh Jokowi-JK.

Di tiap pos kementerian, polling ini menawarkan 3 nama, dengan opsi mengisi nama alternatif lain jika pollster tak merasa cocok dengan nama-nama yang ditawarkan.



Menteri Koordinator Perekonomian: Chairul Tanjung; Prof Dr (HC) Dahlan Iskan; Gita Irawan Wirjawan.
Menteri Keuangan: Prof Dr Hendrawan Supratikno; Dr Ir Raden Pardede, PhD; Agus Martowardojo
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM): Dr Ir Arif Budimanta, MSc; Ir Luluk Sumiarso; Dr Ir Tumiran, M Eng.
Menteri Perindustrian: Anton Joenoes Supit; Dr Poempida Hidayatulloh, B Eng (Hon), PhD, DIC; Prof Dr Ir Tri Yogi Yuwono, DEA.
Menteri Perdagangan: Dr Mari Elka Pangestu, PhD; Soetrisno Bachir; Dr Sri Adiningsih.
Menteri Pertanian: Arif Wibowo; Prof Dr Bustanul Arifin; Dr Ir Iman Sugema, MSc.
Menteri Perhubungan: Marsekal TNI (Purn) Chappy Hakim; Prof Dr Tech Ir Danang Parikesit M Sc; Ignasius Jonan.
Menteri Kelautan dan Perikanan: Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa, MSc; Dr Kadarusman, PhD; Prof Dr Ir Rokhmin Dahuri, MS.
Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi: Rieke Dyah Pitaloka; Dr Rizal Sukma; Wahyu Susilo.
Menteri Pekerjaan Umum: Dr Bayu Krisnamurthi, MSi; Dr Ing Ilham Akbar Habibie, MBA; Tri Mumpuni Wiyatno.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Garin Nugroho; Jeffrie Geovanie; Mira Lesmana.
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM): Abdul Kadir Karding, SPi, MSi; Dra Khofifah Indar Parawansa; Nusron Wahid, SS.31. Menteri 27 Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional: Aviliani, SE, MSi; Faisal Basri, SE, MA; Dr Revrisond Baswir.
Menteri Perumahan Rakyat: Prof Rhenald Khasali, PhD; Prof Ir Suprihanto Notodarmojo, PhD; Mochamad Ridwan Kamil, ST, MUD.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN): Dr Hendri Saparini; Dr Kurtubi; Emirsyah Satar.

"Nama-nama itu muncul dari usul masyarakat, baik itu jejaring LSM, jurnalis, aktivis, dosen, intelektual, seniman, dan relawan Jokowi yang ada di seknas, yang punya aspirasi. Itu didapat melalui diskusi. Diskusi tersebut kita siapkan secara formal dan informal," ucap Juru bicara Jokowi Center Wisnu Prasetya Utomo ketika dihubungi, Jumat (25/7/2014)

Dalam memutuskan pencantuman 3 nama yang diusulkan, Jokowi Center dan Radio Jokowi memasukkan beberapa kriteria, di antaranya rekam jejak profesional tokoh baik sebagai aktivis, intelektual, maupun dosen.

Terkait polling ini, Wisnu menuturkan bahwa tim relawan belum berkomunikasi dan tidak terikat dengan Jokowi. Meski demikian, Jokowi sudah mengetahui soal adanya polling ini. Namun, Jokowi menegaskan dirinya belum membahas nama-nama calon menteri.

"Itu kan tadi relawan-relawan yang minta masukan. Mau 1.000 nama, 500 nama, yang diajukan juga bisa. Itu kan usulan," kata Jokowi ketika ditemui usai menghadiri acara buka bersama di kediaman Menko Perekonomian Chairul Tanjung, Jalan Teuku Umar, Jakarta, kemarin.
(trq/hen)

sumber
0
1.8K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.