Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mabdulkarimAvatar border
TS
mabdulkarim
Panglima Andika Buka Suara Bentrok Kopassus-Brimob di Mimika Papua


Panglima Andika Buka Suara Bentrok Kopassus-Brimob di Mimika Papua
Jakarta, CNN Indonesia -- Personel TNI yang tergabung dengan Satgas Nanggala Kopassus terlibat bentrokan dengan Satgas Amole (Brimob) dari Polri di wilayah Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua pada Sabtu (27/11).
Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa membenarkan insiden tersebut. Ia menyatakan bahwa pihaknya melalui polisi militer (POM) telah melakukan penelusuran dan pengusutan terkait dugaan pelanggaran pidana yang terjadi.

"Pusat Polisi Militer TNI bersama sama dengan Pusat Militer TNI AD sedang lakukan proses terhadap semua oknum anggota TNI yang terlibat dalam dugaan tindak pidana di Timika tersebut," kata Andika saat dihubungi CNNIndonesia.com, Senin (29/11).


Di lain sisi, ia mengatakan bahwa proses hukum tersebut juga akan dilakukan terhadap anggota Polri yang terlibat. Namun demikian, Andika menyerahkan hal tersebut kepada Korps Bhayangkara untuk melakukan penindakan.

Andika menuturkan, TNI sudah menjalin koordinasi dengan Polri sehingga proses pidana terhadap anggota polisi yang terlibat juga dilakukan.

"TNI juga sudah lakukan koordinasi dengan Polri untuk lakukan proses terhadap oknum anggota Polri yang terlibat dalam dugaan tindak pidana di Timika tersebut," jelasnya.

Hingga saat ini, belum diketahui secara lengkap mengenai kronologi ataupun pemicu dari pertikaian yang terjadi antara personel kepolisian dan militer di Bumi Cenderawasih tersebut.


Bentrokan tersebut terekam oleh kamera dan tersebar di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun @infokomando.official pada Minggu (28/11).

Dalam video tersebut terlihat suasana malam di sekitar wilayah barak yang sedah riuh oleh beberapa orang. Sempat terdengar juga satu kali suara kencang yang diduga letupan senjata api.

https://www.cnnindonesia.com/nasiona...i-mimika-papua

Kapolda Papua Bantah Bentrok Brimob-Kopassus: Salah Paham Saja
Panglima Andika Buka Suara Bentrok Kopassus-Brimob di Mimika Papua
Kapolda Papua Mathius Fakiri. (Foto: www.tribratanewspapua.id)
Jakarta, CNN Indonesia -- Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri memastikan bahwa insiden perkelahian antara Kopassus dan Brimob di wilayah Tembagapura, Kabupaten Mimika sudah diselesaikan.
Ia mengklaim bahwa kedua pihak yang berseteru telah sepakat untuk berdamai dan menyelesaikan permasalahan.

"Tidak ada bentrok itu, salah paham saja. Sudah diselesaikan, sudah berdamai," kata Fakhiri saat dihubungi CNNIndonesia.com, Senin (29/11).


Fakhiri enggan berkomentar lebih lanjut mengenai proses penanganan perkara tersebut. Ia pun tak merincikan kronologi ataupun pemicu dari perselisihan antar kedua pihak.


"Sudah berdamai. Korban luka-luka biasa saja, sudah diselesaikan," ucap dia.

Menurut dia, personel TNI yang tergabung dalam Satgas Nanggala Kopassus dan polisi dalam Satgas Amole bertugas langsung di bawah Kapolda dalam Operasi Nemangkawi.

Operasi Nemangkawi dilakukan oleh aparat gabungan dari unsur TNI-Polri untuk menangani permasalahan kelompok kriminal bersenjata (KKB) atau bagian dari separatisme di Bumi Cenderawasih.

"Nanggala juga kan itu di bawah Kapolda, karena di bawah Operasi Nemangkawi. Amule juga sama di bawah Kapolda, sudah diselesaikan langsung," cetus dia.

"Tidak masalah ya, Insya Allah aman-aman saja," tambahnya.


Bentrokan tersebut terekam oleh kamera dan tersebar di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun @infokomando.official pada Minggu (28/11).

Dalam video tersebut terlihat suasana malam di sekitar wilayah barak yang sedang riuh oleh beberapa orang. Sempat terdengar juga satu kali suara kencang yang diduga letupan senjata api.

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa telah memerintahkan jajaran untuk mengusut permasalahan tersebut. Ia mengatakan bahwa setiap pihak yang terlibat dalam di dalami dugaan pelanggaran pidana yang terjadi.

"Pusat Polisi Militer TNI bersama sama dengan Pusat Militer TNI AD sedang lakukan proses terhadap semua oknum anggota TNI yang terlibat dalam dugaan tindak pidana di Timika tersebut," ucap Andika.

https://www.cnnindonesia.com/nasiona...aham-Beruntung pas bentrok KKB nggak turun buat nyerang  Timika ...
gambit410
scorpiolama
muhamad.hanif.2
muhamad.hanif.2 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
2.2K
30
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.1KThread41.8KAnggota
Tampilkan semua post
da23Avatar border
da23
#13
Bahkan di negara miskin afrika sekalipun jarang sekali kedengaran Polisi dan Tentara bentrok....
Perlu Di setel ulang negara ini....aparatnya...rakyatnya...sama2 bobrok
peternakkadrun
Kranevitter
Kranevitter dan peternakkadrun memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.