Sambelterasi052Avatar border
TS
Sambelterasi052
Penemuan Fosil Dinosaurus "Guemesia Ochoai" di Argentina, Diklaim Saingan T-Rex
Gambar ilustrasi dinosaurus Guemesia Ochoai| newsprepare.com


Sebuah laporan mengungkapkan tentang penemuan fosil dinosaurus spesies baru di Argentina, dinosaurus ini digambarkan sebagai pembunuh yang sadis. Dimana dinosaurus ini berburu dengan mengandalkan kekuatan rahang dan gigitannya layaknya seperti spesies T-Rex.

Dinosaurus spesies baru ini dinamai "Guemesia Ochoai", yang termasuk pada golongan spesies karnivora superlatif abelisaurid yang diperkirakan pernah menghuni daratan Amerika Selatan, Afrika, dan India pada jaman dinosaurus. Para ilmuwan beramsusi jika Guemesia Ochoai pernah memangsa beberapa dinosaurus besar lainnya seperti titanosaurus yang tergolong dinosaurus herbivora yang beratnya bisa mencapai sekitar 70 ton dan diklaim lebih berat dari paus biru.

Spesies Abelisaurid merupakan golongan dinosaurus pemburu yang terkenal kuat dan memiliki kaki depan atau lengan yang sangat kecil dan pendek, dinosaurus Guemesia Ochoai digambarkan lebih kecil dari T. Rex.

Gambar salah satu bagian fosil bagian tubuh dinosaurus Guemesia Ochoai| tempo.co


Fosil dinosaurus Guemesia Ochoai ini ditemukan di barat laut Argentina, tidak seperti spesies abelisaurid lainnya, fosil dinosaurus baru ini memiliki lubang di bagian depan tengkoraknya, peneliti mengklaim jika lubang tersebut sebagai alat bantu dinosaurus untuk melepaskan panas tubuhnya.

Dinosaurus Guemesia Ochoai ini tidak memiliki tanduk layaknya spesies abelisaurid lainnya, Guemesia ochoai dinilai evolusi dari abelisaurid sebelumnya.

Konten Sensitif
Gambar salah satu bagian fosil bagian tubuh dinosaurus Guemesia Ochoai| sci-news.com


Menurut para peneliti, jika dinosaurus spesies baru ini memiliki perbedaan yang unik dengan dinosaurus sejenisnya. Guemesia ochoai ini memiliki sejumlah perbedaan fosil utama yang menjadikannya sebagai spesies baru yang telah ditemukan.

Penemuan dinosaurus spesies baru ini juga telah diterbitkan di Journal of Vertebrate Paleontology, dan penemuan ini menunjukkan bahwa bagian barat laut Argentina mungkin dulunya dihuni oleh makhluk ini saat di akhir zaman Kapur. Tim peneliti juga menemukan beberapa spesies hewan baru lainnya di lokasi penggalian fosil dinosaurus termasuk ikan dan mamalia purba.



Penulis: Sambelterasi052
Referensi: sci-news.com - Meet Guemesia ochoai, New Abelisaurid Dinosaur from Argentina
Gabung Yuk di Komunitas: Toba Ethos
asamboigan
pRo.Newbie
yoseful
yoseful dan 11 lainnya memberi reputasi
12
4K
56
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sejarah & Xenology
Sejarah & XenologyKASKUS Official
6.5KThread10.5KAnggota
Tampilkan semua post
talandarAvatar border
talandar
#2
Hmm mirip cerato sekilas
jlamp
jlamp memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.