Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pomemeAvatar border
TS
pomeme
SUGBK Diguyur Hujan, Bedak Pemain Korsel pun Luntur


Hujan lebat yang mengguyur Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Sabtu (12/10/2013) malam, ternyata tidak hanya mengganggu jalannya pertandingan antara Indonesia U-19 melawan Korea Selatan U-19. Selain membuat para pemain kedua tim kesulitan mengembangkan permainan, hujan juga merusak penampilan para pemain di lapangan,



Setidaknya hal itu terlihat dari lunturnya bedak salah seorang pemain Korea Selatan. Saat disorot oleh kamera televisi, terlihat wajah pemain Korea Selatan itu dipenuhi oleh warna putih bedak yang luntur tersiram air hujan.

Di tengah guyuran hujan garuda muda kita tampil garang bin agresif. Mereka mampu mengalahkan Tim Korsel U-19. Tapi apa yang terjadi saat skor imbang 1-1? Di tengah guyuran hujan, penampilan salah seorang pemain dari Korsel terlihat mengalami perubahan signifikan. Terutama di areal wajah! Yap! Saat disorot kamera televisi, wajah pemain bola ini dipenuhi sesuatu warna putih yang luntur. Banyak yang menduga kalau apa yang dikenakannya adalah bedak yang luntur karena tersiram air hujan.

Hal ini jelas jadi bulan-bulanan orang-orang Indonesia di twitter. Baru setengah jam pertama, sesuatu yang dianggap menggelikan itu seperti menjadi komedi tersendiri. Apakah lunturnya ‘dempul’ itu menjadi penyebab kekalahan Korsel? -_-

Hingga menit ke-34 babak pertama, guyuran hujan masih mewarnai jalannya pertandingan antara Indonesia melawan Korea Selatan. Sementara skor masih imbang 1-1.



Bedak bisa membuat seseorang percaya diri. Tapi bedak juga identik dengan riasan perempuan/dunia feminin. Seorang perempuan pemakai bedak atau pesolek, biasanya selalu khawatir terhadap riasannya. Tidak heran mereka selalu mengecek riasan mereka. Takut-takut luntur atau ‘belang’.

Tidak bisa dibuktikan kalau Tim Korsel berbedak ria saat bertanding. Namun jika memang demikian, tentunya perasaan khawatir akan mengganggu performa mereka. Ya, khawatir kalau bedak mereka akan luntur dan sadar bahwa wajah mereka akan terlihat aneh. Bisa jadi kepercayaandiri ini akan menyusut. Apalagi jika sedang dalam situasi dimana mereka tak mungkin membetulkan riasannya.

Rasanya tak berlebihan kalau pada awalnya suporter kita mengatai mereka boyband. Toh bedak sudah menjadi makanan sehari-hari para boyband Kpop (atas tuntutan manajemen). Entahlah ya. Udah muka mulus tapi tetap harus dibuat layaknya boneke porselain dengan bantuan bedak. :3 Dan kalau ini dipakai tim Korsel, ya sudah menjadi hak beliaulah ya. Selama nggak pakai gincu dan wig pirang ya, nggak apa-apa. :P

Apapun,Indonesia akhirnya menjadi juara grup G dengan nilai sempurna. Mereka telah melewati Laos dengan skor 4-0, Filipina dengan skor 2-0, lalu Korsel dengan skor tipis 3-2. Korsel adalah lawan yang tangguh tapi seakan tak berdaya bermain di tengah gerimis.

Kemenangan Evan Dimas CS ini adalah kemenangan spektakuler karena mengalahkan juara bertahan. Tapi jangan jumawa dulu, dan semoga star sindrome tak menyerang mereka sebagaimana sempat menyerang ’senior’ mereka. Mereka telah menjadi juara Grup G dan akan bertanding ke putaran final Piala Asia U19 di Myanmar 2014!

CEKIDOT /:D/
0
1.9K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.