Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Gosip Nyok!
  • Tahu Penyebab Kenapa Anak-anak Anggap Bullying Itu Normal? Ternyata Ini Alasannya!

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Tahu Penyebab Kenapa Anak-anak Anggap Bullying Itu Normal? Ternyata Ini Alasannya!
Tahu Penyebab Kenapa Anak-anak Anggap Bullying Itu Normal? Ternyata Ini Alasannya!
Bukan tanpa penyebab, ini dia alasan kenapa anak-anak menganggap bahwa bullying itu hal yang normal


Aksi bullying, risak, atau penindasan merupakan bentuk-bentuk penindasan yang dilakukan secara sengaja oleh satu orang atau lebih dimana mereka merasa lebih kuat dan berkuasa terhadap orang lain sehingga bisa menyakiti dan melukai baik itu fisik maupun perasaan.

Perilaku tidak terpuji ini dilakukan oleh banyak orang dari berbagai kalangan usia, bahkan mulai dari usia anak-anak sampai orang dewasa yang kedewasaannya tidak sesuai dengan usianya.

Membahas tentang aksi bullying, sejauh ini telah banyak korban yang mengalami penderitaan karena mendapatkan perlakuan tidak baik dari lingkungan sekitarnya. Bahkan ada beberapa korban aksi bullying yang sampai akhirnya mereka nekat bunuh diri karena lelah mendapatkan perlakuan jahat dari orang lain.

Maraknya aksi bullying di tengah masyarakat ini pun perlu untuk dijadikan sebagai perhatian khusus bagi semua orang. Pasalnya saat ini diketahui banyak anak-anak kecil yang menganggap bahwa aksi bullying itu normal untuk dilakukan.

Apa yang menyebabkan anak-anak saat ini menormalisasikan aksi bullying?
Berikut ini beberapa alasannya.


Tahu Penyebab Kenapa Anak-anak Anggap Bullying Itu Normal? Ternyata Ini Alasannya!


1. Lingkungan Keluarga

Orang tua, kakak, paman, atau bibi yang tidak bisa menjaga ucapan dan sikap juga bisa menjadi alasan kenapa seorang anak menganggap bahwa aksi bullying itu normal untuk dilakukan.

Saat orang tua, kakak, bibi, paman, atau lingkungan keluarga lain menunjukkan aksi bullying kepada orang lain atau membully anak-anak mereka sendiri dengan perkataan yang tidak baik, maka akan anak mengadopsi segala bentuk sikap dan ucapan tersebut untuk kemudian ditiru dengan korban adalah teman-teman sekolah atau teman sepermainannya.

2. Terbawa Lingkungan dan Pergaulan

Saat seorang anak telah memiliki teman dan mereka salah memilih lingkungan pergaulan yang mungkin suka membully atau menyakiti orang lain, itu juga dapat menjadi alasan kenapa seorang anak memiliki mental pembully dan menormalisasi aksi bullying.

Apa lagi saat seorang anak tergabung ke dalam komunitas yang salah, sudah dapat dipastikan bukan hanya muncul mental pembully melainkan juga akan timbul penyakit-penyakit mental lain yang sulit diubah saat sudah terlalu dalam diikuti.

3. Tontonan

Di era modern seperti sekarang tontonan juga memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap perkembangan mental anak-anak GanSis.

Tontonan-tontonan yang tidak mendidik akan menjadikan seorang anak menjadi bermental tidak baik bahkan mereka juga akan mudah mencontoh perilaku buruk yang ada didalam tontonan yang mereka lihat seperti penganiayaan, penindasan, pelecehan seksual, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Tahu Penyebab Kenapa Anak-anak Anggap Bullying Itu Normal? Ternyata Ini Alasannya!


Berikut tadi GanSis beberapa alasan kenapa anak-anak dapat menormalisasi aksi bullying.

Setelah melihat beberapa penyebab tersebut tentu kita dapat mulai mengubah kebiasaan GanSis. Tidak mudah membully atau mengata-ngatai anak sendiri dengan perkataan yang tidak baik merupakan salah satu cara mencegah agar anak-anak dari Agan Sista tidak menjadi anak yang suka membully orang lain.

Seringkali memang masih banyak orang tua yang belum sadar bahwa cara mereka mendidik anak itu salah. Sampai akhirnya anak-anak mereka mencontoh didikan tidak baik tersebut dari orang tuanya sendiri.


Tahu Penyebab Kenapa Anak-anak Anggap Bullying Itu Normal? Ternyata Ini Alasannya!


Penulis:@masnukho©2023
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3, 4
MemoryExpress
fathroni
betiatina
betiatina dan 6 lainnya memberi reputasi
7
2.2K
99
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Gosip Nyok!
Gosip Nyok!KASKUS Official
35.2KThread25.9KAnggota
Tampilkan semua post
mollsisllomAvatar border
mollsisllom
#10

ku jga korban bullying, sedih klo ingat ksana emoticon-Embarrassment


~ bata please ~
Namikazemaru
caerbannogrbbt
caerbannogrbbt dan Namikazemaru memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.