pakmomonAvatar border
TS
pakmomon
Mangrove- Badak Jadi Puspa dan Satwa Nasional 2012

[quote=]REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Dalam peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2012, pemerintah menetapkan Mangrove Kandellia Candel (Rhyzoporaceae) sebagai Puspa Nasional 2012 dan Badak Sumatera (Dicerorhinus sumatrensis) sebagai Satwa Nasional 2012.

Peringatan tersebut dilakukan di Istana Wakil Presiden pada Senin (19/11). Tema HCPSN 2012 adalah “Lestarikan Puspa dan Satwa, Menjaga Bumi Lestari.

Menteri Lingkungan Hidup Baltazar Kambuaya mengatakan peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2012 merupakan momentum bagi gerakan penyelamatan satwa dan tumbuhan lokal yang diwujudkan melalui upaya nyata lewat kebijakan dan program baik di tingkat nasional maupun daerah.

"Peringatan ini telah berlangsung selama 19 tahun, namun semangat kepedulian seluruh masyarakat perlu terus ditingkatkan demi pelestarian keanekaragaman hayati Indonesia," katanya.

Rangkaian acara HCPSN 2012 diisi dengan penyematan Tanda Kehormatan Satyalancana Pembangunan, penyerahan Penghargaan “Raksaniyata” Menuju Indonesia Hijau (MIH) kepada Kabupaten/Kota yang telah meningkatkan koordinasi dalam pelaksanaan pengelolaan dengan menambah tutupan hutan dan vegetasi.

Selain itu, akan diserahkan Penghargaan Program Kampung Iklim (Proklim) yaitu penghargaan terhadap partisipasi aktif masyarakat yang telah melaksanakan upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim.

"Peringatan ini sebagai momentum langkah bersama dalam melindungi dan memanfaatkan secara berkelanjutan keaneragaman hayati Indonesia," katanya.

Ia mengatakan pemerintah menerapkan program menuju Indonesia Hijau sejak 2006. Program itu merupakan salah satu program yang dikaitkan dengan bagaimana Indonesia bisa menjalankan dan mempertahankan vegetasi. "Program ini juga untuk mengetahui serapan karbon ddan tutupan lahan untuk mendukung penurunan efek rumah kaca," katanya.
[/quote]
sumber

mari kita lestarikan kedua satwa n flora milik kita ini.
0
1K
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.7KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.