mnotorious19150Avatar border
TS
mnotorious19150
Komisi VIII DPR Respons Usulan Muhammadiyah: Sidang Isbat Sangat Penting


Jakarta - Sekum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti mengusulkan agar sidang isbat penentuan Idul Fitri 1445 H atau Lebaran 2024 ditiadakan. Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi mengaku memahami usulan dari Mu'ti.

"Saya memahami usulan dari Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Prof Abdul Mu'ti, untuk tidak mengadakan sidang isbat penentuan Idul Fitri tahun ini. Hal itu merupakan bentuk partisipasi aktif dari masyarakat dalam pembentukan kebijakan publik," kata Ashabul Kahfi kepada wartawan, Kamis (7/3/2024).

Namun, Ashabul Kahfi tidak setuju jika sidang isbat ditiadakan. Menurutnya, sidang isbat penting dalam penentuan awal Ramadan dan Idul Fitri.

"Sidang ini sangat penting sebagai ruang bagi masyarakat yang mengikuti metode rukyah, yang meyakini keabsahan melihat bulan secara langsung sebagai penentu awal bulan Hijriyah, berbanding dengan metode hisab yang lebih mengandalkan perhitungan astronomis," ucapnya.

Dia mengatakan sidang isbat bukan sekadar kegiatan seremonial. Dia mengatakan sidang tersebut penting untuk memperkuat persatuan umat Islam.

"Ini karena sidang isbat bukan sekadar seremonial, melainkan juga merupakan momen penting untuk memperkuat silaturahmi dan persatuan di antara umat Islam menjelang Ramadan dan Idul Fitri," ujar Ashabul Kahfi.

Sebelumnya, Abdul Mu'ti mengusulkan agar sidang isbat untuk menentukan Idul Fitri 1445 H ditiadakan. Sebab, posisi hilal diperkirakan bisa terlihat dan sudah memenuhi kriteria yang ditetapkan MABIMS (Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura).

"Posisi hilal menurut hisab sudah sangat tinggi. Menurut kriteria MABIM maupun hisab hakiki wujudulhilal sudah bisa dipastikan hilal akan terlihat," kata Mu'ti kepada wartawan, Kamis (7/3).

Selain itu, Mu'ti menyampaikan peniadaan sidang isbat Idul Fitri 2024 juga dapat menghemat anggaran.

"Bisa untuk menghemat anggaran negara," ujar Mu'ti

detik.com
xneakerz
aldonistic
flvnbez1st
flvnbez1st dan 4 lainnya memberi reputasi
5
676
86
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.1KThread40.3KAnggota
Tampilkan semua post
Rocketman133Avatar border
Rocketman133
#3
UDAH GILA APA????

Bagaimana jika Allah Subhanahu Wata'ala berkehendak hilal gak keliatan pada tanggal 29???

Inilah kalo pake metode yang menyalahi syariat dalam menentukan hilal.

ANE BERSYUKUR, PEMERINTAH KITA MASIH MENJUNJUNG METODE RU'YATUL HILAL DALAM MENENTUKAN RAMADHAN DAN SYAWAL.
Diubah oleh Rocketman133 08-03-2024 03:32
mnotorious19150
agus774
agus774 dan mnotorious19150 memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.