Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nicholasdimasAvatar border
TS
nicholasdimas
5 pemain yang pernah berperan sebagai 'False 9' dan berhasil menurut gua!
Haloo agann-agann! Kali ini gua bikin thread lagi untuk berbagi soal 5 pemain yang pernah berperan sebagai 'False 9' dan berhasil menurut guaa!

Kembali gua ingatkan, ini akan subjektif karena semua 'pure' pendapat dari gua tanpa gua liat dari statistik dan lain-lain yaa gan emoticon-Big Grin

Sebelum ke nama-nama pemainnya, kita bahas False 9nya dulu yokk~

False 9, mungkin masih banyak agan yang berpikir bahwa false 9adalah sebuah posisi seperti halnya centre forward atau second striker. Sejujurnya, pada awalnya gua juga berpikiran kayak gituu. Cuma abis baca beberapa artikel gua baru tau kalo 'false 9' ini bukanlah posisi namun sebuah peran. 9 disini merupakan posisi yang tempatnya ada di paling depan dan ditengah. Atau gampangnya bisa dilihat dari yang biasanya bernomor punggung 9 yaitu adalah seorang striker. Lalu kata false disini mungkin berarti bahwa si nomor 9 ini tidak memerankan peran no.9 pada umumnya, alias 'salah'.

Pemain no.9 pada umumnya bertugas untuk melakukan finishing dengan menunggu crossing, memanfaatkan umpan trobosan atau membuka space dan bergerak di kotak penalty. Nah bedanya dengan pemain yang berperan sebagai 'false 9' yaitu pemeran 'false 9' akan sedikit mundur kebelakang dari kotak penalty dan biasanya ketika timnya membangun serangan pemeran 'false 9' akan bergerak diantara lini belakang (bek) dan lini tengah. Pergerakan pemeran 'False 9' cenderung bebas yaitu tidak hanya mundur kebelakang namun bisa juga ke kanan ataupun kiri tergantung situasi.


sumber foto : sharemytactics.com

(Agar lebih terbayang dimana posisi false 9)

Tujuan utama false 9 ini adalah menciptakan ruang kosong di lini pertahanan musuh dengan membuat bek musuh keluar dari zona awalnya dan menghancurkan bentuk pertahanan musuh.

Bagaimana caranya? Pemeran false 9 akan melakukan pergerakan baik dengan bola maupun tanpa bola yang agak munduryaitu di antara lini pertahanan dan lini tengah, Seorang bek yang mengira pengisi posisi nomor 9 sebagai ujung tombak dan akan banyak melakukan aksi di kotak penalty akan kebingungan dan bimbang antara menjaga dia dengan ketat atau tetap di posisi untuk menjaga bentuk pertahanan.

Serba salah bagi bek yang menghadapi False 9, kenapa? Apabila ia diinstruksikan untuk melakukan man-to-man marking ketat terhadap si false 9 itu, maka akan membuat shape / bentuk pertahanannya kacau dan akan ada space kosong di tempat yang bek tersebut tinggalkan dan bisa dimanfaatkan musuh. Namun apabila ia tetap ditempat untuk menjaga bentuk pertahanan dan ternyata si false 9 ini berkreativitas tinggi, dapat mengolah bola dengan baik dan membuat umpan-umpan bagus maka sama saja mereka akan kerepotan.

Makanya beberapa orang mengatakan bahwa cara bertahan dengan man-to-man marking adalah sasaran empuk untuk tim yang menggunakan false 9.

Beberapa kemampuan yang dibutuhkan sebagai seorang false 9 menurut gua :

- Pinter membaca situasi dan mencari ruang

- Mempunyai timing yang pas

- Pergerakan tanpa bola yang bagus

- Kreativitas yang tinggi.



(Francesco Totti)


Jadi gak gampang kan gan meranin false 9 ini gan, dibawah ini 5 pemain yang pernah berhasil meranin 'false 9' menurut gua!


1. Lionel Messi



Wah siapa sih yang gakenal Messi? Peraih 6 kali Balloon d'Orini pernah memerankan false 9 kala menjamu Real Madrid pada musim 2008 / 2009. Pada laga yang bertajuk 'El Clásico' ini, lini depan Barcelona diisi oleh Henry, Eto'o dan Messi.  Dengan skill diatas rata-rata Messi mampu menahan bola beberapa waktu tanpa direbut musuh, dan ini memberikan waktu kepada rekannya untuk mengisi space kosong di lini pertahanan musuh. Pada awal match ini, Messi masih mengisi sisi kanan dan pada akhirnya dia main sedikit mundur (berada di antara bek dan lini tengah). Messi bisa menjadikan rekannya sebagai pemantul yaitu dengan 1-2 pass dan bola akan kembali kepada Messi atau dia langsung memberikan assist ke depan dengan memanfaatkan kreativitasnya (dengan bek musuh yang 'ketarik' agak maju kedepan karena menjaga Messi). Mungkin dengan skor akhir 6-2 untuk kemenangan Barcelona adalah bukti nyata keberhasilan dan kefektifan dari 'false 9' yang di perankan Messi. Tidak lupa ini semua merupakan ide brilian Pep Guardiola.


