amekachiAvatar border
TS
amekachi
2 Wanita WNA Ketakutan saat Diancam oleh Supir Taksi di Bali, Viralkan Jangan?










2 Wanita WNA Histeris Ketakutan saat Diancam oleh Supir Taksi di Bali, Viralkan Jangan?

Beberapa waktu lalu sempat viral pelanggaran yang dilakukan oleh warga asing atau wisatawan luar negeri di Bali dan saking banyaknya beberapa konten yang mengabarkan kejadian ini ya gansist, bahkan sampai membuat baik badan pariwisata lokal maupun pemerintah Bali sampai memberikan anjuran agar berita tersebut jangan dibuat viral karena akan semakin berimbas di bidang pariwisata daerah tersebut jika sampai media asing ikut meliput.

Sebenarnya anjuran tersebut sangat benar karena jika kasus kriminal warga atau pelanggaran yang dilakukan oleh warga asing harus viral maka seharusnya kasus yang dilakukan warga Indonesia sendiri kepada wisatawan asing juga layak untuk viral, semuanya akan bisa berdampak pada penilaian luar negeri atas apa yang terjadi di pariwisata Indonesia khususnya Bali.


Quote:





Video kejadian tersebut menunjukkan percobaan penganiayaan dan pemerasan oleh sopir taksi tersebut. Terlihat bahwa kedua penumpang tersebut hanya bersedia membayar Rp50 ribu, namun sang sopir tetap memaksa mereka membayar lebih. Dalam keadaan terdesak, kedua penumpang ini mengancam akan melaporkan kejadian ini kepada polisi.

Setelah video viral, polisi segera melakukan penyelidikan. Kasat Reskrim Polres Badung AKP I Gusti Nyoman Jaya Widura mengakui bahwa insiden tersebut terjadi di sepanjang Jalan Kayu Aya Seminyak, mulai dari Kudeta hingga hotel The Legian. Polisi masih mencari sopir taksi tersebut dan akan menindaklanjuti kasus ini.


Quote:





Kronologi kejadian diungkapkan oleh Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan dengan TKP yang beliau jelaskan yaitu di Jalan Kayu Aya, Kelurahan Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung dan terjadi pada hari Selasa, 2 Januari 2024.

Sedangkan pelakunya yang bernama Yanuarius Toebkae (21) sekarang telah berhasil ditangkap setelah mencoba kabur hindari petugas keamanan ke Pasuruan, Jawa Timur.

Cukup cepat penanganan dan penangkapannya, patut kita apresiasi kinerja kepolisian dalam hal ini serta semoga mereka juga bisa mengamankan daerah pariwisata di Indonesia dengan lebih cekatan lagi untuk khususnya yang banyak dikunjungi oleh wisatawan asing.

Karena kalau nanti diliput media asing gimana?

'Narasi dan Opini Sendiri'


Tulisan Sendiri:

@amekachi

Sumber Tulisan dan Gambar:

1

2
kacaar004
akhmadnurhud792
ibukfatimah
ibukfatimah dan 16 lainnya memberi reputasi
17
2.3K
76
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
LG ThinQ Community
LG ThinQ CommunityKASKUS Official
577Thread4.9KAnggota
Tampilkan semua post
fengfuAvatar border
fengfu
#4
Orang mana itu banditnya?
amekachi
jiresh
jiresh dan amekachi memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.