Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

andriyukiAvatar border
TS
andriyuki
Memilih Kamera DSLR untuk Pemula
Seperti yang sudah agan-agan ketahui jika kita ingin menekuni sesuatu hal yang kita anggap baru, hal pertama yang harus kita memiliki adalah pengetahuan mengenai hal baru tersebut. Seperti halnya ketika kita ingin menekuni hobi menjadi seorang fotografer kita harus mengetahui komponen-komponen utamanya, satu komponen pertama yang harus dimiliki bagi seorang fotografer adalah sebuah Kamera. Bagi seorang yang baru akan masuk ke dunia fotografer pasti akan bingung untuk memilih kamera. Dalam benak pikirannya pasti akan ada pertanyaan kamera seperti apa sih yang harus saya milki untuk memulai ini. Karena sekarang ini banyak sekali merk kamera DSLR yang bagus dan handal.

Sama halnya dengan saya ketika ingin memulai menjajaki hobi ini, hal yang dipusingkan oleh saya adalah jenis kamera seperti apa yang harus saya miliki. Awalnya saya browsing kesana-kemari tapi yang ada malah tambah pusing karena istilah-istilah fotorgrafi sangat awam di mata dan telinga saya. Akhirnya saya coba meminta saran ke temen-temen yang sudah terbiasa dengan dunia fotografi. Dari situ mulailah ada sedikit gambaran mengenai dunia kamera.



Cara paling mudah memilih kamera DSLR untuk para pemula itu kira-kira begini :
Tentukan budget
Dengan menentukan budget yang akan anda belanjakan untuk terjun kedunia ini maka anda akan lebih mengkhususkan lagi jenis kamera DSLR apa yang akan anda beli.

Tentukan merk yang diinginkan
Jika anda bingung menentukan merk apa yang ingin dibeli, anda bisa menggunakan metode idem. Tidak ada salahnya kita idem dengan merk kamera temen, hal ini agar memudahkan kita dalam tahab belajar dan bisa pinjem-pinjeman aksesoris selain itu bisa ada yang ngajarin. Terkecuali jika anda ingin terlihat beda maka jangan ngikutin “aliran” (red: merk) temen.

Sesuaikan dengan Kebutuhan
Belilah kamera DSLR sesuai dengan kebutuhan. Jangan sampai kita sudah membelinya dengan harga yang mahal, namun banyak fitur dan kecanggihannya tidak digunakan.

Fitur tambahan
Sebelum anda yakin untuk membeli kamera tersebut, dianjurkan untuk cari tahu spesifikasi kemera yang kita minati tersebut. Mulai dari resolusi kamera, masalah konektifitasnya, ukuran kamera, sampai dengan fungsi-fungsi yang mendukung dari kamera tersebut.

Kira-kira begitulah tips dari saya buat agan-agan yang pengin menekuni dunia Fotografi, semoga tulisannya bermanafaat buat yang membaca kalo ada yang kurang monggo ditambahin.

To Be Continued..
Diubah oleh andriyuki 16-05-2014 10:43
0
999
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Photography
PhotographyKASKUS Official
14.2KThread4.4KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.