Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Buku
  • [Review] Novel Selena: Dunia Ini Tidak Sesederhana yang Terlihat!

Alya917Avatar border
TS
Alya917
[Review] Novel Selena: Dunia Ini Tidak Sesederhana yang Terlihat!


Setahun lamanya, para penikmat serial novel Bumi karya penulis buku best seller Tere Liye telah dibuat penasaran tentang kelanjutan dari kisah dunia paralel. Dengan apik, Tere Liye menyusun semua kisah-kisah dengan penuh amanat dalam novel-novelnya, termasuk serial novel Bumi.

Tere Liye, beralasan anak muda di Indonesia akan meningkat minat bacanya jika suatu bacaan dibuat berserial atau berkelanjutan. Novel Selena ini adalah serial ke 8 dari buku-buku sebelumnya; Bumi, Bulan, Matahari, Bintang, Ceros & Bartozar, Komet, dan Komet Minor. Bahkan buku ini pun masih bersambung ke serial berikutnya, Nebula. Berikut adalah review singkat dari novel Selena!

1. Asal-usul Miss Selena

Di serial sebelumnya, Miss Selena hanya dikenal sebagai guru mata pelajaran Matematikanya Raib, Ali dan Seli. Tapi, di buku ini, menceritakan bagaimana perjalanan Miss Keriting (julukan yang dibuat oleh Raib, Ali, dan Seli) hingga menjadi salah satu pengintai terbaik Klan Bulan. Dari mulai, alasan mengapa dirinya bisa memiliki kekuatan Klan Bulan, juga mahir dalam bidang Matematika.

Dijelaskan juga, bahwa Miss Selena ini seorang yatim piatu yang kemudian ditampung oleh paman Raf dan Bibi Leh. Lantas Miss Selena ini juga bekerja sebagai pekerja konstruksi, akibat perintah pamannya sebagai imbalan dirinya hidup bersama pamannya yang pelit dan sering berkata kasar. Berbanding terbalik dengan Bibi Leh yang selalu mendukungnya.

2. Kuliah di ABTT

Miss Selena sangat berjuang untuk bisa kuliah di Akademi Bayangan Tingkat Tinggi. Salah satu alasannya, karena kampus itu adalah kampus terbaik di Kota Tishri, Klan Bulan, tempatnya tinggal sekarang. Di tempat lahirnya dulu, Distrik Sabit Enam, tidak ada kata sekolah dalam kamusnya. Rasanya memang tidak mungkin bisa diterima di kampus terbaik itu, tapi Miss Selena terus berusaha belajar secara mandiri.

Dengan didukung teknologi canggih Klan Bulan, Miss Selena belajar banyak hal termasuk berhitung (Matematika) hingga akhirnya dia menyukai pelajaran ini bahkan di Klan Bumi dia menjadi guru pelajaran itu. Singkat cerita, dia tidak lolos seleksi masuk ke kampus ABTT saat tes ketiga yaitu teknik kekuatan Klan Bulan, seperti pukulan berdentum, tameng transparan, dan teleportasi.

3. Bekerja sama dengan Tamus

Nama Tamus sudah tidak asing lagi bagi para penikmat serial ini. Dialah musuh bersama Si Tanpa Mahkota yang ingin menguasai Dunia Paralel. Makanya, di kisah-kisah sebelumnya diceritakan bahwa Raib, Ali dan Seli berjuang untuk menghalangi tujuan Tamus dengan arahan dari Miss Selena. Tapi di novel ini, justru Miss Selena adalah bagian terpenting dari pelaksanaan tujuan Tamus.

Dengan kata lain, Miss Selena telah membantu Tamus dan Si Tanpa Mahkota. Lebih tepatnya, Miss Selena dibuat berhutang budi kepada Tamus, karena Tamus yang membuat Miss Selena akhirnya diterima di ABTT setelah dirinya dinyatakan tidak lolos masuk kampus itu. Tamus telah membuka kunci kekuatan yang ada dalam diri Miss Selena, hingga Miss Selena memiliki kekuatan Klan Bulan yang hebat, alhasil di bisa diterima di ABTT.

4. Banyak amanat yang bisa diperoleh

Tidak hanya menyajikan petualangan fantasi maupun fiksi, seperti biasa Tere Liye juga menyelipakan berbagai amanat di dalam buku ini. Jadi, para pembaca tidak akan pernah merasa 'rugi' setelah membaca buku ini. Salah satu pesan yang paling membekas di buku ini adalah, hidup hanyalah soal sudut pandang. Semua yang terjadi di hidup, baik, buruk, tergantung pada cara apa yang dipilih untuk memandangnya.

Di kampus ini pun Miss Selena bersahabat dengan Mata dan Tazk. Layaknya Raib, Ali dan Seli, mereka bertiga pun dijuluki, trio biang masalah namun cerdas, di kampus itu. Miss Selena pun belajar banyak dengan Mata pemilik 'keturunan murni' Klan Bulan. Dan Miss Selena pun diam-diam menyimpan rasa pada Tazk, mantan boyband terkenal Kota Tishri yang akhirnya memutuskan masuk ke ABTT.

5. Diksi yang sulit dipahami

Terlepas dari banyak kelebihan buku ini, rasanya tidak adil jika kelemahannya tidak turut diulas. Sudah menjadi ciri khas Tere Liye menggunakan diksi-diksi yang tinggi yang mengharuskan pembaca berkali-kali mengulang bacaannya, atau bahkan perlu membuka KBBI untuk memahaminya. Mungkin hal ini tidak masalah bagi orang-orang yang berkecimpung atau melek sastra.

Tapi bagaimana dengan orang-orang yang buta sastra, minim kosakata. Hal ini bisa menjadi masalah untuk memahami setiap chapter ceritanya. Namun, secara keseluruhan Tere Liye sudah menghidupkan karakter dari tiap tokohnya dengan sempurna dan bisa membangun sebuah peradaban Klan Bulan yang belum terpikirkan pembaca hingga membuat pembaca senyum-senyum gereget sendiri kalau membacanya.

Buat kamu penikmat serial Bumi, buku Selena dan Nebula sudah tersedia di toko-toko buku seluruh Indonesia. Tapi, bagi kamu yang tidak mau mahal-mahal, bisa kamu baca melalui e-book yang disediakan Tere Liye via PlayStore, lho! Selamat berpetualang! Dan sadarlah bahwa dunia ini tidak sesederhana yang terlihat.
qoni77
nyakrifka1901
nohopemiracle
nohopemiracle dan 46 lainnya memberi reputasi
47
3.9K
41
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Buku
BukuKASKUS Official
7.7KThread4KAnggota
Tampilkan semua post
nyakrifka1901Avatar border
nyakrifka1901
#17
Fix, habis baca review ini,jdi langsung pengen beli buku nya😭😭
Alya917
Alya917 memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.