joko.winAvatar border
TS
joko.win
Janji Cak Imin JIka AMIN Menang: Tak Ada Lagi Wisata Haram



Jakarta - 

Jakarta - 

Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berjanji mengembangkan wisata halal Indonesia jika terpilih dalam kontestasi Piplres 2024. Dia mengatakan akan menjadikan Indonesia sebagai destinasi wisata halal terbesar di dunia dan tak ada lagi wisata haram.

Hal itu dikatakan Cak Imin dalam sambutannya saat menghadiri haul Masyayikh Ke-21 di Ponpes Al-Yasini, Pasuruan, Jawa Timur. Cak Imin menyayangkan pariwisata Indonesia saat ini yang masih kalah dengan Malaysia.

"Misalnya wisata halal kita masak kalah sama Malaysia yang jumlahnya sedikit. Insyaallah AMIN menang Indonesia akan menjadi wisata halal terbesar di dunia," kaga Cak Imin, Minggu (14/1/2023).

"Mboten wonten malih (tidak ada lagi) wisata haram, wisata yang berbagai hal yang menghambat kekuatan ekonomi umat Islam dunia. Belum lagi fashion fashion itu terbaik terbesar mestinya Indonesia, bukan Malaysia. Insyaallah AMIN memang Indonesia akan menjadi pusat budaya Islam terbesar terbanyak di dunia," lanjutnya.

Menurut Ketua Umum PKB itu, potensi wisata halal di Indonesia bisa lebih berkembang. Sebab, kata dia, Indonesia merupakan negara dengan jumlah umat muslim terbanyak di dunia.

"Perubahan itu salah satunya adalah umat Islam di Indonesia ini adalah umat Islam terbesar terbanyak terkuat di seluruh dunia. Mestinya dengan kekuatan umat Islam sebanyak ini Indonesia harusnya menjadi potensi dan kekuatan ekonomi syariah terbesar di dunia," ungkapnya.

Cak Imin menuturkan, perihal pariwisata halal belum dikonsolidasi dengan maksimal saat ini. Dia menegaskan, bakal membenahi hal persoalan itu jika AMIN menang dalam Pilpres 2024.

"Sehingga lebih banyak wisata halal dari berbagai negara ke Malaysia dibandingkan ke Indonesia. Oleh karena itu, tugas AMIN kalau menang nanti kita akan membenahi wisata halal dengan potensi yang besar itu menjadi destinasi baru dunia di berbagai titik," ucapnya.

"Masa ada kota kok malah jadi sumber makanan babi dan anjing di Jawa, itu ndak pas, itu ndak pas. Sehingga sulit berkembang menjadi ekonomi. Tugas kita semua Insya Allah destinasi tujuan wisata halal dunia terbesar adalah bangsa kita," pungkasnya.

https://www.google.com/amp/s/news.de...sata-haram/amp

Diubah oleh joko.win 15-01-2024 04:42
antiketek
dalamuka
dalamuka dan antiketek memberi reputasi
2
885
55
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.6KThread40.7KAnggota
Tampilkan semua post
tokosurvivalAvatar border
tokosurvival
#9
Emang gak ada wisata haram di Malaysia?
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.