Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

widiasssssAvatar border
TS
widiasssss
Keindahan Pasir Putih di Tepi Danau Toba
Keindahan Pasir Putih di Tepi Danau Toba
Panorama Danau Toba adalah magnet utama wisata di Sumatera Utara khususnya Samosir. Namun tidak itu saja yang bisa kita nikmati saat berlibur ke kawasan tetangga Medan ini. Ada pesona lain yang tak kalah menawan, yakni pasir putih Parbaba.

Pasir putih Parbaba terhampar di pantai yang berada di tepian Samosir. Jangan tanya seperti apa pemandangannya. Anda mungkin akan terkejut karena ada sudut begitu menakjubkan di sini. Hamparan pasir putih akan menjadi pemandangan utama destinasi ini. Sekilas Parbaba seperti pantai bedanya kita tidak akan mencium aroma garam. Udaranya sangat segar membuat siapapun betah berlama-lama di Parbaba.
Keindahan Pasir Putih di Tepi Danau Toba
Bagi yang hobi berenang, air jernih Parbaba pasti akan menggoda Anda. Tepian danau di Parbaba ini tidaklah dalam. Berjalanlah agak ketengah, ketinggian air hanya hingga sepinggang. Tak ada gelombang atau ombak. Ya, perairan ini benar-benar memanjakan siapapun. Badan Anda juga tidak akan lengket karena kita bermandikan air tawar bukan air garam. Mengasyikkan bukan?

Puncak keindahan Parbaba akan tampak saat senja. Duduklah di tepian sambil makan kudapan atau minum kopi yang sudah Anda siapkan dari rumah. Tak lama kemudian langit Danau Toba semburat merah mengantarkan sang surya ke peraduan. Pemandangan ini sangat indah dan terbukti membuat banyak pelancong kagum dengan destinasi ini. Selepas petang, pemandangan di kawasan ini tergantikan dengan bayangan pusuk buhit dan dinding-dinding tepian Danau Toba di seberang. /

Parbaba terletak di kecamatan Pangururan, kabupaten Samosir. Untuk mencapai lokasi ini Anda bisa memilih satu dari 3 rute yang tersedia. Rute pertama adalah Medan-Berastagi-Kabanjahe. Dari Tigaras Anda bisa menumpang fery atau kapal penumpang menuju ke Simanindo dan dilanjutkan ke Parbaba. Alternatif kedua bisa dicapai melalui Medan – Siantar. Dari parapat Anda bisa menyebrang ke Tomok Parbaba. Sedangkan yang terakhir, Anda bisa menempuh Medan – Berastagi – Kabanjahe – Sidikalang – Tele – Parbaba.

Sebelum ke Parbaba tak ada salahnya Anda mengetahui tips wisata ke kawasan Samosir dan destinasi wisata apa saja yang ada di Medan. Objek lain yang sayang untuk dilewatkan adalah Batu Parsidangan yang menjadi salah salah satu peninggalan sejarah yang tak ternilai.
0
1.2K
5
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Domestik
DomestikKASKUS Official
10.2KThread3.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.