Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dragonroarAvatar border
TS
dragonroar
Prabowo Akan Bertemu Putri Gus Dur: Yenny Wahid, Ajak Sepupu Cak Imin Jadi Cawapres?
Prabowo Akan Bertemu Putri Gus Dur: Yenny Wahid, Ajak Sepupu Cak Imin Jadi Cawapres?
Rabu, 6 September 2023 17:36



Yenny Wahid dan Menhan Prabowo Subianto 


TRIBUNKALTARA.COM - Yenny Wahid akan berkunjung ke kediaman Capres Prabowo Subianto, sinyal putri Gus Dur dan sepupu Cak Imin dipinang jadi Cawapres?
Kandidat Capres Prabowo Subianto akan bertemu dengan Yenny Wahid pada hari ini, Rabu (6/9/2023).
Pertemuan nantinya akan berlangsung pada sore ini di kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kartanegara, Jakarta.
Pertemuan itu pun dibenarkan oleh Jubir Prabowo Subianto, Dahnil Anzar.
Namun Dahnil Anzar tidak menjelaskan tujuan dan agenda yang akan dibahas dalam pertemuan tersebut.
"Betul, Pak Prabowo akan menerima Mbak Yenny Wahid di Kertanegara 4 Jam 17.00 nanti," kata Dahnil Anzar, dikutip Tribunnews.com.


Anies Baswedan dan Cak Imin saat berpose di Hotel Yamato, Surabaya, Jawa Timur pasca deklarasi keduanya menjadi Capres dan Cawapres dari Nasdem dan PKB (Instagram/@aniesbaswedan)


Pertamuan di antara keduanya pun menarik untuk ditunggu.
Pasalnya dilakukan tak lama setelah Cak Imin memilih keluar dari koalisi Prabowo Subianto dan menjadi Cawapres dari Anies Baswedan.
Adapun Yenny Wahid adalah sepupu dari Ketum PKB Cak Imin.

Sementara itu Prabowo Subianto belum memilih nama Cawapres.
Meskipun Prabowo Subianto telah memiliki koalisi terbanyak jelang Pilpres karena didukung tiga parpol yakni Gerindra, Golkar dan PAN.
 
 
Pernyataan Cak Imin dan Kemarahan Putri Gus Dur
Klaim Cak Imin yang mengaku menjadi korban kudeta oleh Gus Dur dari kursi Ketum PKB membuat Alissa Wahid dan Yenny Wahid marah.
Narasi konflik di internal PKB kembali mencuat jelang Pilpres 2024.
Diketahui PKB mengalami konflik internal pada tahun 2008 lalu.
Dalam konflik tersebut PKB terbelah ke dalam dua kelompok.
Yakni kelompok Ketum PKB saat ini yakni Cak Imin, dan kelompok tokoh pendiri PKB sekaligus Mantan Presiden RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.
Konflik itu terus berlanjut hingga ke ranah hukum.
Puncaknya MA mengesahkan kepengurusan PKB versi Muktamar Ancol atau kelompok Cak Imin.
Presiden ke-4 RI, Abdurrahman Wahid alias Gus Dur (Kompas.com / Agus Susanto) (Kompas.com / Agus Susanto)


Sejak saat itu, Cak Imin menjadi Ketum PKB hingga saat ini.
Sejumlah pihak menyatakan bahwa apa yang dilakukan oleh Cak Imin adalah melakukan kudeta terhadap Gus Dur yang tak lain adalah pamannya sendiri.
Cerita itu disampaikan oleh keluarga Gus Dur yakni para putrinya yang tidak terima dengan perlakuan Cak Imin kepada ayahnya.
Namun Cak Imin, yang kini menjadi Cawapres dari Capres Anies Baswedan, menyanggah tuduhan tersebut.
Menurut Cak Imin yang terjadi sebenarnya ialah ia dikudeta oleh Gus Dur.
Ketum Nasdem Surya Paloh saat hadiri deklarasi Capres Cawapres dari Nasdem dan PKB yakni Anies Baswedan dan Cak Imin di Hotel Yamato, Surabaya, Jawa Timur (Instagram/@aniesbaswedan)


"Tiap pemilu disiarkan, tentu musiman lah. Tetapi tuduhan saya berkhianat itu sama sekali tidak beralasan, bahkan ada yang bilang saya dikudeta," ucap Cak Imin di acara Mata Najwa di kanal YouTube Najwa Shihab, Senin (4/9/2023) malam, dikutip Kompas.com
"Yang benar adalah bahwa justru saya dikudeta, dikudeta orang-orang yang kemudian Gus Dur memberhentikan saya. Bahkan saya dengan ikhlas berhenti dari Ketum, saya nonaktif," ujarnya.
Kata Cak Imin, dirinya menerima pemecatan oleh Gus Dur dari PKB. Akan tetapi, ketika menuju proses pendaftaran dalam Pemilu, PKB terancam tidak sah karena pergantian posisi ketua umum dianggap tidak sah.
"Karena harus daftar ke KPU maka yang sah di KPU adalah tanda tangan saya sebagai Ketum dan Yenny sebagai Sekjen. Maka dititiktemukan supaya disuruh daftar, itu tidak mau tidak bisa terjadi," katanya.
"Jangan dibalik-balik saya mengkudeta Gus Dur, saya yang dikudeta, tetapi saya terima. Itulah yang terjadi," jelasnya.
 
