Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

widiasssssAvatar border
TS
widiasssss
Semuanya Ada di Macau Fisherman’s Wharf

Jika Anda tidak punya banyak waktu berwisata ke Makau, kunjungilah Macau Fisherman’s Wharf, komples hiburan pertama dan terbesar di kota ini. Taman hiburan yang berdiri diatas tanah seluas 120.000 meter persegi ini menggabungkan pusat perbelanjaan, kuliner, hotel, taman hiburan dan fasilitas konferensi menjadi satu. Macau Fisherman’s Wharf dibangun dengan konsep tema-tema tertentu seperti misalnya Italia, Spanyol, Amsterdam, Cape Town, New Orleans dan beberapa tema lainnya. Jangan heran jika beberapa toko dan restoran di taman hiburan ini dirancang dengan menampilkan budaya dan keunikan berbagai negara. Perpaduan gaya timur dan barat inilah yang membuat arsitektur Macau Fisherman’s Wharf menjadi megah dan menarik.

Dengan karakteristik yang berbeda, Macau Fisherman’s Wharf dapat dibagi menjadi 3 bagian utama yakni Dinasti Wharf, East Meets West dan legenda Wharf. Dinasti Wharf terdiri dari menara-menara China yang pembangunannya meniru gaya Tang. Macau East Meets West adalah perpaduan antara tradisi oriental dan desain-desain barat sedangkan legenda Wharf dilengkapi dengan segala macam fasilitas rekreasi seperti pusat permainan dengan berteknologi tinggi, water performance arena dan video game center. Di East Meets West, Anda bisa melihat Vulcania, yakni replika gunung vulkanik setinggi 40 meter yang didalamnya terdapat wahana roller coaster. Selain itu ada Aladdin’s Fort, Aqua Romanis, Roman Amphitheatre yang dilengkapi dengan 2000 kursi untuk menonton konser dan pertunjukkan.

Setidaknya ada 13 toko yang bisa Anda masuki selama menjelajahi Macau Fisherman’s Wharf seperti Mercearia Hong Kei, Color Rich, ENZO, Miami Life Sytle dan lain-lain. Di toko-toko itu Anda bisa membeli aneka macam fashion item, souvenir, makanan, jam, dan bermacam-macam barang menarik lainnya. Disini Anda tidak hanya menikmati wisata belanja, tetapi juga bangunan unik masing-masing toko yang merepresentasikan gaya barat dan timur. Puas berwisata belanja, Anda bisa bersenang-senang dengan bermain di The Underground Amusement Centre yang berada di Convention and Exhibition Centre. Disini Anda bisa menjajal arena balap F1 yang serupa dengan aslinya. Dengan memakai simulator, ktia bisa merasakan adrenalin seperti layaknya Lewis Hamilton saat sedang melakukan race lap demi lap. Bagi yang menyukai musik dan disko, Anda bisa mengunjungi D.D 3 Disco. Tempat ini didesain untuk kita yang menginginkan pesta dan gathering plus hiburan untuk bersenang-senang sejenak bersama kerabat dan kawan-kawan.

Nah, karena Makau dikenal sebagai tempat perjudian yang konon katanya perputaran uangnya melebihi Las Vegas, tak heran jika di tempat ini ada Babylon Casino. Butik kasino pertama ini didesain dengan arsitektur yang megah. Anda akan mengangumi betapa para pengunjung kasino ini tidak hanya dimanjakan oleh permainan kasino namun juga bangunan yang megah. Setelah puas berbelanja dan bermain, Anda bisa mampir ke restoran-restoran yang ada di Macau Fisherman’s Wharf seperti Hero Chinese Restaurant, Darius The Great, Al frat Cafe, Babylon Garden Cafe, Roof Garden dan lain-lain. Rata-rata, restoran tersebut menyediakan masakan China, Thailand, Portugis dan menu-menu internasional.

Macau Fisherman’s Wharf berada di dekat pelabuhan dan terminal ferry, Hongkong-Macau Ferry Pier. Untuk mencapai tempat ini, Anda bisa menumpang bus nomor 1A, 3, 3A, 8, 10, 10A, 10B, 17, 28A, 28B, 28BX, 28C, 32 turun di Macau Fisherman’s Wharf. Taman hiburan ini buka 24 jam. http://cina.panduanwisata.com/macau/...%80%99s-wharf/
0
1.9K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mancanegara
MancanegaraKASKUS Official
5.9KThread2.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.