2. Roberto Firmino



Keberhasilan Liverpool untuk memenangkan Champions League dan Premier League tidak lepas dari peran Firminho yang bermain bagus sebagai striker Liverpool gan. Dibalik produktifitas gol dari Mané dan Salah, ada peran Firminho dibalik itu. Firminho sering banget memposisikan dirinya agak mundur kebelakang walaupun dia merupakan ujung tombak Liverpool. Dengan mundurnya Firminho dan bermain diantara lini bek dan tengah membuat Salah dan Manémempunyai space di kanan dan kiri, karena ada kemungkinan bahwa 1 defender musuh akan mengcover firmino. Dari situ firmino bisa langsung melesatkan through pass yang akan dikejar langsung oleh Salah / Mane dengan speednya. Dengan jadi False 9 bukan berarti Firminho nggak pernah buat gol gan, dia justru seringkali buat gol dengan lari terakhiran gan. Kan fokus beknya udah ke Salah / Mané / Trent ataupun pemain yang lain, jadi dia suka kosong juga tanpa penjagaan disitulah Firminho beraksi.


3. Fransesco Totti



Pemain yang memiliki julukan sang Pangeran Ibukota ini merupakan seorang playmaker handal dari tim A.S. Roma gan. Walaupun Totti biasa diposisikan sebagai nomor 10 tetapi Totti pernah diperankan sebagai False 9 gara-gara para striker dari A.S. Roma diterpa badai cedera, pada saat itu A.S. Roma dipegang oleh Luciano Spalletti pada musim 2006/2007. Dan gan, ternyata pada musim itu Totti justru menunjukkan tajinya nih gann. Sebagai False 9 Totti menorehkan 32 gol semusim dan 26 untuk Serie A. Dimusim itu Totti juga dapetin Sepatu Emas Eropa gan. Gilaa, dia ngalahin striker murni lainnya pada masa itu. Dari segi permainan, seperti pemeran false 9 lainnya Totti seringkali mundur untuk memberikan ruang bagi wingernya nih gan. Totti pun jarang memegang bola di dalam kotak penalty namun sekalinya ia masuk ke dalam kotak penalty, ia seringkali menemukan celah untuk mencetak gol. Tottilah salah satu yang membuat Tim Serigala Ibukota ini ditakuti gan!

4. Cesc Fàbregas




Waktu itu adalah Piala Eropa 2012, dimana Vicente Del Bosque memasang Cesc di posisi ujung tombak. Jadi waktu Piala Eropa 2012 digelar, Spanyol kehilangan penyerang terbaik mereka gan yaitu David Villa. Opsi lainnya adalah Torres dan Negredo. Namun beberapa waktu ketimbang mainin Torres atau Negredo, Del Bosque memilih untuk naro Cesc di posisi nomor 9 dan memerankan false 9. Walaupun sempet diremehin di awal tapi taktiknya berbuah manis. Alhasil berkat keahlian Fàbregas dengan umpan-umpan bagus, juga kreativitasnya dan tidak lupa ia didukung oleh gelandang-gelandang bintang seperti David Silva, Xavi, Iniesta, Alonso dan Busquets mereka mampu membawa Spanyol menjuarai Piala Eropa 2012 dengan kemenangan 4-0 melawan Italia di Final. Ia pun pernah dicoba memerankan false 9 di Barcelona oleh Pep, namun yang terjadi di lapangan adalah ia tidak sebaik Messi yang mampu menggocek-gocek lawan dengan lincah. Tapi ini bukan berarti Fàbregas adalah pemain yang jelek, kita semua tau ya gan kualitas dari Fàbregas ini emoticon-Big Grin.

5. Thomas Müller



Jadi gan, khusus untuk yang ini Rolenya sedikit beda dari false 9. Cuma gua sering ngeliat dia kalo seakan-akan mirip juga dengan false 9 gan, jadinya gua masukin. Müller ini dijulukin Raumdeuter atau jika diartikan ke Bahasa Indonesia adalah Penafsir ruang. Kalo menurut gua sih gan dia dijulukin Raumdeuter itu karena Müller selalu punya cara untuk memposisikan dirinya di tempat yang kosong atau tanpa penjagaan, dari situ dia mulai menciptakan peluang yang kadang gol atau gagal. Dari beberapa sumber yang gua liat gan, walaupun Müller ini skill dribblingnya tidak sehebat Messi atau Punya speed kayak Gnabry tetapi dia ada kelebihan dari pergerakannya (khususnya tanpa bola), Duel udaranya juga dapet karena postur yang mendukung dan juga Finisihing yang mematikan membuat Müller ini efektif banget didepan. Banyak orang yang kagum sama peran Müller ini. Mungkin kapan-kapan kita bisa bahas soal Raumdeuter ini gan hehee.. Untuk hasilnya? Dapat dilihat sendiri torehan gol Müller dari musim ke musim.


Mungkin sekian dulu gan Thread kali ini, Semua yang udah gua tulis murni pendapatya gan jadi boleh minta tolong kasih saran dan pendapatnya gan di komentar siapa tau ada ide-ide dari agan-agan! Mohon maaf kalo ada salah kata atau yang bersifat menggurui, itu bukan maksud gua sama sekali.. Kita have fun aja gan emoticon-Ngakak

Jangan lupa juga di like kalau suka emoticon-Big Grinemoticon-Big Grin


Minta supportnya terus ya gan! Makasih Banyak! emoticon-Toastemoticon-Toast


n.h3
chuba.
tien212700
tien212700 dan 26 lainnya memberi reputasi
27
9K
136
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Soccer & Futsal Room
Soccer & Futsal RoomKASKUS Official
5.6KThread9.2KAnggota
Tampilkan semua post
m4ntanqvAvatar border
m4ntanqv
#59
Eh gan tapi bukannya reumdeuter itu sama false nine beda ya perannya?hehehe
nicholasdimas
nicholasdimas memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.