lowbrowAvatar border
TS
lowbrow
Pantas Cindy Fatikasari jadi tukang cuci piring di Kanada, gajinya saja Rp748juta



Di Indonesia, bayaran sebagai tukang cuci piring di restoran atau warung makan terbilang sedikit.

Lain lagi dengan bayaran tukang cuci piring di negara Kanada yang bisa berkali-kali lipat dari di Indonesia.

Besaran gaji yang diberikan di Kanada sebagai pencuci piring hampir menyentuh 3 digit. Pasti banyak orang ingin melakoni pekerjaan tersebut dengan gaji yang fantastis pula.


Memperoleh gaji sebanyak 3 digit di luar negeri sangatlah mudah untuk sebagian orang Indonesia yang merantau ke luar negeri.

Dilansir dari laman Nasional Post, sebuah restoran di Kanada bernama Hand Grill di daerah Vancouver menawarkan pekerjaan untuk bekerja sebagai pencuci piring.

Dalam setahun, gaji yang diberikan bisa mencapai 50.000 dollar atau setara dengan Rp748 juta.

Bukan tanpa sebab, mereka mencari pegawai tambahan karena adanya pandemi yang melanda, menjadikan masyarakat takut keluar rumah dan mengurangi interaksi di luar rumah.

"Efek kurangnya tenaga kerja, kami menawarkan upah 50.000 dolar AS per tahun untuk mencuci piring," ungkap iklan yang ada di unggahan Restoran Hand Grill.

Pihak restoran pun tak memerlukan pengalaman dari para calon pegawainya, hanya saja mereka akan diberikan perlatihan jika sudah diterima menjadi pegawai.


"Tanpa pengalaman, atau pendidikan, bahkan pelatihan akan kami berikan kepada kandidat yang memenuhi syarat," tutup iklan tersebut.

Terbaru, artis kenamaan Cindy Fatika Sari dan Teuku Firmansyah memutuskan untuk pindah ke Kanada dan mencari peruntungan baru.

Cindy Fatika Sari pun mengaku siap bekerja sebagai apapun termasuk menjadi pencuci piring di negara tetangga Amerika Serikat tersebut.

https://www.hops.id/hot/29412197887/...peminat?page=2
BALI999
maniacok99
viniest
viniest dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.8K
100
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.2KThread40.4KAnggota
Tampilkan semua post
totemnyahebr472Avatar border
totemnyahebr472
#24
Tujuan Cindy dan Tengku F tu mulia guys, bukan masalah ekonomi atau keinginan jadi wn Kanada. Mereka baik2 saja saat di Indonesia, makanya biasakan berpikir positif sesulit apapun kehidupan kalian.
Ini tujuan bapak dan ibu tersebut:

Semula, Cindy dan Tengku hanya akan mengurus kepindahan anak-anak mereka. Namun perasaan sebagai orang tua yang ingin menemani anaknya, membuat mereka memutuskan untuk ikut pindah.
"Kami pikir, kalau misalnya masih muda banget terus menetap di luar negeri, aku sama Firman itu kayak punya tanggung jawab secara harus jagain dia, akhlaknya, terus akidahnya, agamanya," kata Cindy.
"Karena ini anak cowok ya, nantinya dia akan menjadi kepala keluarga. Jadi harus memastikan dia masih secara agama di jalan lurus," lanjutnya.
"Yang cowok-cowok ini memang bilang kan dari SMA dia mau kuliah di Kanada. Memang keinginannya sih sudah bilang, jadi ya sudah kita alhamdulillah kabulkan," kata Cindy.
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.