pilotproject715Avatar border
TS
pilotproject715
Kepala Sekolah Tak Mau Bayar Paket COD, Kurir Protes Karena sudah Dibuka, 'Kok Gini'


TRIBUNMADURA.COM - Kepala sekolah tak mau bayar COD setelah barang sampai.

Padahal paket yang telah dipesan itu telah dibuka di hadapan sang kurir.

Kurir pun protes, dia seakan heran, ada kepala sekolah seperti itu.

Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagram @terang_media pada Sabtu (6/5/2023).

Di dalam video tersebut, sang kurir protes karena paket tersebut dibuka oleh oknum Kepala Sekolah itu.

"Mestinya ibu kalau memang apa mustinya ibu langsung bayar," kata kurir tersebut.

Meski telah diperingati sang kurir, Kepala Sekolah tersebut tetap nekat membuka paket.

Menurut oknum Kepala Sekolah tersebut ia harus memastikan paketnya terlebih dahulu.

"Kita biasa ambil barang ini kita buka dulu, kalau enggak sesuai gak mau bayar," kata oknum Kepala Sekolah tersebut sambil membuka paket.

"Kita buka dulu, kalau barang enggak sesuai gimana orang mau suka," sambungnya.

Mendengar celotehan Kepala Sekolah tersebut sang kurir langsung menimpalinya.

Menurut sang kurir, sikap wanita tersebut tidak mencerminkan jabatannya.

"Kalau ibu enggak bayar, kita yang bayar, ibu kepala sekolah kok gini," ujar kurir.

"Ini enggak ada urusannya dengan kepala sekolah," sahut Kepala Sekolah tersebut.

Lantas setelah videonya viral, oknum Kepala Sekolah tersebut langsung meminta maaf.

Ia mengaku sudah membayar paket tersebut.

"Permohonan maaf dari saya tentang COD yang saya tolak dan saat ini saya akan klarifikasi bahwa cod itu sudah saya tanggulangi, mohon agar supaya dimengerti terima kasih," ucap kepala sekolah tersebut,

Kasus COD ini memang menjadi polemik.

Terlebih banyak konsumen yang tak paham dengan konsep COD ini

tribunnews


jiresh
bhagarvani
sc5
sc5 dan 10 lainnya memberi reputasi
11
1.7K
92
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.2KThread40.4KAnggota
Tampilkan semua post
kirikasu888Avatar border
kirikasu888
#6
yaa bener lah ... mau beli barang COD kudu cek dulu barang yang dateng bener ngga ? lha wong sekarang penipuan banyak bener kok...
yang salah itu sistem pengiriman COD deal antar vendornya gimana ? harusnya kalau ada barang yang ga sesuai kadarnya lebih dari 50% dari harapan konsumen, ya konsumen balikin aja barang dan logistik tagih tarif pengirimannya ke pengirim juga logistik ga boleh ditagih nilai barang yang dikirim kalau ga sesuai.

ini barang yang dikirim beda yang ditagih kurir, yang bego ya yang bikin Agreement COD.
Mandalorian
sinare
bhagarvani
bhagarvani dan 14 lainnya memberi reputasi
-11
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.