nona212Avatar border
TS
nona212
Ada Apa Dengan Pingsan?
Spoiler for screenshotan google:


Kalian pernah tidak mengalami pingsan? Kenapa sih bisa pingsan? Apakah karena kurang makan? Atau ada sebab lainnya?

Pingsan adalah sebuah keadaan dimana seseorang bisa kehilangan kesadarannya, tidak berdaya dan lemas, selemas-lemasnya.

Terkadang malahan kita tidak memperdulikan penyebab kita pingsan. Well dibawah ini aye akan membahas kenapa orang bisa mengalami yang namanya pingsan. Kenapa sih bisa pingsan?

Quote:


*Yang pertama adalah tindakan dadakan yang kita lakukan secara spontan seperti berdiri tiba-tiba dari keadaan duduk ataupun dalam posisi tertidur.

Sebaiknya sih kalian harus berhati-hati jikalau hendak bangun daru duduk atau tidur, sebab jika tiba-tiba berdiri dan keadaan pada saat itu tidak stabil, maka nantinya akan mengalami gejala kunang-kunang dan pandangan samar dalam waktu beberapa menit. Namun jika terus menerus melakukan hal serupa ini maka akan terjadi pingsan juga pada akhirnya.



** Yang kedua kekurangan cairan.

Seseorang yang mengalami kekurangan cairan atau dehidrasi, pastinya akan mengalami pandangan samar saat melihat, lalu pada akhirnya hilang kesadaran alias pingsan. Sebab saat dehidrasi terjadi, aliran darah dan oksigen yang masuk ke dalam tubuh serupa kesumbat, terhambat. Padahal tubuh kita sangat memerlukan cairan, agar peredaran darah lebih lancar.



*** Kekurangan oksigen

Kita hidup itu membutuhkan banyak oksigen, bayangkan saja jika kita kekurangan oksigen, apa yang akan terjadi kepada tubuh kita? Selain pingsan tubuh kita juga kesulitan untuk mendapatkan aliran darah yang normal, hingga pada akhirnya pingsan.



**** Perut yang kosong atau kelaparan.

Jika perut kita lapar, maka tubuh akan lemas dan pingsan. Karena tubuh tidak memiliki energi yang cukup untuk bisa bertahan. Sebab tubuh sangat membutuhkan glukosa agar kesehatan lebih stabil.




***** Kena panas.

Panas matahari pagi sebenarnya sih bagus untuk tubuh, namun jika pada siang hari, apabila berjemur terlampau lama, maka tidak baik untuk tubuh. Metabolisme tubuh akan menjadi tidak seimbang, sehingga bisa mengakibatkan keseimbangan tubuh menurun dan akhirnya pingsan.


******Minum minuman beralkohol, juga mengkonsumsi obat-obatan terlarang.

Wih, yang ini mah emang bener bener berbahaya, apalagi jika mengkonsumsi nya dalam jumlah besar, maka kesadaran akan cepat hilang atau bahkan bisa mendapatkan penyakit lain yang lebih membahayakan tubuhnya. Deket dengan kematian.

Nah begitu sekiranya pendapat dan opini dari aku. Bagaimana pendapat dari para kaskuser? Hayolah kita berdiskusi.


Quote:


Sumber tulisan dari Instagram.
Diubah oleh nona212 11-12-2020 15:26
orgbekasi67
delia.adel
tien212700
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.2K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.6KThread10KAnggota
Tampilkan semua post
orgbekasi67Avatar border
orgbekasi67
#3
Kena panas, perut kosong. Mantap jiwa itu
nona212
nona212 memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.