Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Tanaman
  • Hati-Hati! Memberi Pupuk dengan Cara yang Salah Bisa Buat Tanamanmu Mati!

rarirurerorAvatar border
TS
rarirureror
Hati-Hati! Memberi Pupuk dengan Cara yang Salah Bisa Buat Tanamanmu Mati!
Hati-Hati! Memberi Pupuk dengan Cara yang Salah Bisa Buat Tanamanmu Mati!

Agan dan SIsta semua pasti sudah tau kan kalau tanaman hias merupakan salah satu hobi yang sedang banyak sekali peminatnya. Yap! Merawat tanaman hias dengan ukuran yang terbilang cukup besar tersebut dipilih sebagai salah satu kegiatan di masa pandemi ini untuk mengisi waktu luang di rumah. Alhasil, kini rumah pun tampak lebih asri karena banyaknya tanaman hijau.

Oh iya, kalian sadar ga sih, sebenarnya kesenangan dalam diri yang hadir saat merawat tanaman hias bukan hanya karena jenis tanaman tersebut adalah tanaman hias, tapi melihatnya terus tumbuh menjadi tanaman besar subur merupakan salah satu faktornya juga.

Nah, untuk menjadikan tumbuhanmu terus tumbuh menjadi tanaman yang subur, salah satu hal yang harus kalian lakukan adalah dengan memberinya pupuk. Pasalnya, pupuk mengandung banyak zat hara dan nutrisi yang dapat memenuhi kebutuhan tanamanmu. Tapi kalian ga boleh asal ya saat memberi pupuk, karena kalau salah, bukannya menjadi subur, tanaman kamu justru bisa jadi mati. Daripada tanaman kamu mati, yuk cari tau cara memberikan pupuk yang baik dan benar untuk tanaman tanamanmu!



Jangan Berikan Pupuk Secara Berlebihan

Hati-Hati! Memberi Pupuk dengan Cara yang Salah Bisa Buat Tanamanmu Mati!

Pupuk memang punya banyak sekali manfaat bagi pertumbuhan tanamanmu dan juga kesuburan tanahnya. Tapi, meskipun memiliki banyak manfaat, jangan sekali-kali kamu memberikan pupuk secara berlebihan ya, karena bukannya subur tanamanmu justru bisa mati. Pada awalnya memang tanamanmu akan tampak hijau dan bagus, tapi lama-kelamaan tanamanmu justru jadi rentan pada kutu daun, tunga laba-laba, dan hama lainnya. Bahkan, jika sudah parah daun tanamanmu akan menjadi kuning kecoklatan dan menjadi layu.


Kekurangan Pupuk

Hati-Hati! Memberi Pupuk dengan Cara yang Salah Bisa Buat Tanamanmu Mati!

Memberikan pupuk yang berlebih memang tak boleh, tapi jangan sampai tanamanmu malah kekurangan pupuk ya. Karena tanaman yang kekurangan nutrisi akan menguning, kerdil dan juga lemah. Nah, lebih baik kamu memberikan pupuk yang mengandung nitrogen, fosfor, dan kalium, setahun sekali.


Jangan Gunakan Pupuk yang Salah

Hati-Hati! Memberi Pupuk dengan Cara yang Salah Bisa Buat Tanamanmu Mati!

Oh iya, ketika memberikan pupuk, kalian harus perhatikan jenis pupuk dan jumlah hara yang terkandung di dalamnya ya. Pasalnya setiap tanaman membutuhkan nutrisi yang berbeda-beda. Jangan sampai kamu memberikan makanan rumput yang tinggi nitrogen pada tanaman buah-buahan karena nantinya hanya akan menghasilkan dedaunan yang subur tanpa adanya buah.


Berikan di Waktu yang Tepat

Hati-Hati! Memberi Pupuk dengan Cara yang Salah Bisa Buat Tanamanmu Mati!

Berilah pupuk pada waktunya ya, jangan sampai kamu menunggu tanamanmu tampak stres dan tidak sehat dulu baru diberi pupuk. Ingat, tanaman membutuhkan waktu untuk menyerap dan mengolah pupuk yang kamu berikan. Jadi lebih baik kamu memberikannya saat menanamnya dan juga ketika daun sejatinya sudah mulai tumbuh



Nah itu dia beberapa hal yang harus kamu perhatikan saat memberikan pupuk pada tanamanmu ya. Semoga tanaman-tanamanmu senantiasa tumbuh subur.



SUMBER
Diubah oleh rarirureror 22-03-2021 03:36
X3N0NX
wisudajuni
aygilagility
aygilagility dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.5K
49
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tanaman
TanamanKASKUS Official
3.9KThread2.4KAnggota
Tampilkan semua post
jimmy321Avatar border
jimmy321
#10
Pupuk yg mudah dibuat apa gan? Biar hemat di ongkos emoticon-Peluk
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.