adindaptrarnAvatar border
TS
adindaptrarn
Nih, Pilihan Investasi Buat Lo Yang Males Nabung!

Peluang mendapatkan cuan ekstra bagi sebagian orang adalah sesuatu yang sulit dikarenakan banyaknya persaingan di lapangan. Era sekarang ini, pola hidup masyarakat Indonesia bisa dibilang cukup tinggi, terutama di kalangan millennial atau anak muda. Bukan tanpa alasan, banyaknya pilihan tempat untuk sekedar membuang uang menjadi faktor utama. Didukung salah satu stigma paling sering kita temuin adalah dimana saat ini tertanam bahwa ‘gapapa untuk gak baik-baik aja’. 

Bagi sebagian orang, berpura baik-baik aja ketika ada masalah merupakan suatu usaha sulit. Bekerja pagi sampai malam hanya untuk mendapatkan pemasukan tetapi ketika hati tak sejalan, maka bukan kebahagiaan yang ada tapi malah stress. Kalau udah gini, Agan & Sista pasti gak asing sama yang namanya self healing? Roda ini terus berputar bahkan bukan hanya di kalangan pekerja, melainkan juga lebih luas lagi. Self reward, self healing, dan segala aktivitas lainnya untuk menyenangkan diri.

Sekali, dua kali, mungkin masih wajar.. Tapi ketika berubah jadi gaya hidup, di situlah bakal terasa pengeluaran tak imbang. Selain lo harus tau mana sih yang bikin seneng dan nggak, perlu cerdas juga dalam menambah income tiap bulannya. Ngatur waktu kerja, menabung, dan pastinya gali potensi biar dapet cuan! Ternyata ada Gan jalan biar uang bisa berlipat ganda walaupun lo diem aja di rumah. Mau tau gak apa caranya? Investasi. Ya… Agan & Sista pasti udah tau lah ya kalau sekarang dari mulai anak muda sampai yang udah berumur pun gak ragu buat investasi.

GanSis sendiri tau gak sih bedanya investasi sama nyimpen uang biasa?

Nah, sistem investasi berupa menanamkan modal supaya mendapatkan keuntungan di kemudian hari. Sedangkan, menyimpan uang cuma bentuk dari menjaga jumlah dana pada awal tabungan. Bentuk dari kegiatan investasi sendiri udah banyak banget, Gan. Gak perlu ane sebutin satu-satu lagi kali ya? Mau langsung dikasih tau aja gak sih instrumen apa yang punya peluang besar dan nomor 2 di Indonesia?


Photo By Bisnis.com

Sebagian besar warga Jakarta dan kota-kota lainnya pasti berambisi untuk ‘financially stable’ walaupun terbilang masih di umur yang cukup belia. Itu lah kenapa ‘emas’ jadi instrumen kesukaan di negara tercinta kita ini. Bukan cuma dalam bentuk batangan, GanSis juga bisa mempergunakannya untuk aksesoris setiap hari. Terkadang seorang pengoleksi juga tak sadar bahwa mereka lagi berinvestasi karena saking sukanya memborong emas dan ketika digunakan dapat menunjang rasa percaya diri.

Buat GanSis yang masih bingung sebenernya jenis emas apa sih umumnya dipake buat investasi? Nih ane bocorin: Emas Batangan, Emas Perhiasan, dan Koin. Perlu diinget kalau gak semuanya punya harga pasaran yang sama ya alias tiap jenis pasti punya rangenya sendiri. Udah pasti harga tertinggi dipegang jenis dengan kandungan emas terbanyak. Harga pasaran boleh naik dan turun tapi tak pernah membuat instrumen yang satu ini ditinggalkan oleh para investor. Bersama dengan properti, emas tak lekang oleh waktu dan selalu diburu. Keberhasilan dalam suatu usaha tentu bergantung juga Gan sama bentuk usaha yang dilakukan. 

Mungkin investasi emas terlihat lebih mudah dibanding jenis lainnya. Secara lebih gampang ditemuin dan penggemarnya pun tak pandang bulu. Padahal, kalau lo mau dalamin ilmu serta informasi kunci sukses investasi emas, ada nih tempat pas banget ngisi waktu luang, Agan & Sista! Apalagi kalau bukan Webinar Emas #PunyaRencanadari Pegadaian. Kesempatan kali ini, Pegadaian secara khusus menggandeng KASKUS untuk melaksanakan acara keren ini. Tema yang diambil adalah Jiwa Muda Cerdas dengan Investasi Emas. Pas banget jadi wadah lo dapet ilmu ditambah bebas bertanya terkait investasi emas.


Acara pastinya terbuka buat umum, ya.. Tinggal daftar disini.Mau pemula atau udah jago sekalipun boleh langsung melipir secara webinar ini GRATIS! Bakalan banyak bintang tamu menarik dan tersebar di 61 wilayah Indonesia, Gan! Asik banget kan? Mumpung bakal diselenggarain live via Zoom, Agan & Sista bisa ikutan di mana saja dan paling penting sesuai jadwal di link ya biar makin fokus dan mantap pas ikutan. Dengan narsum ahli, GanSis silahkan bebas nanya apa aja seputar investasi emas apalagi buat yang masih ragu investasi, tapi dari lubuk hati terdalam udah tertarik! Langsung deh daftar!

Di keadaan penuh ketidakpastian, terasa sangat penting untuk punya dana cadangan. Mungkin dapet pekerjaan tambahan juga bukan hal yang mudah diperoleh saat ini. Makanya yuk GanSis, kita harus cerdas mengembangkan diri dengan investasi. emoticon-Big Grin


narujean
EriksaRizkiM
delfatesting260
delfatesting260 dan 4 lainnya memberi reputasi
3
4.9K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Penawaran Kerjasama & Investasi
Penawaran Kerjasama & InvestasiKASKUS Official
28.5KThread3.9KAnggota
Tampilkan semua post
redemption878Avatar border
redemption878
#1
Drmn s emas dblng invest???

Emas penjaga kekayaan mnurut gw

Klo inves tuh gni
Lo beli skrg hrga 1000
3hri kemudian jd 1500 tuh gtu

Or pagi lo beli 1000
Sore jd 1500

Or simpelny warung deh
Nah selisihny itu bru inves
Diubah oleh redemption878 08-10-2021 11:48
blueseno
cuanrecehh
cuanrecehh dan blueseno memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.