viitcinndyAvatar border
TS
viitcinndy
Sepi Peminat, Perusahaan Mobil Listrik Banting Harga


VIVAnews – Fisker Automotive, perusahaan mobil listrik asal Amerika Serikat saat ini masih mengalami masalah keuangan, bahkan menuju kebangkrutan.

Akibat masalah itu, salah satu mobil listrik andalannya yang disebut-sebut terindah yaitu Fisker Karma, diobral dengan potongan harga hingga 60 persen.

Dilansir Business Insider, Jumat 24 Mei 2013, disitus lelang online eBay, setidaknya terdapat 26 Fisker Karma yang dijual dengan harga lebih murah. Di antaranya tujuh unit di California, empat di Texas, tiga di Arizona, Florida, serta Illinois.

Dalam situs tersebut, harga Fisker Karma saat ini tidak lagi sebesar US$102.000 (Rp998 juta), tetapi jauh lebih murah. Yang termahal hanya dibanderol US$79.995 (Rp783 juta).

Bahkan, di situs itu terdapat empat Fisker Karma yang dijual dengan harga US$50.000 (Rp499 juta), sebuah unit lagi dilepas dengan harga hanya US$40.200 (Rp393 juta).

Harga mobil ini jatuh lantaran pabriknya tidak lagi beroperasi. Ini berimbas pada tidak tersedianya lagi suku cadang jika mobil bermasalah.

April lalu, Fisker juga mendapatkan gugatan dari 160 pekerjanya perihal PHK massal. Fisker dianggap melanggar ketentuan pemutusan kerja, karena tidak memberi informasi kepada pekerjanya 60 hari sebelum pemutusan kerja.

Bahkan, pada September 2012, survei dari Consumer Reports menyatakan perusahaan Fisker Karma termasuk gagal karena banyak memiliki masalah.

Masalah kebangkrutan mobil listrik tidak hanya dialami Fisker, produsen mobil listrik Coda Holding Inc, juga mengalami hal yang sama. Rabu, 1 Mei 2013, perusahaaan tersebut mengajukan perlindungan pailit pada pengadilan Amerika Serikat.

Coda pada awal tahun lalu meluncurkan sedan listrik seharga US$37.250 per unitnya. Produk ini diklaim dapat berjalan hingga 125 mil (201 kilometer) dalam satu kali isi. Namun, produk ini dikritik dari segi desain yang kaku dan pernah recall akibat airbag yang rusak.

Konsumen juga masih ragu akan masa depan mobil listrik, yang pada akhirnya membuat mahal harganya dibanding mobil berbahan bakar minyak/gas. Dalam setahun, Coda hanya berhasil menjual 100 mobil sedan listrik.
0
1.1K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.