amekachiAvatar border
TS
amekachi
6 Bahaya Kapitalisme Bagi Kehidupan!










Selamat Malam Sobat Kaskuser dimana sahaja berada, Salam Dumay!



Kali ini coba menulis tentang apa itu kapitalis dan bahaya kapitalisme, sebenarnya semua Ideologi ya punya kekurangan dan bisa berbahaya bagi yang kurang bisa beradaptasi merangkul Ideologi Ideologi tersebut,

Dewasa ini kita terperangah menyaksikan ledakan ledakan Inovasi Tekhnologi dan Industri yang belum pernah kita lihat sebelumnya, namun dibalik kesuksesan Kapitalis itu ada ratusan juta pengangguran di seluruh dunia, ini bukan siklus pengangguran yang sementara seperti zaman dahulu, namun Kanker yang menggerogoti Masyarakat, seperti Wabah Penyakit mematikan!




Secara teori Kapitalis sangat bagus dikarenakan memberikan kesempatan yang sama pada siapapun Anggota Masyarakat terutama dalam persaingan terhadap segala hal termasuk Ekonomi!

Pada kenyataannya Sistem ini bersifat Diskriminatif bahkan Rasis, banyak toh sekarang di Ukraina bahkan Dunia kalau orang orang terindikasi Neo Nazi sangat Pro negara negara Kapitalis dan ajaran Neo Nazi yang Radikal itu tak pernah ditindak di negara negara tersebut (karena pada dasarnya ya hampir sama itu dua Ideologi)

Karena pada dasarnya itu Ideologi bermaksud menjadikan pemilik modal sebagai Panglima pemilik kehidupan! atas nama kebebasan sang Pemilik Modal bisa sahaja membeli, mengambil, menguasai apapun dan mengendalikannya untuk kepentingan dirinya sendiri

Bukan sebatas Mobil, Motor, Rumah dan sebagainya yang tak terlalu mengkhawatirkan lho, mereka juga dengan rakusnya bisa sahaja menguasai apapun termasuk hak hajat masyarakat banyak bahkan semisal Air, Listrik, Hutan dan Minyak pun bisa mereka kuasai!



Penguasaan terhadap Air contohnya, itu bisa menyebabkan Rakyat Kecil kekurangan Air, serta contoh lain yang lebih mengerikan mengorbankan Rakyat dengan mengekpoitasi kekayaan milik Rakyat untuk segelintir orang.

Diskriminasi karena pelayanan publik semisal Transportasi, kualitas Pendidikan dan pelayanan Medis hanya ditentukan oleh kekuatan modal!

Siapa yang punya uang dia akan mendapatkan yang terbaik dan kemalangan nasib si Miskin akan terus merana, mereka bahkan tidak dibiarkan untuk bermimpi menikmati keistimewaan itu hanya untuk sejenak, kesulitan dihari esok adalah mimpi buruk yang akan selalu menghantui mereka tiap malam! karena Kapitalisme!
(referensi tulisan dari Kritik Amein Rais dalam Cakrawala Islam 1999 tentang Kapitalisme)








Kritikan Amien Rais sepertinya jadi kenyataan jika menilik keadaan dunia sekarang, diambil dari media harian tempo yang berjudul "Survei: Warga Dunia Yakin Kapitalisme Lebih Buruk Saat ini"

Yang menyatakan bahwa mayoritas orang diseluruh Dunia percaya bahwa Kapitalisme lebih banyak menghasilkan bahaya daripada kebaikannya

Spoiler for :


Disebut juga pengaruh bahaya Kapitalisme diperlihatkan dengan betapa parahnya kesenjangan si Miskin dengan si Kaya di dunia ini,

Spoiler for :










Sedangkan beberapa bahaya Kapitalisme diantaranya, 6 Bahaya Kapitalisme bagi kehidupan! :


