Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ibranifAvatar border
TS
ibranif
11 Tur Dengan Konsep Terdahsyat



Dengan kecanggihan teknologi modern kini (baca: unggah dan unduh lagu), musisi sekarang mengandalkan tur untuk pemasukan. Maka tur pun harus dikerjakan dengan sungguh-sungguh, tak hanya sekadar naik panggung, menyanyikan 10 lagu, lalu pulang.

10 musisi berikut pernah menggelar tur panjang demi mendukung promo album mereka. Tur-tur tersebut dikonsep dan dipersiapkan dengan sangat matang, sehingga terbilang luar biasa! Siapa saja dan tur apa?
kita mulai dari nomor satu

1. Rihanna



Album UNAPOLOGETIC baru keluar bulan ini, dan Rihanna merayakannya dengan Tour 777. Ini adalah tur yang diselenggarakan di 7 kota, termasuk London, Paris, dan New York, dalam waktu 7 hari berturut-turut.

Menumpangi pesawat Boeing khusus, Rihanna juga mengajak serta sejumlah jurnalis dan penggemar. Dan karena ini Rihanna, tentunya dia tak akan mau tampilan biasa-biasa saja. Dipastikan kostum pun akan membuat mata terbelalak.


2. David Bowie


Tour Glass Spider dari musisi veteran David Bowie tak hanya menyediakan sebuah panggung raksasa, namun juga sebuah laba-laba berdiameter 40 meter.

Itu belum termasuk tangga buatan agar para penari bisa bergoyang di kaki-kaki binatang buatan itu, sementara Bowie akan muncul dari puncak kepala laba-laba. Bayangkan melihat pemandangan seperti itu di depan mata. Mengesankan.


3. Madonna


Tour Drowned pada 2001 tak hanya meraih sukses, namun juga mencatatkan rekor. Bukan hanya tur Madonna dengan penghasilan terbesar oleh seorang solo artis, namun juga yang paling teaterikal.


Show-nya terbagi dalam lima konsep: Neo Punk, Geisha Anime, Country Western, Latin Spanish dan Urban Pimp. Madonna 'tiba' di panggung menggunakan pesawat ruang angkasa, lalu ada pohon-pohon aluminium, robot banteng, sert kursi yang bisa berputar-putar. Bicara tentang konsep...


4. 30 Second to Mars


Pada Desember 2011, 30 Seconds to Mars mencatatkan diri di Guinness World Record untuk Tour Band Rock Terlama. Mereka bermain dalam 309 show dalam jangka waktu 24 bulan.

Prestasi itu sepertinya mengalihkan perhatian khalayak dari rambut baru Jared Leto.


5. Lady Gaga


Daftar ini tak akan lengkap tanpa kehadiran Lady Gaga. Agak sukar memilih antara Monster Ball Tour atau Born This Way Ball, namun sedikit nilai plus dimiliki di tur pertama.

Monster Ball Tour adalah tur debut dengan penghasilan terbesar sepanjang masa. Tur debut artinya, digelar pertama kali sebagai debut karir. Sekaligus salah satu tur tersukses, termasuk konsep terbaik. Di dalam konsep itu, ada sebuah mobil, semburan api dari raksasa, orbitan angkasa, dan lain-lain.


6. U2


Band Skotlandia ini menggelar 360 Tour yang lantas dikenal sebagai tur berpenghasilan terbesar dalam sejarah. Tak percaya? Lihat desain panggung ini.

Ada monitor raksasa di mana-mana, sehingga penonton bisa melihat panggung, tak peduli ke arah mana mereka menghadap. Tidak ada panggung bagian depan atau belakang, U2 benar-benar dikelilingi penonton. Inovatif!


7. MUSE ini Favorit ane gan emoticon-Big Grin


Sudah lama Muse dikenal sebagai band yang punya desain panggung mengesankan, tetapi Resistance Tour adalah puncak kreativitas mereka. Ketiga personel muncul dari dalam pilar buatan yang bergerak naik-turun. Matt Bellamy (vokal) juga memakai kostum berlapis lampu LED. Wow.


8. Rolling Stone


Sebagai salah satu band rock and roll terbesar, tak heran bila The Rolling Stones dikenal pula berkat aksi panggung mereka. Menyadari hal tersebut, tur pun dikonsep sedemikian rupa.

Bridges to Babylon Tour merupakan salah satu yang terbaik. The Rolling Stones membawa empat boneka raksasa yang menggambarkan empat dari tujuh dosa mematikan.


9. Coldplay, ini juga band favorit ane banget emoticon-Cool


Dengan konsep sederhana nan brilian seperti gelang LED dan potongan kertas warna-warni, Coldplay memberi sensasi luar biasa. Siapapun yang menonton konsernya akan merinding.

Mylo Xylotour dimasukkan dalam film dokumenter COLDPLAY LIVE 2012. Seusai tur ini, band Inggris itu memutuskan rehat dari tur panjang dan konser besar. Tak apa, toh bisa nonton DVD-nya.


10. NOAH emoticon-I Love Indonesia


Memperpanjang sedikit daftar ini, adalah band Indonesia NOAH yang sensasional. Setelah sang vokalis Ariel menghirup udara bebas, mereka pun menggelar tur 5 negara dalam 1 hari.

Melbourne (Australia), Hong Kong, Malaysia, Singapura dan Jakarta (Indonesia) menjadi lokasi perayaan kembalinya salah satu band dengan massa terbesar ini.


maaf ya gan kalo emoticon-Blue Repost
kalo berkenan emoticon-Rate 5 Starsama emoticon-Blue Guy Cendol (L)
jangan di emoticon-Blue Guy Bata (L)
Diubah oleh ibranif 29-11-2012 13:45
0
2.4K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.