Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

verstappenAvatar border
TS
verstappen
Jakarta Banjir, Lokasi yang Terendam Bertambah Jadi 8 RT dan 4 Jalan di Jaksel
TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Isnawa Adji menyampaikan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat menyebabkan Jakarta banjir hingga sore ini. Per pukul 16.30 WIB, BPBD DKI mencatat, sebaran titik banjir bertambah menjadi delapan rukun tetangga (RT) dan empat ruas jalan.


"BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di dua ruas jalan tergenang dan dua RT, saat ini menjadi empat ruas jalan tergenang dan delapan RT," kata Isnawa dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 7 Juli 2023.

Menurut dia, delapan RT yang terendam air seluruhnya berlokasi di Jakarta Selatan. Ketinggian air mulai dari 30 hingga 80 sentimeter yang disebabkan karena curah hujan tinggi. Empat ruas jalan yang dilanda banjir juga di Jakarta Selatan.

BPBD DKI telah mengerahkan petugas di lapangan dan berkoordinasi dengan Dinas Sumber Daya Air, Dinas Bina Marga, serta Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan. Isnawa pun meminta masyarakat berhati-hati dan mewaspadai banjir.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ucap dia.

Berikut rincian delapan RT yang kebanjiran.

Kelurahan Pela Mampang
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 70 sentimeter
- Penyebab: curah hujan tinggi

Kelurahan Kebayoran Lama Utara
- Jumlah: 4 RT
- Ketinggian: 50 sentimeter
- Penyebab: curah hujan tinggi

Kelurahan Kramat Pela
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 30 sentimeter
- Penyebab: curah hujan tinggi

Kelurahan Pancoran
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 80 sentimeter
- Penyebab: curah hujan tinggi

Sementara empat ruas jalan Jakarta yang banjir antara lain:
1. Jalan Kemang Raya, Kelurahan Bangka, Kecamatan Mampang Prapatan (Depan Kemchiks), Jakarta Selatan. Ketinggian: 20 sentimeter
2. Jalan Raya Lenteng Agung, Kelurahan Tanjung Barat, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Ketinggian: 20 sentimeter
3. Jalan Ciledug Raya, Kelurahan Cipulir, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Ketinggian: 15 sentimeter
4. Jalan M. Saidi, Kelurahan Petukangan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Ketinggian: 20 sentimeter

https://metro.tempo.co/read/1745652/...alan-di-jaksel

Tumben di jamban ini sepi ga ada yg post berita Banjir Jakarta, biasanya bejibun emoticon-Malu
umangumangpro2
nomorelies
artikelbisa123
artikelbisa123 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
750
41
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.7KAnggota
Tampilkan semua post
Echizen.RyomaAvatar border
Echizen.Ryoma
#2
Trus kenapa kl banjir? Heru ga pernah obral janji bisa mengatasi banjir jakarta kok.

Jakarta Banjir, Lokasi yang Terendam Bertambah Jadi 8 RT dan 4 Jalan di Jaksel
nomorelies
pilotproject715
pilotproject715 dan nomorelies memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.