jhonthor501Avatar border
TS
jhonthor501
Anies Jawab soal Kualitas Udara DKI Buruk: Udara, Angin Tak Punya KTP
Quote:


Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan kualitas udara Jakarta yang dinilai buruk, tidak lepas dari wilayah sekitar. Karenanya, ia meminta wilayah sekitar ibu kota ikut mengambil tanggung jawab menjaga kualitas udara.

Hal itu disampaikan Anies merespons kualitas udara Jakarta yang buruk. Berdasarkan situs AQ Index, kualitas udara di DKI Jakarta bahkan tercatat menjadi yang terburuk di dunia pada Rabu (15/6).

Menurut Anies, pada beberapa akhir pekan terakhir, tidak ada aktivitas kendaraan yang tinggi di Jakarta, namun kualitas udaranya tetap buruk. Itu menandakan kualitas udara di Jakarta tak lepas dari wilayah sekitar.

"Kita menemukan beberapa weekend sebelumnya juga ada kondisi di mana tingkat polusi tinggi, sementara kegiatan mobilitas penduduk sedang rendah. Ini menggambarkan kondisi udara di sebuah wilayah tidak terlepas dari wilayah-wilayah yang lain, karena udara, angin tidak memiliki KTP yang hanya tinggal di tempat tertentu," kata Anies di Jakarta International Stadium (JIS), Minggu (11/7).

Untuk menjaga kualitas udara, Anies menyampaikan akan mengambil langkah pencabutan izin perusahaan yang terbukti melakukan pencemaran udara sehingga tak bisa beroperasi kembali.

"Jadi termasuk cerobong-cerobong pembangkit listrik. Pastikan bahwa tidak menghasilkan polusi udara yang mengotori, sehingga berdampak kepada kita semua penduduk di Jakarta dan sekitarnya," ucapnya menambahkan.

Pada Rabu (15/6) pukul 09.50 WIB berada di angka 183 US AQI dengan PM 2.5 sebesar 118 µg/m³ dan PM 10 sebesar 20,6 µg/m³. PM 2.5 merupakan partikel udara yang berukuran lebih kecil dari 2.5 mikron (mikrometer).

Selain itu, tercatat kelembaban Jakarta pagi tadi mencapai 79 persen, tekanan 1.012 mb, dan angin 5.4 km/jam. Dengan kondisi itu, AQ Index melabeli secara kumulatif kualitas udara di Jakarta berwarna merah alias tidak sehat.

Sumber


"Karena udara, angin tidak memiliki KTP yang hanya tinggal di tempat tertentu," kata Anies

gabener.edan
gabener.edan memberi reputasi
13
3.3K
66
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.8KThread40.8KAnggota
Tampilkan semua post
apawaalAvatar border
apawaal
#4
Makan uang donasi...mati nya menderita lho wan... emoticon-Wkwkwk


Diubah oleh apawaal 10-07-2022 19:16
ivanind
ivanind memberi reputasi
12
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.