Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

thunderbanditAvatar border
TS
thunderbandit
nih gan ane kasih tips merawat softlens yang benar...
Dibandingkan kacamata, lensa kontak alias soft lens telah menjadi pilihan sebagian wanita di kota besar agar matanya jadi lebih terlihat indah. Kepraktisan dan kenyamanannya membuat lensa kontak semakin banyak di pilih masyarakat.

Tapi hati-hati dengan pemakaian yang tak sesuai aturan malah bisa menyebabkan kebutaan pada mata. Perawatan lensa kontak menjadi bagian yang penting jika kamu menggunakannya, berikut tips merawat lensa kontak:


1. Perhatikan setiap instruksi

Ketika memutuskan untuk memakai lensa kontak, perhatikan setiap instruksi yang ada di kemasan lensa kontak dan botol cairan pembersih. Perhatikan bagaiaman cara mencuci lensa kontak yang benar dan tanggal kadaluwarsa lensa kontak tersebut. Bila sudah melewati tanggal kadaluwarsa, maka harus membuangnya dan belilah yang baru.


2. Cuci Tangan

Sebelum menyentuh lensa kontak, sebaiknya cuci tangan dahulu dengan sabun dan bilas di bawah air mengalir. Kuman sekecil apapun bisa sangat berbahaya jika menempel pada lensa kontak.


3. Bersihkan lensa dengan cairan pembersih

Jangan pernah membiarkan lensa kontak menjadi kering karena kamu tidak bisa memakainya lagi. Untuk itu, harus meletakannya di cairan pembersih dan pastikan juga dibersihkan dahulu sebelum memakainya.


4. Jangan mengucek mata

Meski mata terasa gatal, namun jangan menguceknya. Hal tersebut bisa membuat lensa kontak menjadi tidak tepat di kornea. Bila mata terasa gatal, maka bisa memberikan beberapa tetes obat mata khusus lensa kontak.


5. Tidak memakainya saat tidur

Hindari memakai lensa kontak saat tidur karena bisa menimbulkan iritasi pada mata dan menyebabkan frame lensa rusak di mata.


6. Membersihkannya setelah dipakai

Setelah lensa kontak dipakai, bersihkan dengan menggunakan cairan khusus pembersih lensa kontak. Caranya, teteskan 3-4 cairan pada telapak tangan yang bersih. Setelah itu, gosok lensa kontak dengan lembut selama kurang lebih 10 detik hingga kotoran yang menempel tersapu bersih.

selamat mencoba.... emoticon-Cool
0
929
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.