Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

onygostAvatar border
TS
onygost
HOT - Ketemu Sepeda Motor JAWA di PRAHA
om momod ma mimin, permisi ye.. mau share info nih buat kaskuser smua.

mudah-mudahan ane gak emoticon-Blue Repost, klo salah ane mohon maaf deh...
mohon jangan di kasih emoticon-Blue Guy Bata (L) yak..

ane masih newbie, mohon bimbingannya. CMIIW emoticon-Malu

langusung aje gan, cekibrot dah.... emoticon-Hot News

KETEMU SEPEDA MOTOR JAWA DI PRAHA


Praha bukan saja kota tua yang menyajikan budaya dan keunikan bangunan bangunan indahnya yang dihiasi dengan spikes, tapi juga mempunyai museum transport yang cukup bagus.

Kalau berkunjung ke suatu kota, biasanya setelah obyek wisata utama terkunjungi, saya selalu mencari obyek wisata apa yang populer untuk wisatawan domestik. Jadi terbawalah saya ke Rodni Technicke Museum, museum technology yang terletak di dataran tinggi kota Praha di Check Republic ini. Museum technology ini kelihatannya tak begitu menarik untuk wisatawan manca negara tapi lebih diminati oleh banyak wisatawan local dengan anak anak nya.

Yang paling pertama menarik perhatian saya adalah bagian alat transportasi dimana dipajang pesawat, kereta api, andong buggy dan mobil mobil tua yang indah serta sepeda termasuk sepeda motor.

Perkembangan sepeda menjadi sepeda motor di panjang sepanjang tembok yang melingkari ruangan besar untuk memajang alat alat transport tersebut. Satu persatu saya perhatikan dan ambil gambar nya, sampai di suatu tempat saya dikejutkan oleh sepeda motor ber merk JAWA. Wah bangga banget saya jadi orang Jawa ada sepeda motor bernama JAWA. Makin getol aja ambil gambarnya. Ini dia photo nya.

Spoiler for gambar 1:

Terus ada lagi yang lebih ginuk ginuk bagian bensin nya. Mungkin yang cocok buat yangkung.
Spoiler for gambar 2:

Nah kalau yang ini benar benar metal. Pakai ri rodanya. Pasti cocok buat Zhonnpiye yang suka megadisco metalica. Untuk ngebut waktu bersalju juga oke. JAWA kok!
Spoiler for gambar 3:

Terus untuk saya mana donk. Sukanya naik yang alon alon asal klakson. Jadi yaa saya naik yang ini saja.
Spoiler for gambar 4:

Atau biar terasa aman saya bisa pakai yang ini. Sepertinya bawa nuclear warhead deh.
Spoiler for gambar 5:

Terus untuk Sari mana donk. Sari naik yang ini aja dech biar sepatunya gak cepet rusak. Kalau pas ketemu urusshai jichan dijalan silakan angkat kakinya dan tooot keras keras biar tambah iri dia!
Spoiler for gambar 6:


Bukan Jawa..JAWA!

Waktu lihat sepeda motor tsb (yang paling atas) saya ketawa ngakak, bikin orang orang menoleh ke saya (lah memang saya suka caper kok). Hey look, this one called JAWA. Do you know where Jawa is located, tanya saya pada orang sebelah. NO!

“Jawa is an island in Indonesia where I come from, and it is the most populated and densest island in this planet, such a fascinating island with plenty of volcanoes, you should go there! ” kata saya tiba tiba rattling kaya sepeda motor tsb yang memang julukannya “Rumpal” atau the Rattler!

Orang orang bengong karena mungkin mereka tak begitu nyambung dg bahasa Inggris (atau mungkin mereka terpukau melihat wajah saya yang exotic ha ha ha) Tapi salah satu dari mereka nyeletuk ” but it has nothing to do with Jawa island where you originally from, read this!” kata stranger tsb sambil menunjuk ke caption yang memuat keterangan tentang sepeda motor tsb.

Alkisah, Ing. F. Janecek Arm Factory yang memproduksi senjata utuk angkatan bersenjata nya Chezch, harus menghentikan produksi nya pada tahun 1920. Sebagai alternative production si Janecek membeli lisense untuk memproduksi mesin sepeda motor. Dan pilihannya jatuh pada merek Wanderer dari Jerman. Maka sepeda motor keluaran pertamanya pun diberi nama yang diambil dari suku pertama dari dua nama tsb. Dan jadilah JAWA. Sepeda motor 500 OHV ini keluaran tahun 1931. Tapi gak begitu suksues katanya.

Ooooooo ngono tooh. Eh tapi nama Jawa sudah ada sejak pithecan thropus erectus, dan itu nama paten orang Jawa. Harusnya mereka bayar royalty sama kita!

kaskuser yang baik selalu ninggalin jejak. emoticon-Rate 5 Star
klo berkenan kirimin dong gan emoticon-Blue Guy Cendol (L)biar adem... emoticon-Ngakak
makasih kaskus.... emoticon-I Love Kaskus

emoticon-I Love Indonesia
kiraya sudi gan mampir ke lapak ane.
Spoiler for lapak:
emoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia

Spoiler for sumber:
Diubah oleh onygost 20-12-2012 10:30
0
1.8K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.