Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

forgotten32Avatar border
TS
forgotten32
Kapan Wacana Redenominasi Rupiah Terjadi? Apakah Mungkin?
Kapan Wacana Redenominasi Rupiah Terjadi? Apakah Mungkin?
Salam hangat agan2 kaskuser. Gaess aku mau ceritta...
Sempat tergelitik pikiran ketika ngobrol sm teman tentang mata uang. Kenapa indonesia gak sesimple negara lain dalam hal mata uang.
Setelah berpuluhtahun inflasi. Ikut perkembangan harga yang semakin melambung.
Sampai hari ini sepertinya angka nol dua digit semakin dipandang sebelah mata.
Ane ngeliat fakta dilapangan. 200 rupiah sudah mulai kurang diperhitungkan dalam transaksi seperti yang selalu kita dengar "200 rupiah nya boleh disumbangkan pak?" Mungkin di sebagian daerah lain berbeda bilangan ada yang sampai 500 rupiah.
Bahkan ada fenomena uang kembalian ratusan rupiah jadi 3 bungkus permen karena ketidaktersediaan uang koin ratus rupiah.
Dan satu lagi.. pemborosan tempat dalam penulisan angka di kertas, kwitansi, dsb. Karena jumlah digit yang terlalu banyak.
Berikut ane kutip wacana beberapa tahun yang lalu..

BI: Redenominasi Rupiah Hanya Hapus Beberapa Angka Nol

Redenominasi bukanlah momok menakutkan layaknya sanering yang bisa menurunkan nilai uang. Redenominasi hanya penyederhanaan nominal rupiah dengan menghilangkan beberapa angka nol.

"Redenominasi bukanlah sanering atau pemotongan daya beli masyarakat melalui pemotongan nilai uang," ujar Pjs Gubernur Bank Indonesia (BI) dalam konferensi pers di Gedung BI, Jakarta, Selasa (3/8/2010).

Redenominasi biasanya dilakukan dalam kondisi ekonomi yang stabil dan menuju kearah yang lebih sehat. Sedangkan sanering adalah pemotongan uang dalam kondisi perekonomian yang tidak sehat, dimana yang dipotong hanya nilai uangnya. Dalam redenominasi, baik nilai uang maupun barang, hanya dihilangkan beberapa angka nolnya saja.

"Dengan demikian, redenominasi akan menyederhanakan penulisan nilai barang dan jasa yang diikuti pula penyederhanaan penulisan alat pembayaran (uang). Selanjutnya, hal ini akan menyederhanakan sistem akuntansi dalam sistem pembayaran tanpa menimbulkan dampak negatif bagi perekonomian,"

juga menegaskan, redenominasi sama sekali tidak merugikan masyarakat karena berbeda dengan sanering atau pemotongan uang.

"Dalam redenominasi nilai uang terhadap barang (daya beli) tidak akan berubah, yang terjadi hanya penyederhanaan dalam nilai nominalnya berupa penghilangan beberapa digit angka nol,"

Bank Indonesia memandang bahwa keberhasilan redenominasi sangat ditentukan oleh berbagai hal yang saat ini tengah dikaji sebagaimana yang telah dilakukan oleh beberapa negara yang berhasil melakukannya. Redenominasi tersebut biasanya dilakukan di saat ekspektasi inflasi berada di kisaran rendah dan pergerakannya stabil, stabilitas perekonomian terjaga dan ada jaminan terhadap stabilitas harga serta adanya kebutuhan dan kesiapan masyarakat.

Seperti diketahui, BI akan melakukan redenominasi rupiah karena uang pecahan Indonesia yang terbesar saat ini Rp 100.000. Uang rupiah tersebut mempunyai pecahan terbesar kedua di dunia, terbesar pertama adalah mata uang Vietnam yang mencetak 500.000 Dong. Namun tidak memperhitungkan negara Zimbabwe, negara tersebut pernah mencetak 100 miliar dolar Zimbabwe dalam satu lembar mata uang.

BI akan mulai melakukan sosialisasi redenominasi hingga 2012 dan dilanjutkan dengan masa transisi. Pada masa transisi digunakan dua rupiah, yakni memakai istilah rupiah lama dan rupiah hasil redenominasi yang disebut rupiah baru.

Misalnya, di toko-toko yang menjual sebuah barang akan tercatat 2 label harga. Yakni dengan rupiah lama dan dengan rupiah baru. Jika nol-nya disederhanakan 3 digit, kalau harga barangnya Rp 10.000 maka akan dibuat dua label yakni Rp 10.000 untuk rupiah lama dan Rp 10 untuk rupiah baru.


Well, efektifkah kira-kira redenominasi rupiah jika terjadi saat ini? Apa positif negatifnya kira2 menurut agan2 semua?
Kaskuser bijak selalu meninggalkan komeng. Sekianemoticon-I Love Indonesia

Sumur: https://finance.detik.com/moneter/d-...rapa-angka-nol
Diubah oleh forgotten32 28-05-2021 17:58
aygilagility
aygilagility memberi reputasi
1
680
12
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Tampilkan semua post
riodgarpAvatar border
riodgarp
#4
dikuatin dulu nilainya, baru redominasi, masa kalah sama ringgit
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.