• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Brutal, Emak KBM Viralkan Pelakor Hingga Menjadi Trending di Facebook!

YenieSue0101Avatar border
TS
YenieSue0101
Brutal, Emak KBM Viralkan Pelakor Hingga Menjadi Trending di Facebook!




Grup literasi populer di Facebook yang tak lain adalah KBM (Komunitas Bisa Menulis) mendadak menjadi tempat para emak meluapkan emosi. Memang, ketika membahas topik sensitif, grup asuhan penulis kenamaan, Asma Nadia ini selalu gempar. Menjadi ajang debat, saling sindir bahkan hujat. Dikarenakan mayoritas member dari grup ini adalah kaum emak yang haus bacaan dan bahan ghibah, tentu saja topik poligami dan pelakor menjadi sasaran empuk untuk berdebat dan meluapkan segala uneg-uneg. Kalau para emak sudah bersatu dan bertindak, tidak ada yang bisa mengalahkan mereka! emoticon-Big Grin






Nah, kali ini KBM kembali gempar oleh dari postingan seorang member KBM bernama akun Unni Soemardjo yang bercerita tentang pelakor di dunia nyatanya. Dalam postingan tersebut dirinya mengaku mendapat inbox dari seseorang tak dikenal yang terduga pelakor. Si penginbox menghimbau agar Unni menjauhi Sita (seorang teman dumay Unni dari Facebook) agar tidak ketularan penyakit yang diderita Sita. Dalam inboxnya, seorang yang diketahui bernama Noer Fatimah ini terus menjelek-jelekan Sita dan mengaku sudah merebut suami Sita. Dirinya juga sudah menghubungi semua teman Sita di Facebook dan menyuruh mereka untuk menjauhi Sita.



Spoiler for ss:




Postingan yang diunggah Unni di grup sekitar beberapa jam yang lalu ini langsung menuai reaksi netizen khususnya emak-emak dalam grup. Emak KBM dengan kekuatan magisnya beramai-ramai mendatangi akun Noer Fatimah yang mengaku telah merebut suami orang tersebut. Dalam sekejap, foto profil akun Noer dipenuhi ratusan hujatan. Bahkan mungkin teror mereka sudah sampai ke jalur pribadi (inbox). Namun, tak ada respon dari akun Noer. Sepertinya akun tersebut adalah akun fake.


Spoiler for ss:




Tak hanya menyerang akun Noer, selanjutnya emak KBM pun menghubungi akun Sita (Ummu Al Khafi) dan memberi dukungan penuh. Bahkan beberapa sempat berniat mengumpulkan donasi untuk membantu Sita lantaran kehidupannya kini memprihatinkan dengan seorang anak yang sakit-sakitan. Namun, Sita dalam pernyatannya menolak menerima bantuan karena dirasa masih sanggup untuk berjuang sendiri.






Nama Noer Fatimah pun kini muncul dalam pencarian populer di Facebook. Semua berkat emak-emak trengginas nan brutal yang membuat kasus pribadi ini mencuat dan viral di media sosial.






Nah begitulah ceritanya. Jadi, jangan meremehkan kaum emak yang sudah bersatu. Barisan emak baper selalu menghasilkan kekuatan tak tertandingi. Jadi, jangan pernah menyenggol mereka soal poligami, pelakor, uang belanja, asi vs sufor, caesar vs normal dan seterusnya. Ngeray efeknya! emoticon-Takut (S)



Slogan hari ini : Mau viral? Hubungi emak KBM!


:merdeka



Sekian berita gaje hari ini emoticon-Traveller



Penulis : @YenieSue0101
Sumber tulisan : klik


gpandita
delfatesting260
CirengGoreng811
CirengGoreng811 dan 33 lainnya memberi reputasi
32
13.3K
125
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Tampilkan semua post
ks.69Avatar border
ks.69
#7
Udah Nga main pesbuk dari taon 2011
YenieSue0101
whizzman
fan.kui
fan.kui dan 2 lainnya memberi reputasi
3
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.