Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

garrazzzAvatar border
TS
garrazzz
Kerete monorail di Monas
Kerete monorail di Monas

JAKARTA, KOMPAS.com — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-486 DKI Jakarta, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo bersama Menteri BUMN Dahlan Iskan akan membuka Monorail Exhibition di Monumen Nasional (Monas). Monorail Exhibition akan diselenggarakan mulai hari ini, Sabtu (22/6/2013), di sisi timur silang tenggara Monas, hingga 14 Juli mendatang. Kereta contoh monorel akan hadir dalam pameran ini.

Di pameran ini, akan hadir kereta monorel milik Adhi Karya yang menggunakan produk dalam negeri buatan PT INKA serta kereta monorel PT Jakarta Monorail (PT JM) yang didatangkan dari China.

"Jam 4 sore di Monas, Pak Gubernur bersama Pak Dahlan Iskan akan mencanangkan Monorail Exhibition. Pameran monorel Jakarta Monorail sama monorel Adhi Karya BUMN," kata Ketua Harian Panitia Penyelenggara HUT ke-486 DKI Jakarta, Sylviana Murni, di Balaikota Jakarta, Jumat (21/6/2013) malam.

Ditemui dalam kesempatan berbeda, Direktur Teknis PT JM, Bovanantoo, mengatakan, pameran itu rencananya akan digelar mulai dari tanggal 22 Juni hingga 14 Juli 2013. Pameran monorel itu terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya.

Ia mengharapkan, saat warga melihat langsung kereta monorel, masyarakat menjadi yakin monorel akan segera ada di Jakarta. Sementara itu, Direktur Pengembangan Bisnis Ortus Holdings Limited, Banyu Biru Djarot, mengatakan, pameran monorel itu akan memberi kesempatan bagi seluruh warga Jakarta untuk mengenal lebih mendetail tentang proyek monorel dan manfaatnya bagi Ibu Kota.

"Sebagai investor mayoritas di PT JM, Ortus Holdings, akan bekerja untuk menciptakan Jakarta lebih baik dengan menyediakan sistem transportasi yang aman, nyaman, ramah lingkungan, dan terjangkau," kata Banyu.

Pameran monorel itu, menurutnya, didukung oleh tiga perusahaan yang sudah pakar di bidangnya masing-masing, seperti ST Electronics, China CNR Corporation Limited, dan Indosat. ST Electronics merupakan perusahaan dari Singapura yang ahli dalam manajemen lalu lintas dan e-government solution di 100 negara di dunia. China CNR Corporation Limited merupakan perusahaan dunia terdepan dalam manifacture railway. Sementara Indosat merupakan salah satu perusahaan dalam bidang telekomunikasi.

Sumber: http://megapolitan.kompas.com/read/2...orel.di.Monas.
0
1.4K
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.