Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

vianilimardiAvatar border
TS
vianilimardi
Ribuan Kendaraan Tentara AS Kini Dikuasai Taliban: Ford Ranger, Humvee, sampai Tank
Jakarta -

Seiring kepergian tentara Amerika Serikat dari Afganistan, ribuan kendaraan yang sebelumnya jadi kendaraan operasional dan kendaraan pengamanan kini berpindah tangan. Jenisnya pun bermacam, dari Ford Ranger, Humvee, sampai tank.

Tentara Amerika Serikat sejak beberapa pekan lalu mulai menarik diri dari Afganistan. Kondisi ini memunculkan kekacauan di negara tersebut, di mana pasukan Taliban perlahan mulai menguasai banyak kota termasuk Kabul.

Saat pasukan Amerika Serikat, staff, hingga personel lokal dipastikan dievakuasi dengan selamat, berbagai perlengkapan pendukung diperkirakan tertinggal (atau ditinggal) di sana. Salah satunya adalah kendaraan-kendaraan pendukung operasi keamanan pasukan AS.


Dikutip dari Autoblog, setidaknya ada ribuan kendaraan milik tentara Amerika Serikat ditinggal di Afganistan dan kini dikuasai Taliban.

Disebutkan, tentara Amerika Serikat memiliki 901 Ford Ranger spesifikasi militer di Afganistan. Dari jumlah tersebut 877 di antaranya sudah dikuasai Taliban, sementara 24 lainnya dihancurkan.

Kendaraan militer lain yang dimiliki tentara AS adalah HMMWV (High Mobility Multipurpose Wheeled Vehicle) atau kerap disebut Humvee. Jumlahnya mencapai 729 unit. Sayangnya, sebanyak 665 di antaranya sudah diambil alih Taliban. Sedangkan 64 lainnya dihancurkan.

Bahkan ada kendaraan tempur berat tank yang juga kini dikuasai Taliban. Masih dikutip dari Autoblog, tank milik tentara AS dan angkatan bersenjata Afganistan paling tidak berjumlah 12 buah gabungan Tank T-54/55 dan Tank T-62. Seluruhnya kini dikuasai Taliban.

Daftar mobil tentara AS yang kini dimiliki Taliban juga termasuk Kendaraan Pengamanan Bersenjata M1117. Jumlahnya ada 60 buah dan 51 di antaranya diambil alih Taliban.


Ribuan Kendaraan Tentara AS Kini Dikuasai Taliban: Ford Ranger, Humvee, sampai Tank

Beberapa perlengkapan perang lain yang berada di Afganistan, baik yang sudah dihancurkan atau sudah diambil Taliban, di antaranya adalah drone dan perlengkapan senjata anti-pesawat terbang.


Ribuan Kendaraan Tentara AS Kini Dikuasai Taliban: Ford Ranger, Humvee, sampai Tank


Kabar dikuasainya ribuan kendaraan milik tentara Amerika Serikat ini membuat Presiden Joe Biden dikritik. Namun di saat bersamaan beberapa pihak meyakini kendaraan dan perlengkapan tempur tersebut tak akan bertahan lama di tangan Taliban.

Ketiadaan SDM untuk merawat kendaraan dan juga spareparts untuk perbaikan membuat kendaraan-kendaraan tersebut akan rusak dalam waktu singkat.

https://oto.detik.com/berita/d-56861...edium=referral

Dimodalin Humvee, tank Abrams, drone dan senjata anti air sama amrik.

Sparepart habis tinggal minta buatin kwnya sama cina yang lagi pdkt ke Taliban.
riezazura
sarjuu5
eyefirst2
eyefirst2 dan 28 lainnya memberi reputasi
25
11K
205
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.3KThread11.3KAnggota
Tampilkan semua post
ZielregentAvatar border
Zielregent
#28
Quote:



Quote:


awalnya tahun 1980 soviet kan kuasain afghan, akhirnya amrik latih orang-orang lokal untuk lawan soviet, soviet angkat kaki, orang-orang lokal yang dilatih amrik malah memberontak, puncaknya mereka nguasain afghan tahun 1996, kemudian dihajar sama amrik, tahun 2001 afghan berhasil direbut , bikin pemerintahan boneka sambil ngeruk sda, kemudian selama 20 tahun bangun negara "koloni" tujuannya buat mempertahankan kekuasaan di timteng, tapi masalahnya selama 20 tahun itu, pemerintahannya korup, jadi prajurit dan rakyatnya juga minim rasa nasionalis, disamping itu juga didoktrin sama paham radikal diam2 dari sekitar

makanya hitungan hari pada nyerah tanpa perlawanan

as dapat keuntungan juga, dia udah ngeruk sda sana, dan bisa hemat biaya dengan narik pasukannya, dan bikin anak macan yg siap gigit musuh amrik disekitarnya seperti iran

tapi dibelakang layar ada peran russia sama china juga, makanya dubes mereka disono adem ayem aja
terranova345
muhamad.hanif.2
muhamad.hanif.2 dan terranova345 memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.