Putri Gus Dur Marah
Merespons pernyataan Cak Imin tersebut, putri Gus Dur Alissa Wahid berang.
Kata pimpinan jaringan Gusdurian itu, narasi yang disampaikan oleh Cak Imin tidak memiliki nilai kebenaran sedikitpun.
"Saya memang tidak pernah terlibat masuk di PKB. Tapi saya jelas mengingat betul ucapan GusDur LANGSUNG kepada saya: "Imin merebut PKB dan tidak bisa dibiarkan,"" kata Alissa Wahid lewat akun Twitter @AlissaWahid
"Sudahlah hentikan narasi tidak jujur seperti ini." ujarnya.

 
Putri Sulung Gus Dur, Alissa Wahid buka suara terkait masuknya nama Yenny Wahid dalam bursa Cawapres (Instagram/@alissa_wahid) (Instagram/@alissa_wahid)


Dirinya pun meminta Cak Imin dan elite PKB hari ini untuk tidak lagi "berjualan" Gus Dur namun tak mengakui langkah pengkhianatan yang sudah dilakukannya pada 2008 lalu.
"Narasi hari ini: justru dia dikudeta. Lha ya sudah, gak perlu bawa-bawa Gus Dur dalam narasi-narasi parpolnya. Kan sudah sukses. Saya malah akan sangat senang krn itu berarti closure.
"Smp saat ini problem saya hanya ini kok: masih jualan Gus Dur tapi tidak mengakui mengkhianati Gus Dur, dg gunakan macam-macam narasi," tegasnya.
Selain Alissa Wahid, putri Gus Dur lainnya yakni Yenny Wahid juga marah dengan pernyataan Cak Imin yang mengaku dikudeta oleh Gus Dur.
Adik dari Alissa Wahid ini mengaku apa yang dilakukan Cak Imin adalah upaya melengserkan atau mengkudeta ayahnya dari pimpinan PKB.
"Jadi Muktamar Ancol itu ganti Gus Dur dari Ketua Dewan Syuro, dan itu proses yang diketahui oleh publik Indonesia. Dan itu jelas sekali dari awal menjadi problem besar bagi kami karena Gus Dur dilengserkan dari Ketua Umum Dewan Syuro," ujar Yenny Wahid, Selasa (5/9/2023) dikutip Kompas.com
Kata Yenny Wahid klaim Cak Imin yang menyebut mendapat restu dari Gus Dur sebagai Ketum PKB di belakang layar tidak logis.
Karena di depan layar saja sudah jelas kudeta tersebut berlangsung dan mendepak Gus Dur dari kepengurusan PKB.
Yenny Wahid saat menjadi pembicara di forum Internasional (Instagram/@yennywahid) (Instagram/@yennywahid)


"Muktamar Ancol kurang apa terang benderangnya. Di situ Gus Dur diganti, di situ Gus Dur dikudeta. Kok masih klaim menyatakan sebaliknya," ucap dia.
Bahkan Gus Dur, kata Yenny Wahid, telah memberikan wasiat kepada pengikutnya agar Cak Imin harus diganti dari kursi Ketum PKB.
"Jadi saya rasa bukti-bukti formal ya menunjukkan bahwa memang telah terjadi pengkudetaan terhadap Gus Dur. Cak imin boleh saja mengklaim apapun, boleh saja. Tapi sampai beliau wafat, Bapak memang masih berwasiat Cak Imin harus diganti," tuturnya


https://kaltara.tribunnews.com/2023/...apres?page=all

bukannya dulu ama PSI dipasangin ama Genjer ye
tp PSI-nya ndiri jg merapat ke Wowok dink
CaiFuk
nomorelies
nomorelies dan CaiFuk memberi reputasi
2
701
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.2KThread41KAnggota
Tampilkan semua post
lasakkali2023Avatar border
lasakkali2023
#16
Awalnya aku simpatik sama yeni. Tapi kok kesannya lama lama kayak gusdur pendendam. Padahal katanya sepupuan. Faktanya Ini anak jualan nama bapaknya terus. Oalahh... kalo mau ganti si Imin ya jadi partai ikut partai ikut musyawarah nyalon jadi kandidat Ketum. Atau bikin partai sendiri.. atau kalo itu fitnah penjelasan Imin di mata Najwa Khan bisa dibawa ke polisi untuk diperiksa. Ini koar koar dgn narasi yg gitu2 doang.. hadedh.. mosok rekonsiliasi ga ada.
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.