1. Mementingkan diri sendiri
(tak ada lagi namanya membantu dengan ikhlas, semua dihitung dengan untung rugi)

2. Persaingan bebas tak terhindarkan
(siapa yang tidak bisa beradaptasi maka dia akan kalah, tidak melulu pemain kecil sulit bersaing dengan pemain besar yang memiliki modal besar)

3. Terjadinya Monopoli pasar
(Nobita marah marah gara gara Doraemon naikin harga semaunya)

4. Rusaknya kelestarian alam
(pemilik modal berusaha mencari keuntungan besar maka sering kali terjadi Eksploitasi alam besar besaran)

5. Individualisme berlebihan
(semua orang berlomba lomba mencari keuntungan yang besar, yang tak punya semangat untuk maju akan tersingkir, tanpa mempedulikan bagaimana solusi untuk mereka yang tersingkir itu)

6. Sifat kerjasama antar Masyarakat akan berkurang bahkan habis,hilang dan lenyap
(tidak ada lagi yang namanya Gotong Royong, atau mungkin cuma tinggal nama, aksi lenyap di Masyarakat namun nama masih ada semisal nama Kabinet, Jalan, Tugu dan yang lain)









Sedikit dari Saya tentang "6 Bahaya Kapitalisme Bagi Kehidupan!" jika ada kesalahan atau kekeliruan dalam penulisan mohon dikoreksi, baik untuk Saya

Kembali lagi tulisan diulang, apapun Ideologinya sebenarnya kita semua bisa mengikutinya jika bisa beradaptasi dengan ideologi itu, jika tidak ya wassalam

Adapun tentang Kapitalisme kayaknya sangat tidak cocok dengan Indonesia, disamping rakyat masih butuh support yang banyak dari pemerintahan, sifat khas Kapitalis yang Rakus bisa membuat mereka makin terpinggir, lebih tepatnya sekarang bukan waktu yang tepat dan bisa bikin Ideologi itu sangat berbahaya jika diterapkan di Indonesia

Sudah benar dan bagus, Pancasila dengan Keadilan Sosial bagi seluruh Rakyat Indonesianya, bahaya Kapitalisme takkan mungkin bisa masuk secara membabi buta ke negri Gotong Royong ini!



Bagaimana pendapat Agan dan Aganwati dimari tentang bahaya Kapitalisme itu, setuju? tidak setuju? terserah semua, semua boleh berpendapat masing masing!

Baik, terimakasih

Tulisan sendiri :

@amekachi


1).
Amien rais :
https://www.google.com/url?q=https:/...COhH0-N80A_G2C

2).
https://www.google.com/url?q=https:/...TAd6FCXjABfXjJ
iblast867583
fathroni
triandikadim881
triandikadim881 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
2.9K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Tampilkan semua post
ganguroboyAvatar border
ganguroboy
#6
social justice itu maksudnya ga smw auto kaya sama rata karena itu MUSTAHIL, kapitalisme adalah hal yang membuat negara2 maju menjadi negara2 maju, mana negara maju yang gak kapitalis in their own way, even Rusia ma China aja Kapitalis ga ada prinsip murni komunisme yang sama rata, wong disana yg kaya banyak yg belangsak ya banyak..

Sistem ekonomi pancasila kita juga bukan ga kapitalis hehe wong semua bisnis yang menyangkut hajat hidup di kuasai negara (which in sisi lain orang bilangnya MONOPOLI) apa yang terjadi adalah jika negara mw menindas rakyatnya negara bisa menggunakan akses mereka ke aset2 ini (masih inget sama protes kalian soal kenaikan harga BBM and swasta yg sebenarnya harga bisa lebih murah dipaksa ngikut harga PERTAMINA terus kalian bisa apa hehehehe), itu yang juga jadi bahaya dan salah satu alasan di negara kapitalis negara itu bukan pemain mereka murni regulator yang main ya swasta tp diatur ketat oleh negara.

heheheheh
nyosorbacok
amekachi
muhamad.hanif.2
muhamad.hanif.2 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.