kamiladivaAvatar border
TS
kamiladiva
9 Fakta Menarik Tentang Pizza, Santapan Favorit Sejuta Umat
Siapa sih yang tidak tergiur saat mendengar kata ‘pizza’? Perpaduan sempurna roti yang masih hangat, saus tomat, serta keju yang melted susah untuk ditolak! Dari anak-anak hingga orang dewasa menyukai makanan lezat satu ini. 


Pizza juga memiliki banyak sekali variasi topping, sehingga bisa memuaskan segala macam selera para food lovers. Entah kamu menyukai Pepperoni, Tuna Melt, Meat Lovers, atau Super Supreme, para pizza addictwajib berkumpul buat mengulik sembilan fakta menarik tentang pizza dari ScoopWhoop di bawah ini yang bisa jadi belum kamu ketahui, lho. Enjoy!

1. Tahukah kamu, ternyata crust atau pinggiran pizza punya istilah teknis tersendiri, lho. Istilah teknis itu disebut dengan 'cornicione'.


Photo by Krisp Cut from Pexels


2. Dulu, pizza dijual utuh satu porsi. Namun, di tahun 1933 restoran pizza di New York bernama Patsy’s Pizzeria mulai menjualnya per potong.


Photo by Sydney Troxell from Pexels


3. Kata ‘Pizza’ pertama kali didokumentasikan pada tahun 997 Masehi di Gaeta, Italia.





Photo by Mikhail Nilov from Pexels


4. Topping awal pizza hanya minyak zaitun dan rempah-rempah, kemudian orang Italia menambahkan tomat pada abad ke-18.



Photo by Andy Kuzma from Pexels


5. Satu-satunya film superhero bertema pizza adalah ‘Pizza Man’ yang dirilis pada tahun 2011, sudah pernah nonton?


(Poster film "Pizza Man (2011)" imdb.com)

6. Pada 1984, Gerry Durnell yang merupakan penerbit majalah Pizza Today menetapkan Oktober sebagai Bulan Pizza Nasional di Amerika Serikat.








7. Tempat koleksi terbesar barang-barang bertema pizza di dunia ada di museum pizza bernama Pizza Brain yang terletak di Philadelphia.


Museum Pizza Brain di Philadelphia


8. Di Las Vegas, kamu bisa mendatangi pameran industri pizza tahunan bernama ‘The International Pizza Expo’.

The International Pizza Expo.(pizzaexpo.pizzatoday.com)


9. Ternyata ada Kejuaraan Pizza Dunia atau World Pizza Championship yang dilaksanakan tahunan, lho! Kejuaraan ini sudah dilaksanakan sejak 1991, kamu sudah tau belum?

(Tony Gemignani, salah satu pemenang World Pizza Championship. instagram.com/capopizza)


Sembilan fakta tentang pizza di atas terbilang unik dan menarik karena menambah wawasan, terutama untuk para pizza addict. Gimana, ada fakta yang menarik perhatianmu?







Diubah oleh kamiladiva 03-03-2022 10:38
supersonic11
HeAVen_DoG
cheria021
cheria021 dan 16 lainnya memberi reputasi
17
6.2K
95
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Rest of the World (International Food)
The Rest of the World (International Food)KASKUS Official
5.3KThread2.1KAnggota
Tampilkan semua post
amoeba69Avatar border
amoeba69
#4
Sorry TS ane gk doyan pizza, gk cocok di lidah ane
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.