c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Pengalaman Seru Nonton Film Horor Bareng Kekasih!




Hi sobat kaskus,

Selamat Pagi, Petang dan Malam Gan/Sist









Kali ini ane akan sedikit nostalgia ketika nonton film bareng kekasih, terutama genre horor nih!

Walau sebenarnya, rada kurang suka dengan genre horor sih tapi apalah daya kalau sang pasangan hati sudah meminta, walau dengan berat hati, mau tak mau, suka tidak suka permintaannya harus dikabulkan.

Apalagi saat itu ane sempet LDR, jadi nonton ke bioskop bareng bisa dihitunglah dengan jari. Tapi ada salah satu film yang cukup menarik, karena film horor ini diangkat dari cerita kaskuser di SFTH.

"Keluarga Tak Kasat Mata" itu film yang ane nonton bareng kekasih setelah lama tak bertemu. Film itu juga yang bikin ane semangat untuk sekedar bercerita di sub forum tersebut, terkadang iseng menulis genre-genre yang berbeda dari horor, sebelum banyak platform novel yang kini memberikan hadiah baik bagi penulisnya maupun bagi pembacanya.



Bisa dibilang cerita "Keluarga Tak Kasat Mata" viral saat itu, tak heran kalau cerita yang beredar dikalangan netizen tersebut akhirnya dibuat menjadi buku dan juga diangkat ke layar lebar.

Mungkin kalau agan sista kaskuser jadul, sering menemukan cerita yang viral pada masa lalu seperti "Sepasang Kaos Kaki Hitam" yang juga cukup populer saat itu.



Tapi novel ini ane lupa apa pernah juga dijadikan film dan hadir di layar bioskop, karena kaskuser banyak yang kepo dengan para karakter yang ada dalam cerita tersebut.

Karena insting produser film, cerita-cerita yang viral di masyarakat akan memberikan efek yang besar agar film tersebut mendapatkan profit dari penonton yang banyak.



Cerita seram yang diunggah di Kaskus dengan judul "Keluarga Tak Kasat Mata" memang bikin penasaran banyak orang, Agan dan Sista! Novel ini sukses banget di forum online Kaskus dan bahkan diadaptasi jadi novel dalam buku dan film. Kayaknya ceritanya emang seru banget deh sampe bisa jadi viral di dunia maya.

Jadi, "Keluarga Tak Kasat Mata" mengisahkan tentang seorang pria yang kerja paruh waktu di sebuah perusahaan di Yogyakarta. Ceritanya dimulai ketika si pria ini masuk ke dalam rumah sebuah keluarga yang entah kenapa keluarganya tak bisa dilihat oleh mata manusia biasa. Gak heran sih kalau banyak orang penasaran sama keluarga aneh ini!



Banyak yang bertanya-tanya, emangnya di Kaskus ada cerita apa aja? Nah, cerita misteri Keluarga Tak Kasat Mata ini bikin orang penasaran karena ceritanya memang seru dan menegangkan. Kayaknya semua yang baca jadi ikut merasakan sensasi misteri di dalam ceritanya. Makanya gak heran kalau cerita ini sampai dibaca sebanyak 6 juta kali di Kaskus!

Ngomongin soal versi filmnya, yang ane nonton waktu itu bareng si "dia" itu kira-kira di tahun 2017 film "Keluarga Tak Kasat Mata" ini hadir di bioskop, Film horor ini diproduksi oleh Max Pictures dan disutradarai oleh Hady Suryawa. Penulis ceritanya juga nggak main-main, ada Bonaventura Genta, Lele Laila, dan Evelyn Afnilia yang ikut menulis cerita seram ini.

Yang menarik, cerita di film ini diangkat dari pengalaman mistik Bonaventura sendiri yang ditulisnya di Kaskus. Dia ceritain pengalaman seremnya dalam 13 bagian di forum Kaskus, dan dari situ kemudian dibukukan dan diadaptasi jadi film. GagasMedia lah yang menerbitkan novel horor Keluarga Tak Kasat Mata ini pada tahun 2016.



Seperti pada umumnya sebelum masuk bioskop untuk menonton film, cemilan dan juga minuman dingin wajib hadir dan jadi teman selama menonton.

Sepanjang menonton tidak ada kejadian yang istimewa sih, walau kekasih sempet juga merasa tegang dan pegang-pegang tangan ane mungkin efek sound yang bikin merinding. Saya dan dia sama-sama menyimak alur cerita yang disajikan sampai film selesai. Yang seru adalah diskusi setelah menonton membahas konflik yang disajikan dalam film tersebut.

Walau bagi sebagian pasangan muda mudi yang ane lihat ada juga tuh yang seru, malah main film sendiri di tengah kegelapan bioskop, wah ga bahaya ta!





Lalu setelah selesai menonton film itu, timbul pertanyaan apakah benar itu kisah nyata?

Apalagi kisah Bonaventura Genta itu kata sebagian kaskuser, memang menceritakan kisah nyata bagaimana ia berinteraksi dengan makhluk gaib selama bekerja di sebuah rumah di Yogya yang dijadikan kantor tersebut.

Kalau kata cewek ane sih itu fantasi yang dibuat seakan seperti nyata, seperti kisah-kisah saat ini, KKN di Desa Penari, Sewu Dino. Bahkan lokasi yang dianggap mistis dan penuh rasa horor, memang dibiarkan ada seperti lokasi Lawang Sewu walau sebenarnya Jumlah asli pintu yang dimiliki oleh bangunan ini adalah 928 pintu. Artinya, bangunan ini kurang memiliki 72 pintu jika harus disesuaikan dengan namanya.



Karena bangunan tua pasti akan banyak saja cerita mistis yang hinggap di bangunan bersejarah itu, padahal kalau kita lihat di zaman sekarang kuburan sendiri menjadi tempat tamasya gratis warga kota yang hidupnya sudah terhimpit pembangunan, sedangkan taman bermain lokasinya jauh dan banyak yang berbayar untuk mereka yang punya uang lebih saja.

Jadi, pemikiran cewe ane hal mistis dan horor itu hanyalah sebuah fantasi yang akhirnya dibuat visual dalam ingatan, sama halnya dengan film superhero yang diproduksi sebuah film, semua itu hanya untuk hiburan.



Ah, bagi ane perkara gaib memang haruslah gaib bila diungkap ke publik tentu akan menjadikan para manusia bisa tobat berjamaah, karena pada dasarnya manusia sendiri itu awalnya gaib, lalu terciptalah fisik menjadi ada, kemudian fisik terdiam dan tak berfungsi alias mati, maka manusia kembali gaib.

Jadi, bagaimana tanggapan kaskuser tentang film yang satu ini? Apa ada yang belum nonton! Yuk, share cerita seru kamu di forum ini baik nonton sendiri atau bareng kekasih di bioskop.



Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. Ane c4punk pamit undur diri, See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"


Tulisan : c4punk@2024
referensi : 1
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star






tiyoz
darkwilliam00gg
bukhorigan
bukhorigan dan 6 lainnya memberi reputasi
7
909
84
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
LG ThinQ Community
LG ThinQ CommunityKASKUS Official
576Thread4.9KAnggota
Tampilkan semua post
asbunasbunAvatar border
asbunasbun
#3
pengalaman ane sm mantan,
ke bioskop emang tujuan bwat bikin pilem sendiri,
cuma ga direkam.
genre pilem apa aja nyang penting durasinya lama.
namanya jugak bucin.







emoticon-Big Grin
c4punk1950...
c4punk1950... memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.