Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

widiasssssAvatar border
TS
widiasssss
Bangunan Telur Raksasa di Beijing CINA

Kota Beijing adalah tempat bagi bangunan-bangunan unik, terdapat ratusan bangunan unik yang berdiri kokoh hingga saat ini di kota ini. Selain Stadion Nasional yang berbentuk sarang burung, ada juga Menara CCTV yang bentuknya tidak simetris. Nah, yang tak kalah unik dari bangunan-bangunan di atas adalah Grand National Theatre atau Gedung Teater Nasional, yang bentuknya menyerupai setengah telur. Bangunan ini adalah tempat untuk menonton bioskop, dengan jumlah kursi 5.452 kursi. Gedung teater ini merupakan yang terbesar di Cina. Selain bioskop, gedung ini juga dipakai untuk pentas seni Opera, sebuah kesenian dari Cina yang sudah ada sejak jaman Kekaisaran.

Luas gedung ini mencapai 12000 meter persegi. Gedung ini didirikan pada tahun 2002, dan direnovasi pada tahun 2007. Gedung ini diarsiteki oleh Paul Andreu, dari Perancis. Gedung ini sengaja dibuat dengan bentuk setengah telur, karena ada sesuatu yang unik jika gedung ini dikelilingi dengan kawasan perairan. Setelah konstruksi gedung selesai, dibangunlah danau yang mengelilingi gedung tersebut. Dan alhasil, air yang berada di sekitar gedung tersebut memantulkan bayangan gedung yang berbentuk setengah telur tersebut, bayangan ini jika diamati akan membentuk setengah telur juga. Nah, maka jadilah gedung seperti telur yang mengambang. Konsep ini memang sengaja di buat karena bertujuan untuk menjadikan bangunan ini sebagai ikon bangunan modern di kota Beijing, dan Cina pada umumnya.


Kerangka gedung ini terbuat dari baja dan titanium, dengan kaca yang mengelilingi di setiap sudut bangunannya. Gedung ini memiliki tinggi 46 meter, dengan tiga buah ruangan utama, yaitu Aula Opera, yang digunakan untuk pementasan Opera, tari balet, dan tarian lainnya. Music Hall, digunakan untuk pementasan musik instrumental seperti piano, violin, harpa, maupun orkestra. Dan yang terakhir adalah Aual Teater, yaitu yang digunakan untuk menonton bioskop atau drama. Jika pada siang hari yang cerah, dilihat dari kejauhan gedung ini nampak benar-benar seperti telur yang mengambang, atau seperti tetesan air. Tak heran, banyak turis asing maupun lokal yang datang ke tempat ini untuk melihat keunikan bangunan ini.

Letaknya yang strategis, dekat dengan Lapangan Tiananmen membuat bangunan yang satu ini cepat populer di masyarakat. Pemandangan tak kalah indah saat malam hari tiba. Gemerlap lampu-lampu yang ada di dalam gedung ini dipantulkan oleh air danau di sekitar bangunan ini, membuat bangunan ini kelihatan sangat megah. Untuk dapat masuk ke dalam gedung ini, dibuat dua jalan sepanjang sekitar 150 meter dan 200 meter di atas permukaan air. Jalanan ini juga disesuaikan dengan permukaan air, sehingga terkesan jalanan dengan permukaan air menyatu. Biaya yang dihabiskan untuk membuat bangunan ini berkisar antara 3,2 miliar Yuan. Sungguh angka yang fantastis. Maka pantaslah gedung ini sebagai gedung pertunjukan termegah di Cina.

Untuk dapat masuk gedung ini, anda harus membayar tiket masuk sekitar 100 Yuan untuk menonton pertunjukan yang diadakan di gedung ini. Anda juga dapat berjalan-jalan mengelilingi gedung ini untuk melihat gaya arsitektur yang sangat unik dari gedung ini tanpa dipungut biaya, syaratnya anda tidak masuk ke dalam gedung. Jangan lupa mampir ke tempat ini saat anda berwisata ke Beijing! http://cina.panduanwisata.com/beijin...sa-di-beijing/
0
1.1K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mancanegara
MancanegaraKASKUS Official
5.9KThread2.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.