Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

vidyazafiria057Avatar border
TS
vidyazafiria057
3 Kelakuan Charles Sepekan Jadi Raja Diolok-olok Netizen
Belum genap sepakan naik takhta, Raja Charles III sudah tiga kali menjadi bulan-bulanan warganet, mulai dari dicium warga hingga menggerutu hanya gegara noda tinta di tangan.
Charles langsung memicu kontroversi sehari setelah Ratu Elizabeth meninggal pada Kamis pekan lalu.

1. Dicium warga perempuan
Kontroversi pertama mencuat ketika Charles baru saja kembali ke London setelah mengurus kematian Ratu Elizabeth di Skotlandia pada Jumat pekan lalu.

Untuk pertama kalinya datang ke Istana Buckingham setelah menjadi raja, Charles disambut sorak-sorai massa. Beberapa dari mereka menyanyikan lagu "God Save the King."

Ketika Charles menghampiri warga di depan istana, seorang warga bernama Jennifer Assiminios mencium pipi sang raja.

"Saya melihatnya [Charles] di depan mata dan saya tidak bisa percaya," kata Assiminios kepada CNN.

"Saya kemudian mengatakan 'Saya sedih atas kehilangan Anda.' Dia lalu menuturkan, 'Terima kasih.' Saya bertanya 'Apakah saya boleh mencium Anda?' Dia lalu menjawab 'boleh.'"

Selama ini, ada batasan tak tertulis antara pemimpin monarki dan warga di Inggris. Warga biasanya tak bisa sembarangan menyentuh raja/ratu, apalagi mencium mereka.

2. Gestur manja
Belum reda kontroversi itu, Charles memicu perdebatan lagi ketika menandatangani dokumen di prosesi proklamasi ia sebagai raja pada akhir pekan lalu.

Kontroversi ini mencuat ketika salah satu jurnalis BBC, Laura Kuenssberg, mengunggah video di Twitter yang menunjukkan Charles ketika sedang bersiap untuk menandatangani dokumen.

Ia terlihat memerintahkan petugas untuk membersihkan meja dengan gestur yang dianggap merendahkan.

"Pelayan harus membersihkan meja saya untuk saya. Saya tak boleh memindahkan barang," kata Kuenssberg.

Video ini langsung viral. Para warganet langsung menyerbu Charles dengan olok-olok.

"Hari pertama bekerja dan dia sudah kesal. LOL," tulis warganet lain.

3. Menggerutu gegara noda tinta
Beberapa hari kemudian, Charles lagi-lagi menggerutu ketika sedang menandatangani buku tamu sebelum menghadiri prosesi penghormatan Ratu Elizabeth di Istana Hillsborough, Irlandia.

Charles menggerutu karena noda tinta pena yang ia gunakan untuk tanda tangan menempel di tangannya.

Gerutu Charles ini tertangkap kamera jurnalis. Media CBS kemudian mengunggah video itu di akun Twitter resmi mereka.

"Oh, Tuhan. Saya benci ini. Saya tidak tahan lagi dengan benda ini [pena]. Setiap waktu!" ujar Charles sembari mengelap tangannya dengan sapu tangan yang diambil dari saku jasnya.

https://info24jamterkini.blogspot.co...uktur-jis.html
0
413
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.1KThread10.9KAnggota
Tampilkan semua post

Post telah dihapus azhuramasda

Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.