Kaskus

News

mnotorious19150Avatar border
TS
mnotorious19150
Viral Acara Pernikahan Sajikan Mi Instan untuk Tamu Undangan
Viral Acara Pernikahan Sajikan Mi Instan untuk Tamu Undangan


Resepsi pernikahan sering kali menjadi puncak acara karena ada banyak hidangan lezat. Namun, apa jadinya jika menu yang dihidangkan untuk para tamu adalah mi instan?

Pernikahan ini viral setelah ketahuan menyajikan mi instan sebagai menu katering untuk para tamu undangannya. Mi instan adalah makanan favorit anak muda, khususnya orang-orang yang tinggal di indekos.

Mungkin agak terdengar aneh dan berbeda jika mi instan menjadi menu makanan di kondangan. Seperti yang diungkapkan oleh seorang tamu yang mengaku mendapat mi instan saat menghadiri pernikahan berikut ini.

Pernikahan ini viral karena sajikan ramen instan untuk tamu undangan

Ada kisah pernikahan viral yang dibagikan melalui sebuah unggahan pada forum online luar negeri berjudul Wedding Shaming. Pengunggah yang merupakan tamu pernikahan tersebut mengungkapkan bahwa ia baru-baru ini diundang ke pernikahan sahabat masa kecil kekasihnya.

Undangan untuk acara tersebut menyebutkan tema pakaian yang harus dikenakan adalah pakaian formal. Selain itu, terdapat juga pertanyaan dalam undangan yang menanyakan apakah tamu ingin ayam atau ikan sebagai hidangan utama.

Namun, ketika datang di pesta pernikahan, para tamu hanya disajikan ramen instan. Ia mengatakan, “Pada hari itu, kami disambut dengan ramen instan yang dapat dipesan sendiri. Hanya ramen instan, ham potong dadu, beberapa sayuran kecil di sana-sini, dan sekantong keripik ukuran anak-anak. Sebagai pelengkap, kami juga membawa bekal sendiri.”

Pasangan tersebut memutuskan untuk tidak terlalu memikirkan perubahan rencana hidangan, berpikir adanya kemungkinan keuangan sedang terbatas. Namun, hal itu tampaknya sulit diabaikan karena pengunggah tersebut menyebutkan bahwa kedua mempelai sedang meniti karier, di mana pengantin perempuan adalah seorang koki profesional. Mereka juga diketahui memiliki rumah sendiri dan akan terbang ke Kuba untuk bulan madu.

“Aku dan kekasihku belum makan malam karena mengira akan kenyang di pesta. Kami meninggalkan resepsi dengan kondisi kelaparan dan harus membeli makanan cepat saji setelahnya. Aku sudah menghadiri banyak pesta pernikahan. Aku sama sekali bukan orang yang sombong. Namun, pesta pernikahan ini adalah yang paling norak yang pernah kuhadiri,” tulisnya dalam postingan.

Beragam komentar netizen terhadap menu kondangan mi instan

Setelah diposting, menu mi instan dalam pernikahan ini sontak menjadi viral. Banyak pengguna forum lainnya yang memberikan komentar, berusaha menemukan penjelasan di balik perubahan rencana hidangan resepsi.

“Apakah ada kemungkinan terjadi kesalahan dengan katering, sehingga mereka berusaha mencari sesuatu untuk disajikan kepada tamu mereka?” tanya seseorang.

Pengunggah pun menjawab, “Kamu mungkin berpikir seperti itu! Tapi tidak, mereka ternyata mengadakan jamuan makan untuk sekelompok orang berbeda, tetapi malah menipu tamu-tamu lainnya. Mereka tidak memberitahu para tamu atau meminta maaf atas kejadian tersebut.”

Seorang warganet mengatakan, “Ini memang norak, tapi saya akan memakannya. Bahkan, aku akan makan BANYAK, atau mengisi piringku dengan semua ham dan sayuran. Hanya karena mereka norak, bukan berarti kamu harus kelaparan.”

Sementara itu, netizen lainnya turut membagikan pengalamannya sendiri saat disajikan makanan buruk di sebuah pesta pernikahan.

“Aku pernah pergi ke salah satu pesta di kota kecil. Kekasihku adalah anggota rombongan pernikahan, jadi kami berlarian seharian dan tidak punya apa-apa untuk dimakan. Tetapi kami memutuskan untuk makan di resepsi.”

“Ternyata ‘makan malam’ yang disajikan hanya berupa salad yang sangat sedikit, itu saja. Aku sangat lapar, dan kemudian bar dibuka. Tidak ada tempat di kota itu untuk membeli makanan di malam hari, jika ada, aku sudah membeli sandwich,” lanjutnya.

haibunda.com

Quote:


Quote:
hitzbackpackers
64m64n9s
gentonglet
gentonglet dan 19 lainnya memberi reputasi
18
2.4K
96
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar Negeri
KASKUS Official
80.6KThread14.8KAnggota
Tampilkan semua post
soelojo4503Avatar border
soelojo4503
#17
Sekalian snack 500an biar kaya pantura. emoticon-Cool
mnotorious19150
mnotorious19150 memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.