Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

harrywjyyAvatar border
TS
harrywjyy
Sejarah Kelam Di Taman Fatahillah Kota Tua! Siapa Yang Pernah Ke Sini?
Sejarah Kelam Di Taman Fatahillah Kota Tua! Siapa Yang Pernah Ke Sini?
Gambar Dokumentasi Pribadi

Kawasan Kota Tua tepatnya sekitar Museum Fatahillah telah lama menjadi salah satu ikon Kota Jakarta dan menjadi salah satu destinasi liburan warga Ibukota dan sekitarnya. Setiap Minggu, tempat ini selalu ramai didatangi orang.

Banyak yang bisa dilakukan di sini mulai dari berfoto-foto hingga belajar mengenai sejarah kolonial. Nah, ngomong-ngomong soal sejarah nih, ada sebuah sejarah kelam yang pernah terjadi di tempat ini lho. emoticon-Takut (S)

Siapa sangka tempat ceria dan penuh kesenangan seperti Taman Fatahillah ini dulunya pernah menjadi saksi bisu pembantaian hingga eksekusi mati para tahanan VOC ada zamannya. Ya, pernah ada banyak orang yang mati di tempat ini.

Untuk tahanan tereksekusi mati, biasanya pengumuman hukuman diumumkan pada pagi hari. Kemudian akan dieksekusi mati pada sore harinya. Biasanya para pribumi yang berontak hingga koruptor VOC yang dihukum di sini. emoticon-Takut (S)

Sejarah Kelam Di Taman Fatahillah Kota Tua! Siapa Yang Pernah Ke Sini?
Sumber Gambar

Para kriminal Batavia pada saat itu dihukum mati dengan hukuman gantung, hukuman penggal kepala dengan pedang bahkan pernah juga memakai alat bernama guillotine. (Alat pancing khas Prancis yang pisaunya jatuh dari atas).

Tak hanya itu, di bagian dalam Museum Fatahillah ada sebuah penjara bawah tanah yang pernah dihuni oleh puluhan tahanan. TS sendiri pernah berkunjung ke museum ini dan sengaja masuk ke dalam penjara yang dimaksud.

Penjara itu sangat kecil dan sempit. Tidak bisa berdiri, hanya bisa duduk atau berbaring. Tempatnya sangat sempit dan pengap. Udara masuk hanya dari jendela depan yang tak seberapa, ditambah posisi penjara yang menjorok ke bawah tanah. Pokoknya sumpek deh. emoticon-Frown

Sejarah Kelam Di Taman Fatahillah Kota Tua! Siapa Yang Pernah Ke Sini?
Sumber Gambar

Sejarah Kelam Di Taman Fatahillah Kota Tua! Siapa Yang Pernah Ke Sini?
Gambar Dokumentasi Pribadi

Apalagi pada saat itu dihuni sampai empat puluh tahanan. Gak kebayang gimana sempitnya gan, mungkin untuk bergerak aja susah. Bernapas juga susah kayannya. Tempat seperti ini sepuluh orang saja sudah sumpek, apalagi empat puluh. Sangat tidak manusiawi.

Akibat dari keadaan ini, banyak tahanan yang mati di dalam sel akibat kehabisan napas. Sebelumnya maaf kalau TS salah, tapi TS pernah baca kalau mayat dari tahanan yang meninggal dibuang ke sebuah sumur besar yang ada di bagian tengah museum. Yang pernah ke Museum Fatahillah pasti tahu sumur itu deh. emoticon-Blue Guy Smile (S)

Sejarah Kelam Di Taman Fatahillah Kota Tua! Siapa Yang Pernah Ke Sini?
Gambar Dokumentasi Pribadi

Bersyukurlah kita semua tidak hidup di zaman itu. Sebagian dari orang-orang yang ada di tahanan itu mungkin saja pejuang kemerdekaan kita, jadi jangan lupakan jasa-jasa mereka. Sebenarnya masih ada lagi kejadian pembantaian mengerikan di tempat ini, TS akan membahasnya di lain thread karena akan lebih panjang dan kompleks. So, tunggu saja!

Gimana gan? Pernahkah kalian berkunjung ke Museum Fatahillah? Kalau main ke Jakarta, wajib mampir nih!emoticon-Ngacir

Ditulis oleh Harry Wijaya
Tulisan dan Narasi Pribadi


emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
yong bkl
nketiahrobin763
scorpiolama
scorpiolama dan 16 lainnya memberi reputasi
15
5.2K
98
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sejarah & Xenology
Sejarah & XenologyKASKUS Official
6.5KThread10.6KAnggota
Tampilkan semua post
hyppo.210787Avatar border
hyppo.210787
#5
Sering nya nongkrong di area halamannya..
Tapi klo masuk ke dalam nya, 20 tahun lalu lah..
Pas masa SMP..
Hal yang di inget, pernah ngerasain masuk ke dalam itu penjara bawah tanah..
Sama pedang panjang, yang sejarah nya buat eksekusi..
Klo ga salah nama nya " pedang keadilan"
Kata tour guide nya..

Pas SMP dulu hampir bbrapa bulan sekali wisata ke museum..
imaginaerum
pakisal212
pakisal212 dan imaginaerum memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.