Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mam.yankAvatar border
TS
mam.yank
BlackBerry Terpaksa Jual Markas
BlackBerry Terpaksa Jual Markas

Jakarta - Langkah efisiensi BlackBerry terus berlanjut. Pembesut BlackBerry Messenger (BBM) itu dilaporkan baru saja menjual kantor pusatnya untuk pasar Amerika Serikat yang berlokasi di Las Colinas, Irving, Texas.

Tidak disebutkan berapa 'mahar' yang didapat BlackBerry. Namun pembelinya adalah Brookfield Property Group, sebuah perusahaan real estate asal Kanada.

'Kampus' BlackBerry tersebut memiliki luas 42.735 meter persegi, dan terdiri dari enam gedung perkantoran serta dua tempat parkir.

BlackBerry sendiri telah menempati markas di Irving sejak awal tahun 2000. Dimana pada masa jayanya, tempat ini sampai menampung 1.500 karyawan.

Namun sayang, sebagian besar dari karyawan tersebut telah dilepas oleh sang vendor asala Kanada, seiring performa bisnis BlackBerry yang menukik.

Pun demikian, setelah menjual markasnya, bukan berarti BlackBerry bakal angkat kaki dari lokasi ini. Seperti dikutip detikINET dari Bizjournals, Selasa (11/3/2014), BlackBerry tetap akan menyewa sekitar 37% dari properti yang pernah dimilikinya.

Sebelumnya BlackBerry juga pernah melontarkan rencana untuk melego aset propertinya di Kanada. Tak tanggung-tanggung, aset yang mau dijual seluas 278.709 meter persegi, termasuk kantor pusatnya di Waterloo, kantor di Toronto serta Ontario.

Hal ini terpaksa dilakukan perusahaan yang kini dipimpin oleh CEO John Chen itu atas dasar efisiensi dan mendapat suntikan dana segar untuk terus bertahan di tengah sengitnya persaingan bisnis.


sumber
--------

lama2 bisa nyewa garasi buat kantor
0
1.7K
10
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.3KThread11.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.