LinHerdinaAvatar border
TS
LinHerdina
UI Telat Apresiasi Jusuf Kalla
Akademisi: UI Telat Apresiasi Kepemimpinan JK


Hari ini Universitas Indonesia memberikan gelar Honoris Causa (HC) untuk Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla, sebuah gelar Doktor Kehormatan dalam bidang Kepemimpinan. Menariknya, gelar membanggakan itu justru dinilai terlambat diberikan.

Salah satu pihak yang menyebut demikian adalah Prof. Ahmad Erani Yustika dari Universitas Brawijaya. Menurut beliau JK layak menerima penghargaan itu karena otentisitas gagasan, pengabdian tanpa henti, dan karya nyata yang dirasakan masyarakat.

“UI sebetulnya agak terlambat memberikan ‘hak’ penghargaan ini karena negara lain dan kampus dalam negeri sudah memberikan apresiasi itu.”

Jika merunut sejarahnya, hidup JK memang dipenuhi berbagai pengabdian dan sumbangsih untuk masyarakat. Kalla Group yang dipimpinnya banyak membangun berbagai sarana publik di Indonesia Timur, wilayah yang selama ini seolah di-anak tiri-kan oleh pemerintah dalam hal pembangunan.

JK juga pernah menjabat sebagai Menkokesra dan Wakil Presiden Indonesia, membuatnya mampu mengoptimalkan jiwa kepemimpinannya agar dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia. Bukan kebetulan apabila selama masa jabatannya sebagai wapres, Indonesia bisa bertahan meski didera berbagai bencana alam yang memilukan.

Tidak mengehrankan jika Palang Merah Indonesia mengangkatnya sebagai Ketua Umum hingga tahun 2014 nanti karena jiwa kepemimpinan JK yang dikenal cepat dan tepat.

“Pak JK pantas mendapatkan penghargaan tersebut. Kiprahnya buat bangsa sangat besar,” ujar Prof Didik J.Rachbin Ketua Dewan Pengawas Univ.Paramadina dan mantan Ketua Wali Amanat IPB mengomentari pemberian gelar Honoris Causa untuk JK.

Ya, meskipun terasa telat; namun apa yang diberikan UI merupakan pembenaran atas penghargaan-penghargaan yang telah diterima JK sebelumnya. Seperti disebutkan oleh Prof Azyumardi Azra (Direktur S2 UIN):
“Penganugerahan DR (HC) UI kepada Pak JK merupakan pengakuan atas prominensi, kepakaran, dan kemampuannya merancang dan menyelesaikan masalah bangsa, dan bahkan antar-bangsa. “
Semoga JK bisa terus membangun negeri ini, sehingga kecintaan dan dedikasinya untuk Indonesia bisa ditularkan ke para pemimpin dari generasi di bawahnya.
Diubah oleh LinHerdina 09-02-2013 06:34
0
1.1K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.6KThread40.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.