gabener.edanAvatar border
TS
gabener.edan
Luar Biasa! Pendaki Cilik Asal Cimahi Taklukan 10 Gunung Indonesia


SuaraJabar.id - Luar biasa. Kalimat itu pantas disematkan kepada Devania Syahla Almira. Di usia 11 tahun, bocah cilik asal Kota Cimahi itu sudah menaklukan 10 gunung di Indonesia.

Bocah kelahiran 6 April 2020 itu mulai mengunakan kakinya di Gunung Ciremai, Jawa Barat tahun 2014. Ketika itu usianya masih 5 tahun atau disaat usia anak sedang manja-manjanya.

Saat itu, kedua orangtuanya Asep Rustana (38) dan Nuni Fitria (33) memutuskan untuk mengajak putri tunggalnya untuk mendaki. Untuk merangsang dan menambah mood sang anak, saat itu kedua orangtuanya mengajak sodaranya yang seumuran dengan bocah yang akrab dipanggil Caca itu.

"Waktu itu saya dengan ayahnya mau mendaki, tapi Caca kan tidak ada yang jaga. Waktu itu ternyata dia ingin ikut juga. Dari situlah awalnya Caca mulai mendaki," kata Nuni belum lama ini.

Pertama kali mendaki gunung, hambatan memang sempat menghampirinya. Terutama masalah kebugaran anaknya itu. Perasaan khawatir dan takut terjadi hal yang tidak diinginkan tentu dirasakan Nuni dan Asep.

Namun hal itu mereka kesampingkan melihat kesungguhan anak semata wayangnya itu yang sangat antusias menanti momen bersejarah bagi dirinya.

"Ya tentu khawatir, waktu itu kan umurnya baru 5 tahun. Kita orang tuanya juga bingung takutnya di tengah jalan ingin balik lagi. Cuma kita kan rombongan, jadi banyak yang ngasuhnya juga. Alhamdulillah lancar," ujar Nuni.

Ia semakin terpacu untuk mencapai puncak gunung. Dengan berpakaian lengkap mendaki, seperti sepatu gunung dan carrier, Caca terus mendaki gunung yang cukup terjal.

Tercatat sudah ada sepuluh gunung yang berhasil didakinya. Seperti Gunung Ciremai, Gunung Guntur, Gunung Lawu, Gunung Dede, Gunung Burangrang, Gunung Putri dan Gunung Rinjani, Lombok.

Gunung terakhir yang ditapaki Caca adalah Gunung Sindoro pada Agustus 2019. Setelah itu tidak ada pendakian lagi mengingat sepanjang tahun 2020 muncul wabah COVID-19. Rencananya, Caca akan mendaki lagi ke Gunung Rinjani.

"Mudah-mudahan setelah pandemi ini bisa mendaki lagi," tukas Nuni.

https://jabar.suara.com/read/2021/06...donesia?page=2
Diubah oleh kaskus.infoforum 04-06-2021 09:15
jlamp
godeg
knoopy
knoopy dan 6 lainnya memberi reputasi
7
2K
54
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.8KThread40.8KAnggota
Tampilkan semua post
fitriasarinaAvatar border
fitriasarina
#1
Ngapain sih cuk?
Anak anak di Amerika Serikat sini udah diajarkan pemrograman
Ehh di negara tertinggal nun jauh disana +62 malah ndaki bukit
emoticon-Cape d...
Naik helikopter lah tong emoticon-Hammer2
gabener.edan
nomorelies
skull18
skull18 dan 2 lainnya memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.